Satu Model Segera Diluncurkan Toyota, Rebadge dari Suzuki Vitara Brezza

04/05/2020 | Fatchur Sag

Pandemi virus Corona (COVID-19) tak menyurutkan Toyota untuk menghadirkan model baru. Setelah sebelumnya meluncurkan Harier, Yaris Cross, Agya di Indonesia, serta santer Corolla Cross, Toyota juga tengah mempersiapkan model baru berikutnya, yaitu Urban Cruiser. Model baru berjenis SUV ini siap diluncurkan pada akhir Juni atau Agustus 2020 mendatang. Tepatnya kapan, tergantung dari perkembangan kasus COVID-19. Jika segera teratasi, peluncuran bisa lebih cepat.

>>> Ajang OTOMOTIF Award 2020, Suzuki XL7 Jadi Mobil Terbaik Tahun 2020

Gambar menunjukkan Rendering Toyota Urban Cruiser

Rendering Toyota Urban Cruiser, rebadge dari Maruti Suzuki Vitara Brezza

Autocar India, (28/4/2020) memberitakan, Urban Cruiser adalah produk rebadge dari Maruti Suzuki Vitara Brezza dan bakal diproduksi oleh Maruti di line produksi Vitara Brezza. Toyota India memanfaatkan kerjasama dengan Maruti Suzuki sebagaimana yang telah dilakukan pada Toyota Glanza yang dibuat dari basis Suzuki Baleno.

Yang membedakan, jika Glanza memang benar-benar Baleno yang hanya diganti emblem tanpa ubahan apapun. Urban Cruiser tidak sekadar mengganti logo, tapi ada beberapa bagian yang akan diubah untuk menonjolkan identitas Toyota dan membedakan dengan Brezza. Misalnya bagian gril-nya, bumper serta lampu-lampu di bagian depan maupun belakang.

Perubahan penting lain yang akan dilakukan Toyota adalah interior. Saat ini kabin Brezza didominasi bahan plastik dengan dominasi warna abu-abu. Untuk kabin Urban Cruiser Toyota bakal membuatnya lebih mewah dengan menggunakan warna yang lebih terang dan beberapa 'grafis' baru.

>>> Penutupan Sementara Pabrik Suzuki Berlanjut Hingga 8 Mei 2020

Foto menunjukkan Maruti Suzuki Vitara Brezza tampak dari samping depan

Maruti Suzuki Vitara Brezza, salah satu model paling laris di India

Bukan itu saja Toyota Urban Cruiser bakal mengaplikasikan teknologi hibrida pada versi manual yang mereka sebut sebagai Integrated Starter Generator. Dengan demikian, mobil ini bakal lebih hemat bahan bakar dibanding SUV biasa. Untuk mesin digunakan mesin K15B berkapasitas 1.500 cc seperti yang dipakai Brezza.

Berapa harganya belum bisa dipastikan. Autocar India memperkirakan Urban Cruiser bakal dijual mulai 7,5 lakh hingga 11,5 lakh, atau setara Rp 148 jutaan sampai Rp 227 jutaan.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik

  • 22/06/2021 | Fatchur Sag

    General Motors Luncurkan Baojun Valli di China

    General Motors mengumumkan telah meluncurkan Baojun Valli di China, mobil baru bergenre station wagon dengan mesin turbocharged 1.500 cc.

  • 01/04/2021 | Abdul

    Teknologi Media Control Di Mobil, Memungkinkan Sistem Infotainment Menggunakan Smartphone

    Sistem infotainment menggunakan smartphone menjadi salah satu hal unik yang diberikan pada kendaraan. Kesan canggih dan modern juga terlihat karena kepraktisannya. Nah Adapun salah satu perusahaan yang mengenmbangkan hal tersebut adalah Dacia yang merupakan perusahaan otomotif berasal dari Jerman dan dimiliki oleh Renault.

  • 25/03/2021 | Abdul

    Pengembangan Toyota GR Yaris Tidak Sembarangan, 126 Unit Jatah Indonesia

    Toyota GR Yaris diproduksi hanya 25 ribu unit saja, itupun untuk seluruh negara di dunia. Untuk Indonesia mendapatkan jatah hanya 126 unit saja, hal tersebut berkat keaktifan Indonesia dalam ikut ambil bagian dalam kompetisi balap dalam skala nasional maupun internasional. Bagi yang berniat ingin memilikinya sebaiknya bersiap, pemesanan dilakukan tanggal 25 Maret 2021.