Marak Pencurian, Berikut Cara Menyimpan Barang Yang Aman di Dalam Mobil
11/05/2020 | Fatchur Sag
Entah kebiasaan atau karena faktor galau kena dampak virus Corona, kejahatan pencurian makin marak akhir-akhir ini. Trennya pun bergeser dari rumahan ke tempat-tempat umum seperti minimarket. Yah, anjuran pemerintah untuk lebih banyak di rumah membuat penjahat mencari sasaran lain yang kurang terjaga.
Penjahat terkadang nekat melakukan aksi di keramaian
Selain itu, penjahat juga tak lagi memandang rencana dan suasana. Asalkan ada kesempatan pasti dieksekusi. Seperti pencurian dengan modus memecahkan kaca mobil yang terjadi akhir-akhir ini. Pencuri tidak lagi peduli meski itu terjadi di tempat terbuka. Yang penting bisa mendapatkan hasil.
Tentu Anda tak ingin kejadian tidak enak itu menimpa Anda. Karena itu simpan baik-baik barang bawaan Anda, jangan sampai jadi incaran penjahat. Berikut cara menyimpan barang yang aman di dalam mobil!
- Pertama; Jangan sembarangan meletakkan barang berharga di dalam kabin. Misalnya di atas dashboard, di jok atau di atas konsol tanpa tertutup. Tempat yang cukup aman untuk penyimpanan misalnya, di kolong kursi, di bagasi, di tutup dengan barang agar terlihat samar, atau lebih baik tidak ditinggal di dalam mobil.
>>> Tips Mengatur Barang Di Bagasi Mobil Saat Perjalanan Jauh
Lebih aman diletakkan di bagasi
- Kedua; Parkir di tempat aman misalnya dekat pos scurity, dekat keramaian, atau dekat kameran CCTV.. Pencuri biasanya mengincar kendaraan yang diparkir di tempat sepi seperti di ujung tempat parkir yang jauh dari pantauan. “Jangan taruh barang berharga di dalam kabin. Kalau terpaksa, gunakan kompartemen tertutup seperti glove box, laci, bagasi. Manfaatkan tirai penutup jendela maupun bagasi apabila tersedia,” tutur Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) seperti dikutip dari Kompas, (6/5/2020).
- Ketiga; Jangan lupa selalu kunci pintu mobil saat ditinggal dan aktifkan alarm. Paling tidak ini akan memperlambat penjahat melakukan aksinya. Selain itu, akan lebih baik gunakan sensor tambahan seperti alarm ganda, dan yang lain.
>>> Duplikasi Kunci Immobilizer, Bisa?
Usahakan untuk tidak parkir sendirian di tempat sepi
>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!
Berita sama topik
-
10/01/2022 | Abdul
Ingin Menyalip Kendaraan, Perhatikan Etika Dan Aturannya
Di jalanan saling menyalip menjadi salah satu hal yang lumrah, apalagi saat seseorang terburu-buru maka akan melaju lebih cepat agar sampai tujuan. Namun menyalip kendaraan juga ada aturan dan etikanya jadi tidak boleh dilakukan sembarangan karena bisa menimbulkan bahaya.
-
13/09/2021 | Abdul
Mengetahui Jarak Antar Rest Area Jalan Tol Sebagai Tambahan Informasi
Pembangunan rest area di jalan tol terdapat aturannya. Jadi dalam pemilihan lokasi untuk pembangunan tidak sembarangan. Jarak antar rest area jalan tol diatur dalam PUPR Nomor 10 Tahun 2008. Dengan mengetahui jaraknya maka saat perjalanan dengan mobil bisa memperhitungkan akan istirahat di rest area yang pas.
-
03/05/2021 | Fatchur Sag
Pantas Dilarang, Ini Risiko Besar Putar Balik di Jalan Tol
Ada aturan yang harus dipahami dan dipatuhi pengendara, bahwa putar balik di jalan tol sangat dilarang mempertimbangkan risiko buruk yang mengancam di depan.