MG ZS Versi Modifikasi, Tampilan Beda Dengan Tambahan Aksesoris Menarik

30/11/2020 | Abdul

Morris Garage merupakan salah satu pabrikan mobil yang di dunia sudan dikenal. Bahkan di Indonesia nama tersebut telah ikut ambil bagian dalam meramaikan pasar otomotif Tanah Air yang dikenal dengan nama MG. Salah satu mobil yang dihadirkan di Indonesia masuk dalam segmen kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV). Bahkan baru-baru ini dikabarkan ada MG ZS versi modifikasi.

Gambar ini menunjukkan mobil MG ZS versi modifikasi

Aksesoris tambahan buat kendaraan jauh lebih dinamis, stylish dan berjiwa muda

>>> Baca Juga, Mobil Baru Mudah Hancur Saat Tabrakan, Ini Penjelasannya

MG (Morris Garage) merupakan merek blasteran Inggris China yang hadir di Tanah Air mulai pada bulan Maret 2020 dengan melalui MG Motor Indonesia. Kehadirannya tentu langsung melakukan persaingan dengan produsen mobil yang telah memiliki nama besar. Untuk produk yang diandalkan adalah ZS dan HS. Agar membuat tampilannya lebih sporty dan menarik, pihak MG menawarkan beberapa aksesoris.

Untuk modifikasi ringan MG ZS yaitu diberikan spoiler lip body kit yang dipadukan dengan garis oktagonal serta menonjolkan bentuk dari logo ikonik dari MG. Dengan adanya komponen tersebut juga bisa berguna untuk melindungi bodi mobil dari kerikil atau benda lain yang akan mengenai bodi kendaraan. Sementara untuk bagian samping juga terdapat body kit yang membuat siluet desain sporty lebih ditonjolkan dan membuat tampilannya lebih gagah.

Untuk bagian buritan MG ZS versi modifikasi juga diberikan body kit, meskipun begitu ruang untuk tempat plat nomor juga pas. Di bagian atas diberikan electric I-MAX panoramic sunroof dipadukan dengan sayap yang diberikan hiasan segaris menggunakan lampu yang dapat menyala ketika menginjak pedal rem mobil.

>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap

Gambar ini menunjukkan mobil MG ZS versi modifikasi tampak sisi depannya

Penambahan spoiler lip body kit dengan garis oktagonal

>>> Baca juga, Ternyata Masih Ada Tantangan Operasional Mobil Listrik Di Indonesia, Ini Infonya

Selain soal hal tersebut, pihak Arief Syarifudin selaku Marketing and PR Director MG Motor Indonesia menyebutkan, bahwasanya untuk modifikasi yang dilakukan pada mobil MG ZS menjadi salah satu langkah untuk mengetahui karakter konsumennya dalam segmen anak muda. Yang mana para anak muda cenderung lebih kreatif, mempunyai jiwa sporty dan juga ketika mengemudi mempunyai gairah yang lebih.

“MG ZS yang mengusung True Dynamic Style memang memiliki cita rasa tersendiri yaitu SUV yang begitu stylish dan dinamis. Modifikasi ini adalah cara kami memahami jiwa anak muda yang begitu kreatif, sporty, dan penuh gairah dalam mengemudi. Calon konsumen pun diberikan kebebasan untuk memilih model MG ZS yang telah dimodifikasi ini agar dapat mengekspresikan imajinasi kreatif serta jiwa sporty-nya lebih nyata. Hal ini tentunya sejalan dengan misi kami, 2 yaitu redefined expectation,” jelas Arief Syarifudin.

>>> Ingin membeli mobil bekas? Dapatkan daftarnya di sini

Gambar ini menunjukkan bagian samping mobil MG ZS versi modifikasi

Aksesori yang mencolok pada beberapa sudut MG SZ

Berkaitan dengan MG ZS versi modifikasi ringan, untuk unitnya dibuat terbatas. Hanya saja dari pihak SZ tidak memberikan pengumuman tentang harga yang ditawarkan pada mobil tersebut. Akan tetapi untuk MG ZS yang dihadirkan pada bulan Maret lalu mempunyai harga Rp. 258,8 juta dan Rp. 292,8 juta. Untuk 2 model mobil yang ditawarkan pihak MG menggunakan mesin berkapasitas 1.500 cc dengan bahan bakar bensin.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik