Pastikan Posisi Duduk yang nyaman Saat berkendara Ketika Melakukan perjalanan Mudik

10/06/2018 | Abdul

Dalam mengatur posisi duduk memang harus disesuaikan dengan postur tubuh pengemudi. Apalagi mengemudi merupakan salah satu aktivitas yang cukup melelahkan. Ditambah lagi perjalanan mudik yang dilakukan bersama keluarga tercinta, pastinya harus mengemudi dengan konsentrasi yang tinggi serta tetap fokus agar tidak terganggu. Selain itu carilah posisi duduk yang nyaman namun tidak membuat kantuk.

Dalam berkendara terdapat 2 hal penting yang perlu dijadikan perhatian, yakni konsentrasi dan juga fokus. Apalagi di jalanan tidak hanya terdapat 1 Mobil saja, namun banyak sekali dan beragam seperti motor, Mobil pribadi, bus, Truk dan kendaraan lainnya. oleh sebab itu diperlukan konsentrasi yang tinggi terhadap jalan supaya tidak terjadi hal yang membahayakan. Seperti banyak kasus yang terjadi kala mudik, yakni pengemudi mengantuk sehingga berakibat terjadinya kecelakaan di jalan. Bahkan kadangkala tidak hanya diri sendiri dan keluarga yang dirugikan, akan tetapi pengendara lain juga bisa kena imbasnya.

Gambar ini menunjukkan seorang pria sedang mengemudi dan istrinya di sampningnya da 2 anak kecil di belakangnya

Utamakan keselamatan saat berkendara bersama keluarga

Seperti beberapa penjelasan dari Rifat Sungkar selaku Duta Keselamatan Berkendara Transportasi darat, “Menyetir itu bukan kegiatan setengah-setengah, tapi full time. Kalau dilakukan sambil multi-tasking seperti main smartphone amat riskan. Harus selalu fokus pada keadaan sekitar dan siap-siap dengan kemungkinan apa pun yang bisa terjadi di depan.”

Pihaknya juga memberikan tips dalam mencari posisi duduk yang nyaman saat berkendara jarak jauh. Apalagi untuk perjalanan mudik pasti sangat dibutuhkan.

>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi seputar tips pengemudian Mobil

1. Mengatur posisi tangan

Untuk hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengatur posisi tangan saat menyetir Mobil dengan metode jam. Jadi letakkan tangan pada kemudi dengan arah jarum jam menunjukkan angka 9 untuk tangan kiri dan 3 untuk tangan kanan. Memang banyak sekali yang menyarankan untuk menggunakan metode ini saat berkendara, namun masih banyak sekali pengendara yang menghiraukannya. Namun masalah tersebut tidak bisa dipaksa, mungkin mereka mempunyai posisi tersendiri untuk mendapatkan fokus dalam berkendara.

Gambar ini menunjukkan dua buah tangan memegang kemudi mobil dengan posisi arah jarum jam 3 dan 9

Banyak orang yang menyarankan untuk memegang kemudi Mobil dengan posisi arah jam 3 dan 9

Adapun alasan mengapa harus menggunakan posisi 3 dan 9 saat berkendara adalah untuk memberikan ruang pada fitur airbag yang biasanya sudah disematkan pada Mobil keluaran terkini. Selain itu dengan posisi tersebut dapat mengemudi lebih baik seperti dalam mengambil sudut belokan dan kontrol kemudi dapat dimaksimalkan. Ingat! Hindari posisi tangan berada di jam 10 dan 2 karena dapat menghalangi airbag mengembang saat terjadi benturan.

>>> Baca juga Tips Mudik: Perhatikan Kecepatan Maksimal Jalan Tol Fungsional yang ditawarkan oleh cintamobil.com

2. Posisi badan

Adapun hal yang perlu diperhatikan selanjutnya supaya mendapatkan posisi duduk yang nyaman saat berkendara adalah dengan beberapa langkah tepat. Cobalah letakkan tangan di bagian stir kemudi dengan genggaman yang baik, setelah itu itu tubuh Anda harus dapat bersandar dengan baik dan tidak tertahan. Namun usahakan jangan terlalu nyaman atau berlebihan karena bisa membuat daya konsentrasi malah melemah. Selain itu, posisi punggung pengemudi juga tidak boleh terlalu rebah, karena hal tersebut dapat membuat sudut pandang pengemudi menjadi terganggu. Tidak hanya itu saja, apabila jangkauan stir kemudi terlalu jauh dalam kondisi tubuh merebah pada jok Mobil bisa dihinggapi rasa kantuk dengan mudah karena terlalu rileks.

>>> Mungkin tertarik, Beberapa Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Mudik Di Malam Hari Dengan Mobil

Gambar ini menunjukkan seorang pria duduk di bangku pengemudi mobil dengan tangan memegang kemudi dan memakai kaca mata

Posisikan badan bersandar pada jok pengemudi dengan tangan menggenggam kemudi dengan baik

Jadi sebelum memutuskan untuk melakukan perjalanan mudik, sebaiknya mempersiapkan semuanya dengan matang. seperti misalnya kondisi tubuh, kondisi Mobil dan juga perlengkapan lain yang nantinya dibutuhkan, seperti misalnya makanan dan minuman, kotak P3K serta alat perkakas untuk berjaga-jaga saat ada masalah di jalan.

Demikianlah informasi mengenai tips posisi duduk yang nyaman saat berkendara ketika mudik lebaran. Semoga bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel menarik lainnya.

Berita sama topik

  • 23/04/2020 | Abdul

    Hampir Masuk Ramadhan, Liburan Atau Tetap Di Rumah?

    Bulan Ramadhan hampir tiba, ditambah lagi sekarang sedang liburan. Tapi ingat, untuk liburan kali ini karena mencegah penyebaran virus corona. Jadi masyarakat perlu benar-benar memperhatikannya. Kalau ada pertanyaan ingin liburan atau berada di rumah, sebaiknya tetap berada di rumah mengikuti arahan pemerintah.

  • 13/03/2020 | Fatchur Sag

    Persiapan Penuh Polres Cirebon Kota Sambut Mudik Lebaran 2020

    Beragam skenario pengaturan lalu lintas, perlengkapan, dan peralatan dipersiapkan jajaran Polres Cirebon Kota dalam rangka menyambut musim mudik Lebaran 2020.

  • 03/06/2019 | Fatchur Sag

    Hindari Aji Mumpung Saat Mudik Lebaran Biar Bisa Balik Ke Kota

    Mudik lebaran sering jadi kesempatan sebagian pemudik untuk melampiaskan kebahagiaan secara berlebihan. Ini kurang baik dan sebaiknya anda hindari, sebab aji mumpung bisa berdampak buruk pada kenyamanan dan keselamatan. Kok bisa?