Beberapa Tips Berbuka Puasa Saat Perjalanan Dengan Mobil

12/05/2018 | Abdul Kosim

Berbuka puasa saat perjalanan bisa karena beberapa alasan, sepetti misalnya dalam perjalanan dengan jarak yang jauh. Bisa juga sedang terjebak kemacetan sehingga sampai waktunya berbuka tidak dapat sampai rumah.

Aktivitas sehari-hari seperti bekerja harus tetap dilakukan meskipun sedang menjalankan ibadah puasa. Dengan melakukan kegiatan bisa membuat puasa menjadi tidak terasa berat. Bahkan ada yang sampai kaget karena saking semangatnya dalam melakukan pekerjaannya tiba-tiba sudah hampir waktunya berbuka.

Gambar ini menunjukkan 2 garpu dan makanan di atas piring dan anggur disampingnya di atas dashboard mobil

Saat terjebak macet dan waktunya berbuka, bisa makan cemilan atau minum di dalam Mobil

Kebanyakan orang ingin sekali dapat berbuka bersama  dengan keluarga tercinta di rumah ataupun tempat lain seperti restoran. Namun kadang keinginan tidak terpenuhi akibat kemacetan atau masalah lain yang mendesak. Dengan begitu berbuka puasa saat perjalanan dengan mobil tidak bisa dihindarkan.

Hal tersebut jangan membuat sedih, karena berbuka puasa dalam perjalanan juga bisa saja nikmat. Berikut ini beberapa tips berbuka puasa ketika sedang dalam perjalananyang bisa dijadikan tambahan informasi buat para pembaca.]

>>> Klik di sini jika ingin mengetahui Berita Mobil terbaru

1. Mempersiapkan makanan dan minuman

Dengan mempersiapkan segala sesuatunya, perjalanan menjadi menyenangkan dan berbuka puasa menjadi lebih nikmat. Anda dapat memperkirakan waktu perjalanan Anda sebelum beranjak mengendarai Mobil untuk menempuh perjalanan. seperti misalnya pulang dari kantor, ketika diperkirakan akan terjebak macet maka bisa membeli bekal terlebih dahulu di dekat kantor untuk berjaga-jaga saat dalam perjalanan.

Gambar ini menunjukkan makanan dalanwadah dan 2 minuman dalam tempat minum dan 1 bungkus kerupuk

Siapkan bekal untuk berbuka di perjalanan jika tidak sempat sampai tujuan tepat waktu

>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi Harga Mobil terbaru

Selain itu anda juga dapat memilih makanan ringan seperti roti atau biskuit dan minuman untuk membatalkan puasa. Dengan begitu sesampainya di rumah Anda bisa makan dengan ditemani keluarga tercinta. Namun jika ternyata perkiraan yang dilakukan salah dan perjalanan terjebak macet tanpa membawa bekal, maka sebaiknya berhenti sejenak untuk membeli makanan atau minuman sementara untuk membatalkan puasa jika sudah waktunya berbuka.

Apalagi di jaman sekarang semuanya sudah modern. Anda bisa memesan go-food untuk mengantarnya di tempat Anda terjebak macet. Selain itu memilih makanan cepat saji juga tidak masalah. Sangat disarankan untuk menghindari makanan yang bersantan atau gorengan, karena dapat rentan terhadap lambung yang masih kosong setelah seharian berpuasa.

>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap

2. Berbuka dengan yang manis

Gambar ini menunjukkan minuman dalam botol dan 2 dalam gelas plastik di tempat minum pada mobil

Minuman yang manis dapat menegmbalikan energi tubuh yang hilang

Pilihan minuman untuk berbuka puasa saat perjalanan dapat mengembalikan tenaga yang hilang selama melakukan ibadah puasa. Sangat disarankan untuk menghindari minuman dingin dalam keadaan perut yang masih kosong. Anda juga bisa memilih minuman yang manis dengan keadaan tidak dingin.

>>> Baca juga, Waktu yang Tepat untuk Merawat Mobil Menjelang Lebaran

3. Berbuka dalam kendaraan

Bagi pengguna Mobil pribadi, tidak ada salahnya menyiapkan makanan dan minuman untuk berbuka dalam perjalanan. seperti misalnya saat terjebak macet, maka Anda tidak harus keluar Mobil untuk membeli di warung.

Gambar ini menunjukkan sebuah tangan memegang makanan dan di depannya terdapat beberapamakanan dalam wadah di depan kemudi mobil

Sebelum berbuka di dalam kendaraan, pastikan Mobil terparkir dengan aman

Untuk berbuka di perjalanan sebaiknya memberhentikan Mobil terlebih dahulu dan pastikan dalam kondisi yang aman dan juga nyaman. Jangan sampai saat Anda berbuka di dalam Mobil menghalangi pengendara lain yang mau lewat. Anda juga bisa mencari tempat pemberhentian seperti masjid atau rest area, pom bensin dan lainnya yang pasti dalam kondisi aman dan nyaman.

Anda juga tidak perlu bingung saat ingin berbuka puasa di rumah namun terjebak macet. Anda bisa berbuka dengan makanan ringan atau minuman, setelah itu melanjutkan perjalanan. dengan begitu selera makan tidak akan hilang setelah sampai rumah.

Berita sama topik