Berbahaya Besar, Jangan Pernah Menaikkan Kaki Ke Dashboard

22/12/2018 | Fatchur Sag

Berkendara dengan nyaman dan selamat adalah idaman penumpang dan pengemudi. Adanya AC, head rest, arm rest, reclining seat dan yang lain merupakan upaya pabrikan agar mobil buatannya memberikan kenyamanan lebih. Meski demikian, keberhasilan pengendara mendapatkan kenyamanan dan keselamatan tetap tergantung dari perilaku pengendara juga. Salah satu yang sering dilakukan khususnya oleh penumpang yang duduk di kursi depan sebelah pengemudi adalah menaikkan kaki ke dashboard sambil mengatur tempat duduk sedikit merebah.

>>> Awas, Yang Duduk Disamping Pengemudi Jangan Tidur

Foto seorang penumpang menaikkan kaki ke dashboard

Menaikkan kaki ke dashboard tak hanya kurang sopan, tapi juga bisa berbahaya

Dari sisi kenyamanan, posisi ini memang cukup nyaman. Apalagi saat mengantuk, posisi ini bisa merancang penumpang cepat tertidur dan membiarkan pengemudi sendirian tanpa teman bicara. Tapi dari sisi keselamatan, menaikkan kaki ke dashboard sangat tidak dianjurkan. Dalam situasi-situasi tertentu, kebiasaan menaikkan menaikkan kaki ke dashboard berpotensi membahayakan bisa menimbulkan cacat permanen hingga kehilangan nyawa.

>>> Dapatkan review mobil terbaru di Mobilmo.com

Seperti diketahui mobil-mobil modern kini dilengkapi fitur airbag untuk menunjang keselamatan minimal di dua titik yang bakal mengembang manakala mobil mengalami benturan keras dengan objek lain dalam kecepatan tertentu. Tujuannya agar tubuh serta wajah pengendara tidak berbenturan dengan kemudi atau dashboard. Kecepatan airbag mengembang seketika sekitar 320 km/jam. Apapun yang berada dan menghalangi airbag mengembang bakal ikut terhempas seketika. Bayangkan kalau kaki dinaikkan ke dashboard lalu airbag mengembang, kaki juga bakal terhempas dengan kecepatan tinggi. Kemungkinan besarnya bakal terjadi patah tulang kaki, atau kaki menghantam wajah dengan sangat keras.

Kejadian ini pernah dialami wanita asal Michigan, Amerika Serikat bernama Bethany Benson pertengahan 2010 silam saat Bethany berkendara bersama pacarnya. Merasa nyaman Bethany menaikkan kaki ke dashboard dan tertidur. Nahas, mobil yang ditumpangi menghantam kendaraan lain di depannya. Bethany tidak bisa menghindarkan diri saat airbag mengembang seketika dengan kecepatan tinggi. Kedua kakinya patah dan terhempas menghantam wajah menimbulkan cedera parah. Rahang terkilir, terjadi pendarahan otak yang mengakibatkan pendengaran, penglihatan dan kemampuan kognitifnya memburuk. Beruntung Bethany tidak kehilangan nyawa dan kembali bangkit setelah 4 tahun menjalani perawatan secara kontinyu.

>>> Cek And Ricek, Memastikan Airbag Berfungsi Dengan Baik Pada Mobil

Foto bagian mobil hancur bertabrakan

Wajah Bethany Benson cedera parah

Foto kaki Bethany Benson yang patah dihantam airbag

Penyesalan mendalam dirasakan Bethany Benson karena telah menaikkan kaki ke dashbord

Anda tentu tak ingin kejadian itu menimpa Anda. Dengan kecepatan airbag mengembang 320 km/jam atau lebih cepat dari mobil balap Formula 1, sangat sulit bagi Anda untuk melakukan gerakan menghindar. Jadi, jangan pernah menaikkan kaki ke dashboard meski jalanan tampak lengang sebab Anda tak tahu apa yang bakal terjadi selanjutnya.

Simak video simulasi bahaya menaikkan kaki ke dashboard berikut!

>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!

Berita sama topik

  • 10/01/2022 | Abdul

    Ingin Menyalip Kendaraan, Perhatikan Etika Dan Aturannya

    Di jalanan saling menyalip menjadi salah satu hal yang lumrah, apalagi saat seseorang terburu-buru maka akan melaju lebih cepat agar sampai tujuan. Namun menyalip kendaraan juga ada aturan dan etikanya jadi tidak boleh dilakukan sembarangan karena bisa menimbulkan bahaya.

  • 13/09/2021 | Abdul

    Mengetahui Jarak Antar Rest Area Jalan Tol Sebagai Tambahan Informasi

    Pembangunan rest area di jalan tol terdapat aturannya. Jadi dalam pemilihan lokasi untuk pembangunan tidak sembarangan. Jarak antar rest area jalan tol diatur dalam PUPR Nomor 10 Tahun 2008. Dengan mengetahui jaraknya maka saat perjalanan dengan mobil bisa memperhitungkan akan istirahat di rest area yang pas.

  • 03/05/2021 | Fatchur Sag

    Pantas Dilarang, Ini Risiko Besar Putar Balik di Jalan Tol

    Ada aturan yang harus dipahami dan dipatuhi pengendara, bahwa putar balik di jalan tol sangat dilarang mempertimbangkan risiko buruk yang mengancam di depan.