Syuting Film, Flyover Cileungsi Ditutup Selama Dua Hari
04/09/2018 | Padli Nurdin
Bukan hal yang mengherankan jika satu ruas jalan ditutup untuk melakukan adegan kebut-kebutan atau adegan yang memakai ruas jalan dalam sebuah pembuatan film. Tidak hanya di luar negeri, kali ini flyover Cileungsi akan ditutup sementara selama dua hari, pada tanggal 4-5 September nanti.
Flyover Cileungsi akan ditutup selama dua hari (foto: Wikimapia)
Penutupan ruas jalan yang menghubungkan Cibubur dengan Jonggol ini akan ditutup mulai pukul 09.00 WIB hingga 16.00 WIB. Ketika diwawancarai oleh Tempo Selasa (4/9), Ajun Komisaris Ita Puspita selaku Kasubbag Humas Polres Bogor menjelaskan bahwa penutupan tidak akan dilakukan seharian. Ia mengatakan “Namun mulai pukul 12.00 sampai 13.00, flyover dibuka.”
Penutupan jalan tentu saja tidak dilakukan sembarangan. Untuk pelaksanaan syuting film ini, pihak produksi telah mengantongi izin tertulis dari DInas Perhubungan Kabupaten Kota Bogor ditambah pejabat muspika setempat. “Namun jangan khawatir jalur Bawah Fly Over Cileungsi jalan cukup luas, sehingga tidak akan menimbulkan kemacetan,” jelas Ita.
>>> Berbagai informatif lalu lintas terkini lainnya hanya ada di sini
Dilansir dari Tempo, perizinan penutupan jalan ini dibuktikan dengan surat perintah yang dikeluarkan oleh Polsek Cileungsi dengan nomor Sprin/268/IX/2018/Sektor. Dalam izin tersebut dituliskan bahwa penutupan diminta oleh PT. Sylar Comics selaku rumah produksi dengan film berjudul Darah Daging.
Saat ini, belum ada informasi lengkap yang diberikan tentang produksi film darah Daging tersebut. Meskipun begitu, telah ada film dengan judul sama yang ditayangkan pada tahun 1977 dan disutradarai oleh Indra Wijaya dengan pemeran Fadly dan Doris Callebaute.
>>> Dapatkan review mobil terbaru hanya ada di Mobilmo
Syuting film yang sering dilakukan di jalan (foto: The Indian Express)
Kabar yang beredar sebelumnya menyebutkan bahwa penutupan flyover cileungsi dilakukan secara dua arah karena ada perbaikan dan pemasangan rambu-rambu. Dikarenakan penutupan ini, masyarakat yang ingin melintas diminta untuk berangkat lebih pagi agar bisa menghindari kemacetan yang diperkirakan akan terjadi akibat dampak penutupan jalan tersebut.
>>> Intip informasi terkini dunia otomotif hanya ada di Mobilmo
Berita sama topik
-
16/09/2021 | Abdul
Jadwal Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota, Harap Diperhatikan
Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota dilakukan mulai tanggal 13 - 19 September 2021. Pengendara yang ingin melintasinya diharapkan waspada. Nah kali ini kami berikan lokasi dan waktu pekerjaan yang dilakukan.
-
20/08/2021 | Fatchur Sag
Gaikindo Ingin Diskon PPnBM 100% Diperpanjang Lagi
Diklaim menyelamatkan industri otomotif, Gaikindo ingin Pemerintah memperpanjang lagi diskon PPnBM 100% setelah Agustus. Bila perlu sampai akhir tahun 2021.
-
06/04/2021 | Abdul
Rincian Diskon PPn BM Pada Mobil Dengan Mesin 1.500 cc – 2.500 cc Yang Baru Terbit
Diskon PPn BM untuk mobil dengan mesin berkapasitas 1.500 cc sampai 2.500 cc diberikan. Tentunya hal ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang ingin membeli mobil dengan mesin kapasitas antara 1.500 cc -2.500 cc. Dalam kebijakan tersebut terdapat 2 klasifikasi yang ada perbedaan diskon.
CARI BERITA
Berita mobil populer
Review mobil populer



