Ketahui Penyebab Pintu Mobil Tidak Tertutup Rapat
27/09/2018 | Abdul Kosim
Memang kalau sudah menyangkut masalah umur tidak bisa diganggu gugat. Namun setidaknya dengan melakukan perawatan secara rutin di bengkel resmi, bisa meminimalisir masalah yang akan terjadi. Seperti masalah pada pintu Mobil tidak tertutup rapat. Dari pihak Feli selaku pemilik Tri Star Motor di Fatmawati, Jakarta Selatan memberikan pendapatnya.
“Kasus ini sering terjadi, seolah mental kembali saat pintu ditutup, ada juga yang pintunya kembali terbuka setelah ditutup,” ucap Feli yang dilansir dari GridOto.
Untuk masalah pintu Mobil tidak tertutup rapat disarankan untuk segera diperbaiki. Jika tidak dapat beresiko menimbulkan kerusakan pada bagian lain seperti daun pintu yang menjadi kendur.
Lantas apa sebenarnya penyebab pintu Mobil tidak tertutup rapat.
1. Pengait pintu
Adapun fungsi dari pengait pintu adalah untuk mengaitkan jangkar pada daun pintu Mobil. Hal ini terjadi ketika pintu ditutup. Jika terjadi masalah pada pengait, maka pintu tidak akan tertutup dengan maksimal.
Menutup pintu Mobil jangan terlalu keras (Foto: Rataair)
“Permasalahan akan timbul bila pemilik mobil sering menutup dengan hentakan yang keras, akibatnya doorlock cepat aus,” jelas Feli.
Selain itu, jika terdapat air yang masuk pada bagian ini maka akan mengalami masalah. Pada umumnya hal ini terjadi ketika habis dicuci menggunakan tekanan air yang cukup tinggi. Akibatnya pintu tidak bisa ditutup dengan rapat. Permasalahannya adalah doorlock tidak dapat menjalankan fungsinya dengan baik dikarenakan tersendat.
>>> Lihat juga, Beberapa Masalah Pintu Geser Mobil Yang Perlu Diperhatikan
2. Turunnya engsel pintu
Permasalah selanjutnya yang mengakibatkan pintu Mobil tidak tertutup rapat adalah engsel pintu yang telah turun. Biasanya hal ini dikarenakan perlakuan pemilik Mobil yang tidak benar, atau bisa juga umur dari Mobil sudah lama.
Pintu Mobil tidak tertutup rapat bisa juga karena umur pemakaian sudah lama (Foto: Montir)
Yang perlu diperhatikan adalah, saat pintu Mobil kerap dibuka dan tidak ditutup lagi dalam jangka cukup lama maka engsel dapat mengalami penurunan. Oleh sebab itu, sebaiknya jangan membuka pintu dan dibiarkan saja terbuka tanpa ada aktivitas keluar masuk penumpang atau barang.
>>> Dapatkan review mobil terbaru hanya ada di Mobilmo
“Engsel mengalami penurunan sedikit saja, sudah berpengaruh terhadap kesempurnaan penutupan pintu,” imbuhnya.
3. Karet pintu yang telah mengeras
Karet Mobil berfungsi menahan benturan keras antara pintu dan tempatnya. Seiring berjalannya waktu, lama kelamaan akan mengeras juga. Apalagi tanpa adanya perawatan, tentu hal tersebut terjadi lebih cepat.
Akan tetapi masalah ini tidak hanya terjadi pada Mobil lama saja. Bahkan pada Mobil baru juga dapat mengalami masalah ini. Apabila karet pintu bergeser atau dilakukan penggantian dengan ketebalan karet yang berlebih dan tidak sesuai, maka akibatnya pintu Mobil tidak tertutup rapat.
>>> Baca juga, Pentingnya Fitur Pengaman Pintu Mobil Untuk Keselamatan
Karet pintu Mobil juga bisa menjadi salah satu penyebab pintu tidak tertutup rapat (Foto: Viva)
Oleh sebab itu saat penggantian karet diharapkan yang sesuai dengan sebelumnya. Dengan begitu pintu dapat ditutup dengan rapat dan tidak terjadi masalah.
Apabila mengalaminya dan tidak bisa mengatasinya sendiri, alangkah baiknya membawanya ke bengkel untuk dilakukan perbaikan. Jika dibiarkan dikhawatirkan dapat menjalar komponen lain yang berakibat masalah lebih besar.
Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai penyebab pintu Mobil tidak tertutup rapat. Semoga bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel menarik lainnya.
>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!
Berita sama topik
-
27/08/2022 | Hafizh Fauzan
Mau Modifikasi Pelek Datsun Cross Biar Makin Kece? Simak Dulu Pilihan Pelek Aftermarket Menarik ini
Jika Anda memiliki Datsun Cross dan ingin membuat tampilan mobil Anda agar semakin menarik, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah mengganti pelek. Kira-kira pelek apa yang pas untuk mobil ini? Simak rekomendasi pelek aftermarket berikut ini
-
01/05/2022 | Padli
Berapa Lama Ganti Aki Mobil Ertiga? Intip Spesifikasi Sekaligus Harganya
Kembali dari perjalanan jauh, cek aki mobil Ertiga Anda agar tidak ada masalah di kemudian hari. Berikut penjelasan mengenai kapan harus mengganti aki dan harganya.
-
26/04/2022 | Padli
Satu Sasis, Harga Aki Mobil Calya Sama dengan Sigra?
Berapa harga aki mobil Calya? Jika terpaksa, apakah aki mobil MPV 7-seater milik Toyota ini bisa diganti dengan aki kembarannya, Daihatsu Sigra?