Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019
08/01/2019 | Arfian Alamsyah
1. PENGANTAR MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Diperkuat skuad pereli juara dunia, Mini optimis memenangi reli dakar 2019
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 - Kiprah tim X-Raid di dunia reli dakar sudah dimulai sejak lebih dari 17 tahun yang lalu. Paling fenomenal dan yang paling diingat adalah ketika tahun 2001, dimana tim X-Raid merupkan tim privateer yang mampu melawan tim pabrikan seperti Mitsubishi, Nissan, Ford, dan Renault. Saat itu tim X-Raid dimotori oleh Luc Alphand dan pereli wanita dalam sejarah kejuaraan reli dakar Jutta Kleinschmidt dengan mengandalkan sebuah BMW X3CC bermesin diesel. Saat itu tim X-Raid itu bisa dibilang adalah 'butiran debu' karena nyaris tidak terpantau dalam radar juara. Saat itu juara dunianya adalah pereli asal Jepang yang mengandalkan Mitsubishi Pajero yakni Hiroshi Masuoka yang sudah berkali-kali ke Indonesia.
X-Raid dimotori oleh tiga pereli kawakan,Cyril Despres (kiri), Carlos Sainz (tengah), dan Stephane Peterhansel (kanan)
Namun berselang 17 tahun setelahnya tim X-Raid ini menjadi salah satu tim yang paling diperhitungkan oleh tim pabrikan. Bukan hanya karena mobil andalan mereka yakni Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 yang spesifikasinya superior, namun juga karena mobil Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini disetir oleh masing-masing empat pilot yang sudah kenyang makan asam garam di dunia reli raid seperti reli dakar. Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 yang pertama disetir oleh Carlos Sainz yang mana menjadi 'petahana' alias juara dunia bertahan. Lalu sang pangeran padang pasir Stephane Peterhansel sang juara dunia reli dakar 5 kali, serta juara dunia reli dakar kelas sepeda motor yang kini banting setir nyetir Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019. Bagaimana pabrikan tidak ketakutan?
Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 adalah salah satu calon mobil juara dunia dakar 2019 terkuat
Latar belakang itulah yang menjadi benang merah kami dalam mengulas mobil Mini All 4 racing Buggy Dakar 2019 kali ini. Bagaimana pendapat kami mengenai mobil ini? Simak terus ulasan kami hanya di Mobilmo.com situs nomor satu seputar teknik mobil di Indonesia.
2. EKSTERIOR MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Tampilan Depan
Sama sekali tak ada ciri khas Mini produksi masal di mobil reli ini
Oke mari kita langsung bahas tampilan depan mobil Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini. uniknya Anda sama sekali tidak akan menemukan ciri khas mobil Mini yang di produksi masal pada mobil reli ini. Jelas saja, karena mobil Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini memang dibangun secara custom dan tidak berbasis dari mobil produksi masal. Oh ya, sepatbor mobil ini sengaja dibuat tinggi guna mengkompensasi travel suspensi Reiger pada mobil ini, juga demi penerangan maksimal mobil ini sudah mengadopsi lampu dengan bohalm tipe LED (Light Emitting Diode).
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Tampilan Samping
Dibandingkan dengan Mini All 4 Racing yang berbasis Mini produksi massal 3 tahun lalu, mobil ini lebih panjang
Bila Anda konsisten mengikuti reli dakar seperti tim Mobilmo yang suka sekali mengulas sisi teknis kendaraan, Anda akan sadar bahwa bila dibandingkan dengan Mini All 4 Racing sebelumnya, Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini tampil lebih pipih dan juga lebih panjang. Tentu saja hal ini menjadi lumrah, karena seperti yang kami sudah utarakan tadi saat membahas tampilan depan, bahwa mobil ini memang dibangun secara custom dengan model buggy dan tidak mengambil basis dari mobil produksi masal. Secara umum memang desainnya bukan selera semua orang, namun desain tampilan samping mobil ini lebih mengutamakan fungsi.
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Tampilan Belakang
Tampilan belakang mobil ini sama sekali tidak tercermin basis MIni versi produksi masal
Hal yang sama akan Anda temui saat mengamati tampilan belakang Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 yang lagi-lagi Anda enggak akan temukan bentuknya di mobil Mini produksi masal. Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini dirancang benar-benar fungsional. Demi tercapainya titik keseimbangan ideal dan rasio bobot yang baik, ban cadangan tidak diletakkan pada bagian belakang, namun ditaruh di bagian samping mobil. Sementara semua alat-alat pendukung seperti kunci pas, dongkrak, serta pembuka baut elektrik tetap diletakkan di bagian belakang. Oh ya, lampu belakang mobil ini juga sudah mengandalkan lampu LED yang terang dan hemat daya.
>>> Baca juga:
- Review Mini 5 Door 2018, Pilihan Tepat Untuk Menemani Semua Aktivitas dan Keinginan
- eNASCAR Heat Pro League Mulai Kompetisi di Xbox dan Playstation 4
- Mobil Mini di ‘Dealer Lil Benz’ Cocok untuk Hadiah Natal Anak Anda
3. INTERIOR MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Kursi Dan Posisi Mengemudi
Ada dua merek kursi yang dapat dipilih oleh pereli, yaitu merek Recaro dan Sparco, masing-masing sudah berstandar FIA
Sejatinya ada dua merek kursi yang masing-masingnya buatan dari pabrikan terkenal dan sudah ahli dalam merancang kursi untuk mobil kompetisi, yakni Recaro dan Sparco. Kedua merek kursi tersebut sudah mendapatkan lisensi uji kelayakan serta keamanan dari badan otoritas balap mobil internasional atau lebih akrab disingkat FIA. Begitu juga seatbelt 4 titik-nya yang terpasang bersamaan dengan kursi ini. Posisi mengemudinya sendiri fixed karena sudah diset sesuai dengan keinginan masing-masing pereli. Yang jelas, posisi duduknya harus commanding karena balap reli dakar membutuhkan visibilitas yang baik agar lebih mudah mengontrol kendaraan.
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Setir
Setir pada Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini dirancang khusus
Setir pada Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini dirancang khusus oleh Sparco, salah satu vendor alat-alat dan kelengkapan racing yang sudah terkenal dan bandel kualitasnya. Setir ini dibungkus oleh material semacam suade dan kain khusus, dengan tujuan agar jika terkena pasir, debu, atau bahkan lumpur tidak licin dan driver dapat dengan sigap memutar setir mobil dan mengarahkan ke lajur yang benar. Apalagi konsentrasi tinggi sangat dibutuhkan oleh pereli ketika mengikuti kejuaraan reli terganas di bumi ini.
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Jendela
Jendela Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini berbahan khusus
Jendela pada mobil reli Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini memang spesial, karena menggunakan material khusus polycarbonat yang dicampur dengan bahan khusus agar tidak mudah pecah saat terkena benturan. Maklum saja, karena potensi mobil terbalik saat melaju dilintasan padang pasir sangat tinggi, apalagi ground clearence mobil Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini juga tinggi, kaca yang mudah pecah akan membahayakan bagi driver serta co-driver yang berada di mobil Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini.
>>> Baca juga:
- Menjadi Rongsokan Selama 40 Tahun, Mini Cooper Ini Dijual Seharga Mobil Baru
- Ban Mobil Seperti Apa Yang Cocok Buat Mobil Saya? Ini Trik Memilihnya
- Mengenal Kinerja Dongkrak Hidrolik, Si Kecil yang Mampu Mengangkat Beban Berton-Ton
4. FITUR MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Pedal Box
Pedal box akan membuat pereli lebih mudah mengontrol mobil mereka
Mobil reli ini menggunakan pedal box aftermarket guna memudahkan driver melakukan manuver pada Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019. Maklum saja, pada kecepatan tinggi, driver membutuhkan reaksi yang cepat agar mobil yang dikendarainya tidak oleng dan tetap stay on track. Aksi heal and toe, left foot braking menjadi hal yang lumrah pada setiap balap mobil dan reli dakar bukanlah sauatu pengecualian. Pedal box akan mempermudah gerakan kaki pereli untuk memindahkan posisi tumit kakinya dari kopling, ke pedal rem maupun pedal gas ke pedal rem. Bahan pedal box yang digunakan juga berkualitas tinggi dan ringan.
Review Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 : Peralatan Navigasi
Navigasi adalah salah satu hal terpenting ketika berlaga di kejuaraan reli raid seperti reli dakar
Memahami navigasi dan mendengarka co-driver adalah salah satu kunci pereli untuk memenangi reli dakar. Maklum saja, reli jenis raid seperti reli dakar ini amat mengutamakan kepahaman driver dalam mendengarkan instruksi dari co-driver. Salah mengerti ucapan co-driver akan berakibat mobil tersesat dan berpotensi untuk kehilangan gelar juara. Berbeda dari reli semacam World Rally Championship yang ada jalurnya, dan tinggal dilalui secara cepat, reli dakar ini tidak ada jalur yang pasti, salah sedikit mobil bisa oleng, hingga terguling. Maka dari itu peralatan navigasi di mobil yang berlaga di reli dakar sangat lengkap, mulai GPS, kompas, hingga terra trip (alat pengukur jarak, dan memberikan tanda checkpoint).
>>> Kelebihan dan Kekurangan Pasang Knalpot Racing Pada Mobil Penumpang
5. OPERASI MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Dengan segala kelebihan yang dimiliki, kami cukup yakin tim Mini akan merepotkan peserta reli dakar lainnya
Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 ini menggunakan mesin BMW diesel 3000 cc, namun untuk kode mesin yang digunakan dirahasikan oleh pihak tim X-Raid. Namun, sepengetahuan kami, mesin diesel yang digunakan masih berbasis mesin mobil yang diproduksi masal. Apakah mesin BMW X5 diesel? Who Knows! Namun mesin ini mampu menelurkan tenaga hingga 261 Kw atau sekitar 350 Hp, dan torsi diatas 770 Nm. Sangat luar biasa, maka tidak heran mobil ini kecepatannya dibatasi hanya 190 km/jam saja. Mesin ini hanya menyalurkan tenaganya ke dua roda belakang saja, karena lebih efisien dan lebih mudah untuk dikontrol ditrek berpasir oleh driver. Suspensi khusus settingan dari Reiger suspension juga membantu Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019 saat jumping maupun bermanuver ekstrim.
>>> 6 Kebiasaan Buruk Ini Bisa “Membunuh” Mobil Anda
6. SPESIFIKASI MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Mesin Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2018 |
|
Seri mesin |
Diesel Power by BMW Motorsport |
Bahan Bakar |
Solar / Diesel Fuel |
Tenaga Maksimum |
261 KW @ 3500 Rpm |
Torsi Maksimum |
>770 Nm @ 2150 Rpm |
Klaim Top Speed |
190 Km/jam |
Kubikasi |
2993 cc |
Transmisi Tipe |
Xtrac 6 Percepatan dengan difrensial, 2WD |
Suspensi/Kaki-Kaki Mini All 4 Racing Dakar Buggy 2019 |
|
Suspensi |
Tune by Reiger Suspension |
Power Steering |
Hidrolik |
Ban & Pelek |
BF Goodrich |
7. KELEBIHAN & KEKURANGAN MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Kelebihan |
Kekurangan |
Di isi pembalap juara dunia |
Tidak dijual bebas |
Bentuk agresif dan sangar |
Closed track use only |
Mesin kencang |
Teknologi tidak se-advanced rivalnya |
8. DAFTAR HARGA MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Sebagai mobil yang spesial, mobil ini tidak dijual bebas, namun demikian mobil ini dalam pembuatannya hampir pasti melewati angka 1 juta dollar Amerika per unitnya atau sekitar Rp 14,5 miliar.
9. VIDEO MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
10. KESIMPULAN MINI ALL 4 RACING DAKAR 2019
Tertarik ikutan reli dakar? Mobil ini juga disewakan lho!
So, is this car for you? Kami tahu mobil ini enggak bisa dibeli, dan enggak dijual bebas juga, namun bagi Anda yang berminat ikutan reli dakar, mobil ini bisa disewa dengan harga yang lumayan fantasits. Anda berminat menyewa Mini All 4 Racing Buggy Dakar 2019?
>>> Klik sini untuk baca artikel review mobil yang menarik lainnya
Review mobil serupa
-
31/08/2018 | Metodius Getan Plue
Review Mini 5 Door 2018, Pilihan Tepat Untuk Menemani Semua Aktivitas dan Keinginan
Tidak asing dengan MINI? Ya pabrikan asal Britania Raya ini merupakan pabrikan otomotif kelas dunia dengan keunikan desainnya. MINI memiliki keunikan, dari dulu MINI khas dengan 3 pintunya, tak heran, para pecinya MINI sangat fanatik dengan desain 3 pintu tersebut. Tiba-tiba MINI pun mengeluarkan seri 5 pintu, sontak membuat pro dan kontra diawal kemunculannya. Adanya pro kontra semakin mereda seiring berjalannya waktu.