Apakah Pelek Mobil Rusak Atau Peyang Bisa Diperbaiki?
12/05/2020 | Abdul
Salah satu komponen yang mempunyai peranan cukup penting adalah roda mobil yang terdiri atas ban dan pelek (Velg). Komponen tersebut berhubungan langsung dengan aspal jalanan sehingga perlu diperhatikan kondisinya tetap baik. Yang kerap jadi pertanyaan adalah saat pelek mobil rusak atau peyang apakah dapat diperbaiki?
Saat pelek rusak disarankan untuk menggantinya
>>> Mau Main Aman Atau Jadi Perhatian, Ini Warna Pelek Yang Sesuai Dengan Warna Mobil
Selain hal tersebut seperti dilansir dari laman iNews, pelek mobil kerap dilakukan modifikasi oleh pemilik kendaraan supaya dapat membuat mobil lebih bergaya. Berkaitan dengan masalah pada pelek mobil, dari pihak Wibowo Santoso selaku owner Permaisuri Ban yang jual pelek kelas premium memberikan ungkapannya. Jadi ban tidak hanya berfungsi sebagai tampilan saja, akan tetapi berhubungan juga dengan keamanan dan kenyamanan.
Oleh sebab itulah pemilik mobil diharapkan menyesuaikan dengan jenis kendaraan saat memilih pelek dan perhatikan kualitas yang dimiliki. Dengan begitu jangan sampai pelek mobil mengalami keretakan atau pecah karena pemakaian yang salah.
>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap
Produsen pelek mobil tidak bisa membuatnya 100% bulat
>>> Catatan Penting Sebelum Memutuskan Meng-upgrade Velg dan Ban
"Orang mengganti pelek itu untuk gaya, bukan kebutuhan. Untuk itu, kita memberikan pengetahuan bagaimana memilih pelek yang benar sesuai dengan fashion kendaraan tersebut," ujarnya saat melakukan perbincangan di live di Instagram.
Pihak Wibowo mengungkapkan, bahwasanya pelek mobil rusak atau peyang masih dapat dilakukan perbaikan. Untuk caranya adalah dengan menggunakan alat khusus yang nantinya pelek akan di fresh. Meskipun begitu, dari pihak Wibowo menyarankan untuk melakukan penggantian.
Penggantian dilakukan untuk keamanan, bahkan saat dipakai untuk balapan tentu akan kena marah. Wibowo menyebutkan bahwa pelek mobil bentuknya tidak 100% bulat. Dari pihak produsen pelek pun juga kesulitan dalam membuatnya benar-benar bulat. Apalagi saat pelek mengalami kerusakan atau peang, maka perbaikan yang dilakukan tentu tidaklah sempurna.
>>> Ingin membeli mobil bekas terbaik di pasaran? Dapatkan informasinya di sini
Pelek mobil peyang bisa diperbaiki
Bahkan Wibowo juga menyebutkan bahwa para produsen velg mobil di seluruh dunia masih belum mendapat solusi untuk membuat pelek 100% bulat. Dalam pembuatannya terdapat 0,0 sekian persen yang menjadikan pelek mobil tidak sempurna. Sedangkan pada pembuatan model cetak juga tidak bulat karena saat proses pembuatan akan ada getaran yang terjadi.
Jadi jika pelek mobil rusak atau peyang alangkah baiknya dilakukan penggantian dengan yang baru untuk mendapatkan hasil maksimal.
>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!
Berita sama topik
-
27/08/2022 | Hafizh Fauzan
Mau Modifikasi Pelek Datsun Cross Biar Makin Kece? Simak Dulu Pilihan Pelek Aftermarket Menarik ini
Jika Anda memiliki Datsun Cross dan ingin membuat tampilan mobil Anda agar semakin menarik, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah mengganti pelek. Kira-kira pelek apa yang pas untuk mobil ini? Simak rekomendasi pelek aftermarket berikut ini
-
01/05/2022 | Padli
Berapa Lama Ganti Aki Mobil Ertiga? Intip Spesifikasi Sekaligus Harganya
Kembali dari perjalanan jauh, cek aki mobil Ertiga Anda agar tidak ada masalah di kemudian hari. Berikut penjelasan mengenai kapan harus mengganti aki dan harganya.
-
26/04/2022 | Padli
Satu Sasis, Harga Aki Mobil Calya Sama dengan Sigra?
Berapa harga aki mobil Calya? Jika terpaksa, apakah aki mobil MPV 7-seater milik Toyota ini bisa diganti dengan aki kembarannya, Daihatsu Sigra?