Ingin Berbuka Puasa Di Dalam Mobil Karena Suatu Alasan, Berikut Tipsnya!
10/05/2019 | Abdul
Jika sobat sering mengalami masalah tersebut, tentunya beberapa persiapan perlu dilakukan. Tujuannya adalah saat mengalaminya bisa lebih tenang dan tidak mengganggu konsentrasi selama berkendara. Salah satu langkah yang dapat diambil saat terjadi kemacetan di jalan adalah berbuka puasa di dalam mobil. Berikut ini beberapa tips yang dapat dilakukan.
1. Menyiapkan Makanan & Minuman Ringan Sebelum Berkendara
Pilih makanan ringan dan minuman manis agar tubuh kembali segar
Nah bagi sobat yang berniat berbuka di rumah setelah pulang kantor, alangkah baiknya persiapkan makanan & minuman ringan sebelum perjalanan. Sebenarnya tujuannya adalah menunda makanan berat seperti nasi dan lainnya. Hanya saja minuman serta makanan ringan yang disediakan untuk sekedar berbuka. Sehingga saat sampai di rumah masih bisa makan bersama keluarga. Karena kadang saat seorang ayah pulang kerja akan ditunggu anggota keluarga untuk berbuka bersama di rumah. Selain itu mengemudi juga lebih tenang karena perut sudah terisi meskipun sedikit.
>>> Mudik Lebaran Pakai Mobil, Ini Beragam Cara Yang Bisa Dipilih
2. Menempatkan Makanan & Minuman Di Tempat Yang Tepat
Persiapan makanan jika terjebak macet saat waktu berbuka
Selain membawa makanan dan minuman, meletakkan di tempat yang tepat juga penting. Sobat bisa menyimpannya di cup holder untuk botol minum dan tempat lain yang banyak disediakan di dalam kendaraan. Jangan sampai sembarangan meletakkannya karena selain dapat mengganggu selama perjalanan juga bisa membuat kabin mobil jadi kotor. Ditambah lagi saat belum waktu berbuka bisa menjadi godaan untuk berbuka lebih cepat sebelum waktunya.
Ketika sudah datang berbuka, sebaiknya memakan makanan yang telah disediakan dan juga minum secukupnya. Kalau bisa parkir mobil terlebih dahulu demi keamanan. Jika dalam kondisi masih jalan dan sobat makan serta minum di dalam mobil, maka pastikan kondisi jalanan sedang dalam keadaan sepi.
>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap
3. Memastikan Radio Di Dalam Mobil Berfungsi Dengan Baik
Informasi waktu berbuka bisa mendengarkan lewat radio
Saat melintasi jalanan yang tidak dekat dengan masjid biasanya tidak terdengar suara adzan maghrib. Oleh sebab itu radio mobil sangat dibutuhkan ketika berbuka puasa di dalam mobil. Selain berguna untuk mendengarkan lagu, radio juga dapat digunakan untuk memberikan informasi mengenai jadwal adzan maghrib. Sobat juga bisa menggunakan aplikasi yang terdapat pada smartphone supaya diketahui informasi adzan dan juga waktu shalat dengan tepat waktu.
>>> Temukan mobil bekas di indonesia idaman dengan harga bersaing di sini
4. Menepikan Mobil
Menepikan kendaraan saat berbuka di mobil untuk keamanan
Saat akan berbuka di dalam mobil lebih baik menepikan kendaraan. Karena sobat bisa menikmatinya dengan lebih baik dan terhindar dari resiko bahaya. Selain itu, saat berhenti sebaiknya di tempat yang sesuai dengan rambu-rambu lalu lintas atau aturan yang telah ditetapkan. Jangan asal berhenti karena bisa saja menimbulkan kemacetan atau sesuatu hal yang beresiko menimbulkan masalah di jalan.
Namun jika terjebak macet maka sebaiknya berbuka sejenak sambal tetap hati-hati. Jangan sampai lengah karena sedang makan atau minum. Umumnya saat macet banyak orang yang sudah mempersiapkan berbuka di dalam mobil, jadi hal tersebut terbilang wajar dan sudah banyak dilakukan.
>>> Lihat Juga, Berkendara Di Bulan Puasa, Perhatikan Hal Ini Biar Tak Cepat Lelah
5. Menyediakan Tisu
Tisu untuk membersihkan sisa makanan di tangan & mulut
Tips berbuka puasa di dalam mobil selanjutnya adalah menyediakan tisu atau alat pembersih lainnya. Hal ini berguna untuk membersihkan sisa-sisa makanan yang berada di tangan dan mulut. Selain itu, bungkus makanan juga perlu masukkan ke tempat sampah yang telah disediakan di dalam mobil. Jadi meskipun berbuka di dalam mobil kondisi kendaraan tetap bersih dan nyaman.
>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!
Berita sama topik
-
10/01/2022 | Abdul
Ingin Menyalip Kendaraan, Perhatikan Etika Dan Aturannya
Di jalanan saling menyalip menjadi salah satu hal yang lumrah, apalagi saat seseorang terburu-buru maka akan melaju lebih cepat agar sampai tujuan. Namun menyalip kendaraan juga ada aturan dan etikanya jadi tidak boleh dilakukan sembarangan karena bisa menimbulkan bahaya.
-
13/09/2021 | Abdul
Mengetahui Jarak Antar Rest Area Jalan Tol Sebagai Tambahan Informasi
Pembangunan rest area di jalan tol terdapat aturannya. Jadi dalam pemilihan lokasi untuk pembangunan tidak sembarangan. Jarak antar rest area jalan tol diatur dalam PUPR Nomor 10 Tahun 2008. Dengan mengetahui jaraknya maka saat perjalanan dengan mobil bisa memperhitungkan akan istirahat di rest area yang pas.
-
03/05/2021 | Fatchur Sag
Pantas Dilarang, Ini Risiko Besar Putar Balik di Jalan Tol
Ada aturan yang harus dipahami dan dipatuhi pengendara, bahwa putar balik di jalan tol sangat dilarang mempertimbangkan risiko buruk yang mengancam di depan.