Penjualan Mobil Honda Bulan Juli 2020 Naik 62%, Brio Satya Jadi Penopang
14/08/2020 | Abdul
Indonesia telah memasuki masa transisi New Normal, harapannya semua bisa kembali memulihkan perekonomian masyarakat di Indonesia. Pada bulan Juli 2020 penjualan mobil Honda tercatat sebanyak 4.036 unit, angka tersebut naik sebesar 62% bila dibandingkan dengan bulan Juni.
Honda Brio Satya menopang penjualan bulan Juli
>>> Baca Juga, Suntikan Performa Diberikan Pada Toyota Land Cruiser Prado
Salah satu model mobil Honda dengan angka penjualan paling tinggi adalah Honda Brio Satya dengan total 1.697 unit. Jumlah tersebut dibandingkan bulan sebelumnya meningkat sebanyak 102%. Mobil LCGC Honda ini menyumbangkan penjualan sebesar 42% dari semua penjualan bulan Juli Mobil Honda. Kontribusi mobil ini hanya 33% saja di bulan sebelumnya.
Berkaitan dengan hal tersebut dari pihak Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales – Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) menyebutkan, bahwasanya jika secara total memang belum dapat menyamai penjualan di tahun sebelumnya. Namun untuk bulan Juli ini penjualan mobil Honda terbilang jadi indikator yang positif setelah berturut-turut selama 2 bulan peningkatan ditunjukkan dengan signifikan.
"Kontribusi dari pembeli pertama di segmen LCGC dan mobil keluarga menjadi faktor penting terhadap peningkatan penjualan tersebut. Kami berharap dapat mempertahankan tren ini dengan terus memberikan program penjualan yang memudahkan dan meringankan konsumen dalam membeli mobil Honda,” ujar Yusak Billy dalam keterangan persnya dilansir dari laman iNews pada 11/8/2020.
>>> Ingin membeli mobil bekas terbaik di pasaran? Dapatkan informasinya di sini
Honda Mobilio naik 72% di bulan Juli
>>> Baca Juga, Sejak Debutnya, Mobil MINI Cooper SE Listrik Sudah Produksi 11.000 Unit
Adapun peningkatan penjualan mobil yang tercatat meliputi Honda Brio RS dari 473 unit di bulan Juni meningkat jadi 518 pada bulan Juli. Bila dilihat secara keseluruhan, pada sepanjang bulan Juli, Honda Brio bisa mengumpulkan penjualan sampai 2.215 unit.
Penjualan mobil Honda lain yang juga menunjukkan hasil yang positif adalah Honda HR-V yang penjualannya mencapai 599 unit. Angka tersebut mengalami peningkatan, mengingat bulan sebelumnya hanya 343 unit saja. Sedangkan Honda Jazz juga mengalami kenaikan 48%. Yang mana untuk bulan sebelumnya adalah 293 dan di bulan Juli 434 unit.
Daftar lainnya meliputi :
- Honda Mobilio naik 72%, di bulan Juni terjual 164 unit dan bulan Juli 282 unit
- Honda CR-V naik 28%, di bulan Juni terjual 192 unit dan bulan Juli 246 unit
- Honda BR-V naik 70%, di bulan Juni terjual 66 unit dan bulan Juli 112 unit
- Honda Civic Hatchback naik 17%, di bulan Juni terjual 52 unit dan bulan Juli 61 unit
- Honda Civic Sedan naik 42%, di bulan Juni terjual 26 unit dan bulan Juli 37 unit
- Honda Accord naik 15%, di bulan Juni terjual 20 unit dan bulan Juli 23 unit
- Honda City naik 50%, di bulan Juni terjual 14 unit dan bulan Juli 21 unit
- Honda Odyssey naik 25%, di bulan Juni terjual 4 unit dan bulan Juli 5 unit
- Honda Civic Type R terjual 1 unit
>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap
Honda Civic Type R hanya terjual 1 saja di bulan Juli
Melihat daftar tersebut, penjualan mobil Honda mengalami peningkatan di bulan Juli. Kita semua berharap virus Covid-19 dapat hilang sepenuhnya.
>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo
Berita sama topik
-
30/07/2021 | Fatchur Sag
Mahalnya Biaya Kepemilikan Mobil Terbang
Dengan prospek yang semakin nyata, perlu diketahui bahwa biaya kepemilikan mobil terbang tidaklah murah. Ada biaya lain yang berkaitan yang harus disiapkan.
-
16/07/2021 | Fatchur Sag
Mobil Listrik Hyundai Buatan Cikarang Meluncur Tahun 2022
Selain dua model ICE [Internal Combustion Engine], Hyundai Motor Asia Pacific juga merencanakan peluncuran mobil listrik buatan Cikarang sekitar Maret 2022.
-
28/04/2021 | Fatchur Sag
Mobil Suzuki Buatan Indonesia Semakin Laris di Luar Negeri
Dengan ekspor yang selalu meningkat sejak awal 2021 menandakan mobil Suzuki buatan Indonesia semakin diminati di luar negeri. Berikut data penjualannya!