Penjualan Honda Brio Paling Ngegas, HPM Jadi Spesialis Mobil Murah?
27/01/2020 | Fatchur Sag
Selama bertahun-tahun penjualan mobil di dominasi segmen low MPV dan nyaris tak tergoyahkan oleh segmen lain, baik itu medium MPV, maupun low SUV dan medium SUV. Namun, kedatangan segmen baru Low Cost Green Car (LCGC) pada 2013 mulai mengubah peta. Segmen yang dikenal dengan mobil murah ini mulai mengganggu dominasi low MPV.
Diakui PT Honda Prospect Motor (HPM) segmen LCGC saat ini cukup menguasai pasar. Terbukti dari 8 model LCGC yang dipasarkan 5 diantaranya masuk peringkat 20 besar model terlaris di Indonesia, termasuk Honda Brio. Mobil ini tidak hanya menguasai segmen LCGC tapi juga mendominasi penjualan Honda secara keseluruhan hingga 40% dan menjadi tulang punggung baru bagi HPM.
Jadi spesialis mobil murah?
Honda Brio Satya, mobil LCGC paling laris di Indonesia
Menarik untuk diketahui, dengan meledaknya penjualan model LCGC apa Honda tidak khawatir image-nya turun dianggap sebagai spesialis mobil murah, mengingat mobil ini lebih minim fitur dibanding segmen lain di atasnya.
Bussines Innovation & Sales Marketing Director PT Honda Prospect Motor, Yusak Billy menyatakan tidak benar jika mobil LCGC merusak image sebuah merek. Disebutkan, LCGC adalah segmentasi yang dibuat dan diawasi pemerintah. Tujuannya selain mengendalikan harga jual kendaraan juga mengurangi polusi. Jadi, tidak ada yang perlu dikhawatiran. Justru dengan meningkatnya penjualan LCGC sama saja membantu lebih banyak program pemerintah.
"Honda Brio terus yang laku tidak takut image rusak? LCGC marketnya memang besar, terus meningkat karena pembeli pertama kendaraan atau mobil itu memang banyak. Dari motor ke mobil, Jadi kami tidak takut," tutur Billy di sela kegiatan CR-V 20 Years of Great Adventure, Jakarta-Bandung, 22-23 Januari 2020. "Kita mendukung pemerintah lho (dengan menghadirkan varian LCGC terbaik-Red), LCGC ini program pemerintah." tambahnya.
>>> Wajah Kelewat Imut, HPM Enggan Bawa Honda Jazz Model Jepang ke Indonesia
Penjualan Honda Brio Satya
Honda Brio Satya menggeser dominasi Mobilio
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) penjualan Honda Brio Satya berhasil menggeser dominasi Mobilio.
- Tahun 2016
- Mobilio : 39.482 unit,
- BR-V : 38.666 unit,
- Brio Satya : 36.470 unit.
- Tahun 2017
- Brio Satya : 43.378 unit,
- HR-V 1.5L : 39.081 unit,
- Mobilio : 35.430 unit.
- Tahun 2018
- Brio Satya : 46.900 unit,
- HR-V 1.5L : 30.610 unit,
- Mobilio : 24.373 unit.
- Tahun 2019
- Brio Satya : 54.861 unit,
- HR-V 1.5L : 25.828 unit,
- Mobilio : 16.886 unit.
>>> Review All New Honda Brio Satya S M/T 2019: Mobil Murah Fitur Melimpah
>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo
Berita sama topik
-
30/07/2021 | Fatchur Sag
Mahalnya Biaya Kepemilikan Mobil Terbang
Dengan prospek yang semakin nyata, perlu diketahui bahwa biaya kepemilikan mobil terbang tidaklah murah. Ada biaya lain yang berkaitan yang harus disiapkan.
-
16/07/2021 | Fatchur Sag
Mobil Listrik Hyundai Buatan Cikarang Meluncur Tahun 2022
Selain dua model ICE [Internal Combustion Engine], Hyundai Motor Asia Pacific juga merencanakan peluncuran mobil listrik buatan Cikarang sekitar Maret 2022.
-
28/04/2021 | Fatchur Sag
Mobil Suzuki Buatan Indonesia Semakin Laris di Luar Negeri
Dengan ekspor yang selalu meningkat sejak awal 2021 menandakan mobil Suzuki buatan Indonesia semakin diminati di luar negeri. Berikut data penjualannya!