Mobil Lintas Waktu Lintas Generasi Honda Ditampilkan Di Tokyo Auto Salon 2020
14/01/2020 | Abdul
Berkaitan dengan informasi mobil lintas waktu lintas generasi Honda yang kita bahas kali ini dilansir dari laman resmi Honda-Indonesia. Yang mana pada ajang Tokyo Auto Salon 2020 dihadirkan mobil konsep yang bisa menghubungkan lintas generasi dan lintas waktu seperti mobil Civic Cyber Night Japan Cruiser 2020 dan juga ada Kachatto Wagon. Adapun ajang bergengsi tersebut telah dilakukan pada 10-12 Januari 2020 di Makuhari Messe di Prefektur China.
Tema “menghubungkan generasi”, “menghubungkan hati “ dan “menghubungkan kehidupan” yang diusung Honda
>>> Baca Juga, Resmi Dijual, Ini Harga Biosolar B30 di SPBU
Produk serta suku cadang khusus mobil Honda telah dipasok oleh Honda Acces yang merupakan perusahaan penyedia dan mengembangkan aksesoris asli khusu Honda. Dengan adanya pengetahuan tersebut, pihak Honda bertujuan untuk memenuhi kebutuhan penggunanya. Sehingga kehidupan bermobilitas akan terjawab dengan beragam inovasi yang diberikan bahkan lebih dari hanya sekedar modifikasi saja.
Kesenangan dan kegembiraan diekspresikan dalam booth yang didirikan Honda di Tokyo Auto Salon 2020 seperti komedi putar. Jajaran kendaraan dimiliki oleh pihak Honda untuk bisa dinikmati oleh para pelanggannya, dari mulai mobil yang bisa dilakukan modifikasi yang berdasarkan mobil lama sampai kendaraan yang bisa disesuaikan dengan hobi dan juga gaya. Bahkan kendaraan yang ditujukan untuk masa depan juga disediakan dalam booth tersebut.
Adapun beberapa mobil lintas waktu lintas generasi Honda yang ditampilkan dalam ajang Tokyo Auto Salon 2020 meliputi :
>>> Pilihan mobil di Indonesia berkualitas bisa Anda lihat di sini
1. S2000 (20th Anniversary Prototype)
Memperingati 20 tahun S2000
Aero bumpers, audio model dan suspension diperlihatkan untuk peringatan S2000 yang ke 20 tahun.
2. Civic Cyber Night Japan Cruiser 2020
Kombinasi konsep masa depan dan underground
Dengan kombinasi dari underground dan konsep masa depan serta telah dilakukan modernisasi namun tetap mencerminkan Neo Jepang dan siluet Civic Hatchback lama. Selain itu pihak Honda telah melakukan perubahan pada targetnya yang menjadi modern youth. Dengan berdasarkan Civic Type R (GF-EK9) membuatnya “Menghubungkan generasi”.
>>> Cara Mengurus STNK dan BPKB Rusak / Hilang Akibat Banjir
3. Kachatto – Wagon
Mobil fleksibel dengan mengandalkan lantai datar
Kachatto – Wagon menjadi sebuah kendaraan multi purpose dengan penggunaan lantai datar serta mempunyai tampilan bagian interior yang terbilang fleksibel. Selain itu bisa menjadi penghubung dari 3 generasi dari mulai para pecinta mobil sampai para orang tua.
4. Aibou
Mobil Honda pertama khusus anak-anak
Sebuah mobil dari Honda pertama yang dikhususkan untuk anak-anak. Yang mana menjadi salah satu tipe yang terbilang baru dan akan menghubungkan hati mulai keluarga sampai teman-teman dan juga anak-anak di masa depan.
Itulah beberapa mobil lintas waktu lintas generasi Honda, bagaimana pendapat Sobat mengenai mobil tersebut?
>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo
Berita sama topik
-
21/09/2021 | Abdul
Masuk Seri Ketiga HRSC 2, Juara Baru Lahir Dengan Persaingan Ketat 2023
Pada seri ketiga HRSC 2 telah lahir pemenang baru. Dimana persaingan sengit terjadi saat balapan berlangsung. Ada 3 kelas yaitu Rookie, Rising Star dan Master, untuk kelas Master juara masih dipegang oleh Andika Rama Maulana.
-
03/08/2021 | Fatchur Sag
Pertamina Perpanjang Program Berhadiah Hingga 30 November
PT Pertamina melanjutkan program berhadiah Berbagi Berkah MyPertamina hingga 30 November untuk memberikan kesempatan lebih besar pembeli BBM mendapatkan hadiah.
-
30/03/2021 | Abdul
Sudah Bisa Beli Tiket, Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar Akan Diadakan Tanggal 3 Juni 2021
Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar nantinya akan dilakukan pada tanggal 3 Juni 2021. Dimana dalam acara tersebut akan ada Supergiveaway 1 unit mobil modifikasi dari Ridwan Hanif dan juga tim modifikator RHRC. Kita berharap acara tersebut akan kembali lancar seperti yang telah dilakukan di Bali dan bisa lebih meriah lagi.