6 Manfaat Besar Bergabung Dengan Komunitas Mobil

12/11/2018 | Fatchur Sag

Bagi banyak orang keberadaan mobil bukan lagi kebutuhan skunder, tapi jadi kebutuhan pokok yang 'wajib' dipenuhi, terutama buat mereka yang punya memiliki mobilitas tinggi dari satu tempat ke tempat lain. Sudah tentu agar aktifitas tidak terganggu, kondisi mobil juga harus benar-benar sehat, terawat dan senantiasa diperhatikan kebersihannya.

Ada satu hal menarik lain yang bisa dilakukan pemilik mobil yaitu bergabung dengan komunitas. Baik itu berdasarkan lokasi atau merek kendaraan, bergabung dengan komunitas mobil bisa jadi hal yang menyenangkan. Lebih dari itu, komunitas mobil bisa memberi banyak manfaat baik bagi pemiliknya maupun bagi orang lain.

Berikut beberapa manfaat besar bergabung dengan komunitas mobil:

1. Menambah relasi

Foto Kopdar Komunitas TEVCI di Bandung Jawa Barat

Kopdar komunitas Toyota Etios Valco Club Indonesia (TEVCI) di lokasi wisata De Ranch Lembang Bandung Jawa Barat, (15/11/2015)

Dengan bergabung dengan komunitas mobil Anda akan mendapat banyak teman dan kenalan. Komunikasi dengan mereka soal mobil tentu bakal seru karena mereka punya sesuatu yang sama dengan Anda, yaitu mobil. Tak jarang komunikasi merembet ke hal-hal lain seperti seputar pekerjaan dan aktifitas sehari-hari. Siapa tahu, dari mereka Anda punya peluang bisnis dan usaha yang sangat besar.

>>> Solidariland, Solidaritas Ala Toyota Owner Club di Toyota Jamboree 2018

2. Menambah ilmu

Foto V-Kool bersama komunitas Mitsubishi Mirage

V-KOOL Berbagi Ilmu Dengan Mitsubishi Mirage Club (IMEC), di outlet PT V-KOOL Indo Lestari di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat (22/5/2016)

Di komunitas mobil Anda bakal menemui banyak orang dengan berbagai latar belakang, termasuk para ahli di bidang otomotif. Dari mereka inilah Anda bisa belajar bagaimana merawat mobil, bagaimana memodifikasi mobil, dan bagaimana mengetahui seluk beluk tentang mobil. Termasuk belajar cara mengemudi yang baik, beretika dan aman. Tidak perlu sungkan, mereka bakal sharing berbagai ilmu dan pengetahuannya secara gratis.

3. Bisa touring bareng

Foto kegiatan touring Komunitas Captiva Aceh

Touring Komunitas Captiva Indonesia wilayah Medan-Aceh ke Tapaktuan Aceh Selatan, 11-12 Desember 2016

Touring sudah seperti hal wajib bagi komunitas mobil. Anda bisa ikut mereka mengunjungi berbagai tempat yang kadang tidak pernah Anda bayangkan. Yang pasti, perjalanan touring ini bakal sangat seru dan lebih seru dibanding Anda touring sendirian. Manfaat lain dari touring bareng komunitas adalah saling memperhatikan satu sama lain. Misal kalau ada satu yang mengalami masalah, yang lain pasti turut mencari dan memberikan solusi.

>>> Ini Dia 9 Gejala Kerusakan Transmisi Matik Pada Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia

4. Lebih mudah mencari suku cadang

Foto Mobil tua sedang menanti ditangani di bengkel

Restorasi mobil tua perlu kerja keras buat dapat suku cadang asli

Buat Anda yang memiliki mobil langka, mobil jadul atau mobil super mewah, bergabung dengan komunitas jadi sesuatu yang sangat penting. Anda bakal lebih mudah mendapatkan informasi seputar suku cadang mobil sehingga sewaktu-waktu butuh Anda tidak kesulitan. Teman satu komunitas tidak hanya memberikan informasi saja, tak jarang dari mereka bahkan terjun langsung membantu mencari suku cadang yang Anda butuhkan.

>>> Klik sini untuk simak tulisan review mobil lainnya

5. Mendapatkan diskon dari bengkel

Banner diskon khusus komunitas mobil

Ada diskon khusus buat komunitas

Satu keistimewaan yang bisa diperoleh komunitas yaitu diskon servis atau suku cadang dari bengkel resmi. Ini biasanya berlaku khusus anggota komunitas dan tidak berlaku buat yang lain. Jadi, kenapa tidak dimanfaatkan kesempatan bagus ini.

>>> Mau Mobil Tambah Tenaga, Ini Cara Paling Sederhana Ala Bengkel Mobil Balap

6. Kesempatan beribadah

Foto bakti sosial komunitas off road bersama TNI

Bakti sosial komunitas off road bersama TNI di Bandung, (15/9/2018)

Ada banyak kegiatan di komunitas mobil yang bernilai ibadah seperti kegiatan sosial dengan mengadakan penggalangan dana untuk korban bencana alam, santunan yatim piatu, membantu perbaikan tempat ibadah atau fasilitas umum. Kegiatan ibadah juga sering diadakan pada waktu-waktu tertentu seperti mengadakan kegiatan buka bersama di bulan suci Ramadhan atau saling bersilaturrahmi saat lebaran tiba.

So, bagi Anda yang punya mobil dan belum gabung komunitas, segera cari informasi komunitas mobil di lokasi terdekat Anda!

>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!

Berita sama topik