Belum Dibeli, BMW X1 Tabrak Diler di Cina Akibat Salah Injak Gas
20/08/2018 | Padli Nurdin
Seorang wanita menabrakkan sebuah BMW baru yang bahkan belum dibelinya ke dalam sebuah diler mobil ketika ia salah injak gas, seperti yang dilaporkan oleh Daily Mail. Pada kecelakaan yang terlihat jelas dalam rekaman CCTV memperlihatkan bagaimana mobil mewah tersebut menerobos masuk ke dalam diler layaknya film aksi Hollywood.
Kejadian ini terekam dalam CCTV yang dipasang di dalam diler (foto: China Recorder)
>>> Kelelahan, sopir taksi ini tertidur satu menit ketika sedang mengemudi
Pengemudi perempuan, dilaporkan berusia sekitar 30 tahunan, sedang menguji coba BMW untuk test drive gratis dari sebuah diler yang terletak di kota Guangzhou, Sabtu (18/8) lalu. Setelah menikmati test drive yang diberikan, calon pembeli kembali untuk memarkirkan mobil tersebut, menurut Guangdong Public Channel.
Pada saat dia sedang mencoba memarkir BMW bertenaga tinggi tersebut, ia menekan pedal gas alih-alih rem sehingga SUV berwarna navy tersebut menabrak tiang pintu diler dan memecahkan kaca pada pintu dan jendela kaca. Rekaman CCTV memperlihatkan kecelakaan tersebut terjadi pada sekitar pukul 04.25 sore dan karyawan diler yang terkejut langsung menghindar dari mobil tersebut.
>>> Berita unik dan menarik dari dalam dan luar negeri hanya di sini
Rekaman CCTV menangkap momen kecelakaan tersebut
Namun, masalah berlanjut ketika ia masih menekan pedal gas pada mobil sehingga X1 tersebut masuk ke ruang lobby diler dan menghantam meja resepsionis. Dua karyawan diler mengalami luka ringan dalam kecelakaan tersebut. Beruntung, pengemudi dan sales yang berada pada kursi penumpang tidak terluka sedikitpun.
>>> Selain X1, ini spesifikasi SUV mewah BMW X3 sebagai pembuka awal tahun BMW
Dilaporkan, SUV plug-in hybrid tersebut bernilai sekitar 400.000 yuan untuk model standar, atau jika dikonversikan lebih dari Rp800 juta. Kaca dan puing-puing bangunan berantakan di dalam diler. Dalam rekaman lainnya terlihat bumper dan kap mobil rusak menghantam dinding diler.
Tampak bagian depan mobil mengalami kerusakan parah (foto: China Recorder)
Laporan terakhir menyebutkan bahwa pengemudi telah setuju untuk bertanggung jawab penuh terhadap kesalahannya, sementara perusahaan asuransi diler terkait saat ini sedang memperkirakan total kerusakan yang ditimbulkan.
>>> Berita terlengkap dunia otomotif bisa Anda temukan di Mobilmo
Berita sama topik
-
16/09/2021 | Abdul
Jadwal Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota, Harap Diperhatikan
Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota dilakukan mulai tanggal 13 - 19 September 2021. Pengendara yang ingin melintasinya diharapkan waspada. Nah kali ini kami berikan lokasi dan waktu pekerjaan yang dilakukan.
-
20/08/2021 | Fatchur Sag
Gaikindo Ingin Diskon PPnBM 100% Diperpanjang Lagi
Diklaim menyelamatkan industri otomotif, Gaikindo ingin Pemerintah memperpanjang lagi diskon PPnBM 100% setelah Agustus. Bila perlu sampai akhir tahun 2021.
-
06/04/2021 | Abdul
Rincian Diskon PPn BM Pada Mobil Dengan Mesin 1.500 cc – 2.500 cc Yang Baru Terbit
Diskon PPn BM untuk mobil dengan mesin berkapasitas 1.500 cc sampai 2.500 cc diberikan. Tentunya hal ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang ingin membeli mobil dengan mesin kapasitas antara 1.500 cc -2.500 cc. Dalam kebijakan tersebut terdapat 2 klasifikasi yang ada perbedaan diskon.