Kampanye Recall Soal Inflator Airbag, Ada Layanan Honda Bisa Dipilih

30/09/2020 | Abdul

Mobil zaman sekarang telah dilengkapi dengan beragam sistem elektronik untuk mendukung kenyamanan dan keamanan penumpangnya. Dari mulai sistem hiburan seperti audio yang bisa dioperasikan menggunakan smartphone dan sistem keamanan yakni airbag. Meskipun begitu bukan berarti semuanya akan bekerja dengan lancar terus menerus. Komponen-komponen pada mobil merupakan buatan manusia sehingga bisa saja mengalami masalah dan tidak bekerja dengan baik karena suatu hal sehingga membutuhkan perbaikan. Kali ini ada kampanye recall soal inflator airbag dari pihak Honda.

Gambar ini menunjukkan logo Honda dan tulisan Honda

Honda merupakan pabrikan mobil di Indonesia yang memiliki reputasi yang baik

>>> Lihat Juga, Beberapa Mobil Harga Miliaran Rupiah Dibiarkan Di Pinggir Jalan, Tak Ada Yang Ambil

Masalah airbag tersebut berdampak pada banyak pabrikan mobil salah satunya adalah honda. Adapun masalah tersebut karena komponen inflator yang cacat buatan dari Takata.

Dari pihak PT HPM (Honda Prospect Motor) akan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik dan memastikan mobil yang terdampak dari recall karena masalah inflator Airbag. Hal tersebut dilakukan dengan melakukan penggantian komponen. Kemudahan kini telah diberikan oleh pihak Honda dengan beberapa pilihan layanan meliputi Layanan Home Service yakni perbaikan di ruman, Pick-Up Service dan bisa booking online dengan melalui aplikasi E-Care.

Jika ingin mengandalkan aplikasi E-Care maka konsumen bisa melakukan pendaftaran dan akan didapat jadwal guna mengganti inflator . Jika tidak keluar rumah karena sedang pandemi Covid-19 jangan khawatir, Honda memberikan layanan Pick Up Service, yang mana mobil akan didatangi dan dibawa ke dealer untuk penggantian inflator.

Terdapat juga layanan Home Service yang memungkinkan pergantian dilakukan di rumah konsumen. Pemilik kendaraan dapat datang ke dealer secara langsung untuk mendaftar atau dengan melalui nomor bebas pulsa dari Honda Customer Service yakni 0-800-1446-632 pada hari Senin sampai Jumat di pukul )8.00 sampai 17.30 WIB.

>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap

Gambar ini menunjukkan airbag mobil Honda City 2004

Kampanye recall terkait inflator airbag pada mobil Honda

>>> Baca Juga, Model-Model Ini Paling Populer Di Pasar Mobil Bekas

Sejak dijalankannya kampanye tersebut dari pihak Honda terus berupaya untuk memberikan informasi serta mengundang para pemilik yang mobilnya ada identifikasi terkait masalah inflator. Pihak Honda menghubungi konsumen dengan mengirimkan pemberitahuan ke alamat ataupun nomor telepon yang sudah terdaftar di dealer. Tidak hanya itu saja, pihak Honda juga bekerjasama dengan komunitas mobil Honda di Tanah Air.

Kampanye terkait recall masalah inflator airbag ini bertujuan untuk mencegah kemungkinan terjadinya pengembangan yang berlebih pada airbag karena tekanan gasnya dalam inflator terlalu berlebihan. Jika begitu maka potensinya adalah saat terjadi kecelakaan bisa menyebabkan cedera serius atau kematian.

Adapun beberapa model Honda yang teridentifikasi pada kampanye recall tersebut adalah :

MODEL

TAHUN

Honda Civic

2001-2011

Honda Stream

2002-2006

Honda CR-V

2002-2012

Honda City

2004-2013

Honda Accord

2003-2013

Honda Jazz

2004-2014

Honda Brio

2013-2014

Honda Freed

2009-2015

Honda Odyssey

2004-2008

>>> Ingin membeli mobil bekas? Dapatkan daftarnya di sini

Gambar ini menunjukkan inflator airbag pada mobil

Inflator airbag yang terdapat di kemudi mobil

Dengan pemberian layanan tersebut terkait inflator airbag, tentunya konsumen bisa memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya. Sehingga keamanan bisa lebih ditingkatkan berhubungan dengan airbag pada mobilnya, terutama model yang sudah teridentifikasi.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik