Jangan Khawatir, Melakukan Tune Up Mobil Sendiri Dapat Dilakukan
17/01/2020 | Abdul
Merawat mobil perlu diutamakan agar kondisi mobil tetap maksimal. Salah satu yang dapat dilakukan adalah tune up. Adapun tujuan melakukan tune up mobil adalah untuk membuat mesin mobil tetap prima dan tidak mengalami penurunan seiring dengan pemakaian.
Tune up merupakan salah satu perawatan agar mobil tetap prima
Untuk waktu melakukannya idealnya setiap 6 bulan sekali apabila dipakai dalam keseharian. Namun apabila penggunaannya jarang maka bisa melakukannya dalam jangka 1 tahun sekali.
>>> Baca Juga, Ganti Cara Lama, Carfix Kembali Ke Prinsip Dasar Tune Up
Melakukan tune up mobil dapat dilakukan sendiri, berikut langkah yang dapat dilakukan :
1. Membersihkan Filter Udara Pada Mobil
Adapun hal pertama yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan pembersihan pada filter udara. Periksalah saringan udara dengan membuka kotak filter udara dan mengangkat filter dari tempatnya. Setelah itu lakukan pembersihan dengan mencucinya, jika sudah kering dan bersih maksimal bisa dipasangkan kembali ke tempat asalnya. Namun jika kondisinya sudah parah bisa melakukan penggantian.
Filter mobil yang kotor berpengaruh pada tenaga mesin
>>> Mau Servis Mobil, Servis Saja Tak Usah Tunggu Diskon
2. Cek Kondisi Busi
Tahapan selanjutnya adalah memeriksa kondisi busi. Hal ini dapat dilakukan sambil menunggu filter udara kering. Periksalah keadaan busi, apakah kotor atau tidak?. Apabila kondisinya kotor pada kepala busi bisa melakukan pembersihan. Jika memang sudah memakai lama bisa menggantinya dengan busi dalam kondisi baru.
3. Throttle Body
Langkah melakukan tune up mobil sendiri selanjutnya adalah dengan membersihkan throttle body. Jadi sebelum pemasangan busi maka bersihkan bagian ini terlebih dahulu. Untuk langkahnya adalah dengan melepas selang yang menuju ke bagian throttle, setelah itu bisa dilakukan penyemprotan dengan menggunakan carbon cleaner. Dalam penyemprotan cairan tersebut jangan terlalu banyak, secukupnya saja. Dilanjutkan dengan melakukan pengelapan sampai bersih dan tidak ada kotoran hitam.
>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap
4. Mengganti Oli Mesin Mobil
Ketika melakukan tune up bisa dengan melakukan penggantian oli mesin dan filternya. Caranya juga terbilang mudah, Sobat tinggal membuka tutup oli mesin dan membuka baut penutup pada oil tank. Setelah itu tunggu sampai oli keluar secara menyeluruh. Tutup kembali tempat keluar olinya dan memasukkan oli yang baru.
Penggantian oli mesin mobil perlu dilakukan secara berkala
5. Memeriksa Aki Mobil
Tahapan selanjutnya dalam melakukan tune up mobil adalah dengan memeriksa aki mobil. Apabila memakai aki basah maka bisa melihat ketinggian cairan yang berada di dalamnya. Pastikan cairan tersebut berada di atas batas minimal yang telah ditentukan. Namun jika menggunakan aki kering, apabila masih bagus bisa dibiarkan dan segera diganti bila kondisinya sudah tidak prima.
>>> Temukan mobil bekas di indonesia idaman dengan harga bersaing di sini
6. Memeriksa Radiator Mobil
Radiator juga menjadi salah satu bagian yang tidak boleh dilewatkan saat melakukan pemeriksaan. Sobat bisa melakukan kondisi dari water coolant pada radiator dan pastikan cairannya tidak kurang. Selanjutnya pengecekan juga perlu dilakukan pada tabung reservoir, pastikan pada bagian ini tidak kehabisan cairannya.
Cairan radiator jangan sampai kehabisan agar kinerja mesin tidak terganggu
7. Cek Kondisi Filter Kabin
Adapun langkah terakhir dalam melakukan tune up adalah mengecek pada bagian filter kabin. Jika bagian ini kondisinya kotor maka bisa membuat udara yang dikeluarkan AC jadi kurang dingin. Bahkan bisa beresiko muncul bau tidak sedap saat AC di mobil dinyalakan. Oleh sebab itulah pembersihan filter kabin perlu dilakukan secara berkala.
Demikianlah informasi yang dapat kami berikan tentang tips melakukan tune up mobil sendiri di rumah. Semoga bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel menarik lainnya.
>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!
Berita sama topik
-
27/08/2022 | Hafizh Fauzan
Mau Modifikasi Pelek Datsun Cross Biar Makin Kece? Simak Dulu Pilihan Pelek Aftermarket Menarik ini
Jika Anda memiliki Datsun Cross dan ingin membuat tampilan mobil Anda agar semakin menarik, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah mengganti pelek. Kira-kira pelek apa yang pas untuk mobil ini? Simak rekomendasi pelek aftermarket berikut ini
-
01/05/2022 | Padli
Berapa Lama Ganti Aki Mobil Ertiga? Intip Spesifikasi Sekaligus Harganya
Kembali dari perjalanan jauh, cek aki mobil Ertiga Anda agar tidak ada masalah di kemudian hari. Berikut penjelasan mengenai kapan harus mengganti aki dan harganya.
-
26/04/2022 | Padli
Satu Sasis, Harga Aki Mobil Calya Sama dengan Sigra?
Berapa harga aki mobil Calya? Jika terpaksa, apakah aki mobil MPV 7-seater milik Toyota ini bisa diganti dengan aki kembarannya, Daihatsu Sigra?