Honda: Mobil Listrik Masih Jauh, Kami Pilih Mobil Hybrid

01/01/2020 | Fatchur Sag

Elektrifikasi otomotif tengah digencarkan di berbagai negara. Para produsen juga berlomba menghadirkan mobil listrik terbaiknya agar tidak tertinggal dengan yang lain. Tidak demikian dengan Honda, salah satu produsen otomotif paling populer di dunia itu mengaku tidak terobsesi menciptakan mobil listrik sebagaimana produsen lain. Alasannya, dari sisi demand diyakini tidak akan terjadi peningkatan secara drastis dan signifikan. Honda bakal memprioritaskan mobil hybrid sebagai line up unggulan untuk produk ramah lingkungan dalam beberapa tahun ke depan.

"Saya tidak percaya akan ada peningkatan dramatis dalam permintaan kendaraan baterai," tutur CEO Honda Takahiro Hachigo, seperti dikutip dari Detik dari Automotive News, (30/12/2019).

>>> Cintamobil.com punya koleksi mobil bekas berbagai merek

CEO Honda, Takehiro Hachigo berpose bersama Honda e

Honda tidak terobsesi pada mobil listrik

Selain alasan permintaan yang diyakini tak terlalu signifikan, faktor lain yang membuat Honda tidak terobsesi mobil listrik adalah perbedaan peraturan di berbagai negara serta kesiapan infrastruktur pendukung, Di beberapa negara mobil listrik mendapat perhatian penuh dari pemerintah, termasuk dalam penyediaan infrastruktur. Sementara di banyak negara lain, program kendaraan listrik masih dalam pematangan. Sarana infrastrukturnya juga masih sangat terbatas.

"Ada berbagai peraturan di berbagai negara, dan kita harus mematuhinya. Jadi harus melanjutkan R&D. Tapi saya tidak percaya itu (mobil listrik) akan menjadi mainstream dalam waktu dekat," jelasnya.

Sebagai jalan paling tepat saat ini bagi Honda adalah menjadikan mobil hybrid sebagai line up unggulan, setidaknya hingga elektrifikasi benar-benar mendapat dukungan dari pemerintah dan masyarakat dunia.

>>> 10 Mitos Yang Membuat Orang Enggan Beralih ke Mobil Listrik

Foto Honda CR-V Hybrid tampak dari samping depan

Honda siapkan banyak model hybrid di masa mendatang

Honda di bawah arahan CEO Takahiro Hachigo yang menjabat sejak Juni 2015 memang menyiapkan strategi baru dan berbeda untuk perusahaannya. Seperti menyederhanakan lini produk alias tidak jor-joran menghadirkan model baru, melakukan efisiensi produksi, serta mengutamakan teknologi untuk model yang diproduksi.

Soal prioritas mobil hybrid, itu adalah bagian dari strategi Hachigo. Diakui tujuan panjang dari elektrifikasi adalah menciptakan lingkungan yang ramah, dan menghilangkan ketergantungan pada bahan bakar fosil. Namun untuk ke arah mobil listrik seratus persen dirasa masih sangat jauh.

"Saya percaya kendaraan hybrid akan memainkan peran penting. Tujuannya bukan elektrifikasi, tetapi juga meningkatkan efisiensi bahan bakar. Dan kami percaya kendaraan hybrid adalah cara untuk mematuhi berbagai peraturan lingkungan," ujar Hachigo.

Meski bukan prioritas bukan berarti Honda tidak punya mobil listrik. Saat ini Honda memiliki sejumlah model mobil listrik yang dipasarkan di beberapa negara, seperti Honda Insight, Accord Hybrid, Clarity PHEV, Clarity Electric, Clarity Fuel Cell dan yang terbaru Honda e.

>>> Soal Mobil Listrik, Honda Tunggu Juklak dan Juknis

>>> Berita terlengkap dari dunia otomotif hanya ada di Cintamobil.com

Berita sama topik