Ini Alasan Mobil SUV Hyundai Tidak Pakai mesin Bensin Di Indonesia

28/12/2020 | Abdul

Mobil SUV menjadi salah satu jajaran kendaraan yang cukup diminati di Indonesia. Salah satu faktornya adalah dapat digunakan segala medan. Jadi jalanan mulus atau rusak bisa dilibas dengan baik. Nah untuk kabar terkait segmen ini adalah kendaraan SUV. Yang mana salah satu mobil yang dihadirkan adalah Hyundai Palisade dengan mesin diesel. Bahkan dikabarkan terdapat alasan mobil SUV Hyundai tidak pakai mesin bensin.

Gambar ini menunjukkan bagian samping mobil Hyundai Palisade

Pemesanan sudah bisa dilakukan tapi unitnya datang akhir Januari 2021

>>> Baca Juga, Indonesia Jadi Tempat Produksi Mesin Mitsubishi Xpander Oleh PT MMKI

Hyundai Palisade menjadi pelengkap untuk produk SUV yang dimiliki Hyundai di Indonesia. Mobil yang dihadirkan tersebut dihadirkan dengan melalui CBU atau impor secara utuh dari Korea Selatan. Dana yang perlu disiapkan jika berminat dengan mobil ini adalah Rp. 777 juga hingga Rp. 1,078 miliar (on the road). Bagi yang ingin melakukan pemesanan saat ini sudah bisa karena dari pihak Dari pihak PT HMID (Hyundai Motor Indonesia) telah membuka pemesanan.

Meskipun pemesanan telah dibuka, namun untuk unitnya direncanakan pada akhir bulan Januari 2021 baru akan sampai di Indonesia. Jadi mobil Palisade ini adalah produk global yang pemasarannya telah dilakukan di banyak negara. Untuk Indonesia sendiri, dengan harga tersebut sekiranya hanya kaum yang punya dana lebih bisa membelinya.

Masih berhubungan dengan alasan mobil SUV Hyundai tidak pakai mesin bensin.  Hyundai Palisade menggunakan mesin diesel 2.200 cc turbocharger. Mengandalkan mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga maksimal sebesar 200 Ps dan torsinya adalah 400 Nm. Sistem transmisi mengandalkan 8 speed otomatis. Mobil ini juga dihadirkan dalam 3 varian yaitu Signature, Signature AWD dan Prime.

>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap

Gambar ini menunjukkan jok mobil Hyundai Palisade

Kapasitas joknya bisa untuk 7-8 orang

>>> Baca Juga, Siap-Siap, Pameran Otomotif IIMS 2021 Akan Dilakukan Pada Februari 2021

Ternyata mesin yang diberikan berbeda dengan yang ada di Amerika Serikat. Karena Hyundai Palisade di dana mengandalkan mesin V6 bensin dengan kapasitas 3.800 cc. Tenaga yang dihasilkan adalah 291 Hp dan torsi maksimalnya adalah 355 Nm. Sistem transmisi masih sama yakni 8 speed otomatis. Kemudian untuk negara Korea Selatan menghadirkannya dengan mesin bensin V6 dengan kapasitas 3.500 cc yang dapat menghasilkan tenaga maksimal 273 daya kuda dan torsinya mencapai 335 Nm. Sistem transmisinya juga sama yakni 8 speed otomatis.

Dari pihak Makmur selaku Managing Director HMID menyebutkan, bahwasanya mobil Hyundai Palisade yang masuk dalam segmen SUV dihadirkan dengan memakai mesin diesel saja. Hal tersebut karena penyesuaiannya dengan konsumen yang berada di Tanah Air yang lebih  menyukai mesin diesel di mobil dengan perawakan bongsor.

"Kalau dilihat karakter pemain SUV, orang senangnya mobil bermesin diesel. Apalagi Palisade ini punya banyak fitur dan teknologi," ujar Makmur dilansir dari Viva.

>>> Jual beli mobil bekas sekarang semakin mudah dengan Cintamobil.com

Gambar ini menunjukkan mesin mobil Hyundai Palisade

Mesin yang diberikan pada Hyundai Palisade Indonesia hanya mesin diesel

Tidak hanya itu saja, pihak Makmur juga menyebutkan bahwa mesin diesel dipilihnya karena berhubungan dengan skema di Indonesia terkait pajak. Kubikasi pada Hyundai Palisade bensin lebih besar bila dibandingkan dengan mesin dieselnya. Jika menggunakan mesin bensin maka konsumen saat membeli akan membayar pajak yang lebih besar. Jadi itulah alasan mobil SUV Hyundai tidak pakai mesin bensin.

>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!

Berita sama topik

  • 22/06/2021 | Fatchur Sag

    General Motors Luncurkan Baojun Valli di China

    General Motors mengumumkan telah meluncurkan Baojun Valli di China, mobil baru bergenre station wagon dengan mesin turbocharged 1.500 cc.

  • 01/04/2021 | Abdul

    Teknologi Media Control Di Mobil, Memungkinkan Sistem Infotainment Menggunakan Smartphone

    Sistem infotainment menggunakan smartphone menjadi salah satu hal unik yang diberikan pada kendaraan. Kesan canggih dan modern juga terlihat karena kepraktisannya. Nah Adapun salah satu perusahaan yang mengenmbangkan hal tersebut adalah Dacia yang merupakan perusahaan otomotif berasal dari Jerman dan dimiliki oleh Renault.

  • 25/03/2021 | Abdul

    Pengembangan Toyota GR Yaris Tidak Sembarangan, 126 Unit Jatah Indonesia

    Toyota GR Yaris diproduksi hanya 25 ribu unit saja, itupun untuk seluruh negara di dunia. Untuk Indonesia mendapatkan jatah hanya 126 unit saja, hal tersebut berkat keaktifan Indonesia dalam ikut ambil bagian dalam kompetisi balap dalam skala nasional maupun internasional. Bagi yang berniat ingin memilikinya sebaiknya bersiap, pemesanan dilakukan tanggal 25 Maret 2021.