Toyota vs Volkswagen; Toyota Unggul Secara Merek, VW Menang Secara Group
24/02/2020 | Fatchur Sag
Persaingan seru pasar otomotif tak hanya terjadi di Indonesia, tapi juga di level global. Masing-masing merek berusaha jadi yang terbaik dan paling favorit dipilih konsumen. Atau jika punya grup, mereka berupaya agar grup mereka paling unggul dibanding yang lain.
Persaingan Toyota vs Volkswagen terus berlanjut
Itu yang ditunjukkan oleh grup Toyota dan grup Volkswagen (VW). Persaingan antar dua raksasa otomotif tersebut berlangsung menerus sepanjang 2019 hingga penutupan tahun. Hasilnya grup VW berhasil mempertahankan posisinya sebagai grup otomotif paling laris di dunia seperti sebelum-sebelumnya. Berdasarkan data yang dirilis di laman resmi VW dan Toyota diketahui, penjualan grup VW unggul tipis atas grup Toyota.
Penjualan grup Volkswagen (VW) dan grup Toyota
Dari Januari hingga Desember 2019, grup VW berhasil menjual sebanyak 10.974.600 unit mobil. Rinciannya Volkswagen (Passenger Car / PC) 6.278.300 unit, Audi 1.845.600 unit, SKODA 1.242.800 unit, SEAT 574.100 unit, Porsche 280.800 unit, Volkswagen (Commercial Vehicle / CV) 491.600 unit, MAN 142.800 unit, dan Scania 99.500 unit.
>>> Dapat Unit ke 100.000, Pembeli VW e-Golf Dihadiahi Bonus Eksklusif
Penjualan grup Volkswagen paling moncer di dunia
Sedangkan grup Toyota sukses menjual sebanyak 10.742.122 unit mobil dengan rincian Toyota 9.714.253 unit, Daihatsu 837.990 unit, dan Hino 189.879 unit.
Toyota merek paling sukses
Secara grup Toyota boleh kalah dari grup VW. Tapi secara merek Toyota jauh lebih unggul dibanding merek VW, bahkan dibanding merek otomotif yang lain. Perbandingannya bisa dilihat di atas, Toyota terjual sebanyak 9.714.253 unit, sedangkan VW (passenger car dan commercial vehicle) hanya terjual sebanyak 6.769.900 unit.
>>> Mudahkan Urusan Pelanggan, Ini Beragam Fitur di Aplikasi mTOYOTA
>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo
Berita sama topik
-
30/07/2021 | Fatchur Sag
Mahalnya Biaya Kepemilikan Mobil Terbang
Dengan prospek yang semakin nyata, perlu diketahui bahwa biaya kepemilikan mobil terbang tidaklah murah. Ada biaya lain yang berkaitan yang harus disiapkan.
-
16/07/2021 | Fatchur Sag
Mobil Listrik Hyundai Buatan Cikarang Meluncur Tahun 2022
Selain dua model ICE [Internal Combustion Engine], Hyundai Motor Asia Pacific juga merencanakan peluncuran mobil listrik buatan Cikarang sekitar Maret 2022.
-
28/04/2021 | Fatchur Sag
Mobil Suzuki Buatan Indonesia Semakin Laris di Luar Negeri
Dengan ekspor yang selalu meningkat sejak awal 2021 menandakan mobil Suzuki buatan Indonesia semakin diminati di luar negeri. Berikut data penjualannya!