Maksud Hati Ingin Selamat, Malah Tewas Kecemplung Jurang
21/09/2018 | Fatchur Sag
Boleh dikata kecelakaan yang dialami dua pengendara motor ini murni kecelakaan tunggal meski secara kronologi ada peran dari kendaraan lain. Dikutip dari detik.com, (19/9/2018) kejadian bermula ketika Baharudin (27) mengendarai Yamaha Vixion bernopol DK 5236 HT berboncengan dengan Karto (37) melaju dari arah Banyuwangi menuju Surabaya.
Sampai di Jalan Raya Pantura Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo tepat di KM 227,6 arah Surabaya muncul kendaraan roda empat dari arah berlawanan menyalip kendaraan lain. Baharudin yang terkejut berusaha menghindar dan turun dari bahu jalan untuk mencari selamat. Nahas, dia kehilangan kendali. Motornya oleng hingga menabrak pagar pembatas jalan dan akhirnya terjun ke dasar jurang sedalam 10 meter.
>>> Belum Dibeli, BMW X1 Tabrak Diler di Cina Akibat Salah Injak Gas
Menghindari kecelakaan malah jatuh kecemplung jurang (foto: detik)
Tidak ada yang memberikan pertolongan karena tidak ada warga setempat yang mengetahui sebelum akhirnya Karto, korban yang selamat berusaha mencari pertolongan sendiri. Dengan bantuan para warga, Baharudin berhasil diangkat dari dasar jurang untuk kemudian dilarikan ke rumah sakit.
Luka yang terlalu parah membuat Baharudin menghembuskan nafas dalam perjalanan sebelum sampai di rumah sakit. Sementara Karto yang selamat harus menjalani perawatan di rumah sakit karena cedera yang dideritanya.
>>> Dapatkan review mobil terbaru hanya ada di Mobilmo
Kasubbag Humas Polres Situbondo, Iptu H Nanang Priyambodo membenarkan bahwa kecelakaan yang dialami korban disebabkan kehilangan kontrol setelah korban terkejut ada kendaraan dari arah berlawanan sedang mendahului.
"Tadi Unit Laka turun ke lokasi melakukan olah TKP. Hasilnya diduga korban sengaja menghindar ke kiri karena dari depan muncul kendaraan lain yang sedang mendahului. Namun korban mengalami out of control," kata Iptu Nanang di Situbondo, Rabu (19/9/2018).
"Satu korban meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit. Sementara satu lagi selamat dan hanya mengalami luka ringan," lanjutnya.
>>> Waspada, Ketahui Titik Bahaya Di Jalan bagi kendaraan Untuk Keselamatan Berkendara
Polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan (foto: detik)
So, ini menjadi peringatan buat kita untuk selalu fokus dan waspada saat berkendara di jalan raya. Hindari perilaku yang bisa mengalihkan perhatian dari jalanan seperti bermain handphone, tengak-tengok kiri kanan, atau mengobrolkan hal-hal yang tak begitu penting. Selain itu, jangan lupa untuk selalu berdoa agar diberi keselamatan dari sejak berangkat hingga sampai di tujuan.
>>> Intip informasi terkini dunia otomotif hanya ada di Mobilmo
Berita sama topik
-
16/09/2021 | Abdul
Jadwal Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota, Harap Diperhatikan
Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota dilakukan mulai tanggal 13 - 19 September 2021. Pengendara yang ingin melintasinya diharapkan waspada. Nah kali ini kami berikan lokasi dan waktu pekerjaan yang dilakukan.
-
20/08/2021 | Fatchur Sag
Gaikindo Ingin Diskon PPnBM 100% Diperpanjang Lagi
Diklaim menyelamatkan industri otomotif, Gaikindo ingin Pemerintah memperpanjang lagi diskon PPnBM 100% setelah Agustus. Bila perlu sampai akhir tahun 2021.
-
06/04/2021 | Abdul
Rincian Diskon PPn BM Pada Mobil Dengan Mesin 1.500 cc – 2.500 cc Yang Baru Terbit
Diskon PPn BM untuk mobil dengan mesin berkapasitas 1.500 cc sampai 2.500 cc diberikan. Tentunya hal ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang ingin membeli mobil dengan mesin kapasitas antara 1.500 cc -2.500 cc. Dalam kebijakan tersebut terdapat 2 klasifikasi yang ada perbedaan diskon.