Penelitian Tunjukan Pengemudi Wanita Lebih Taat Peraturan dari Pengemudi Pria

02/09/2018 | Padli Nurdin

Berdasarkan data yang diambil dari Kementerian Kehakiman Inggris, DVLA, serta penelitian yang dilakukan Confused.com, mereka menyimpulkan bahwa pengemudi wanita lebih taat peraturan dibandingkan pengemudi laki-laki.

Gambar yang menunjukan perempuan bercadar yang sedang mengendarai mobil

Penelitian membantah anggapan wanita adalah pengemudi yang buruk (foto: Saudi Gazette)

Penelitian tersebut menunjukan angka dan statistik yang menjelaskan bahwa wanita memang lebih lambat ketika belajar mengemudi. Namun, ketika wanita berada di belakang kemudi, kaum hawa lebih dapat diandalkan karena mereka melakukan lebih sedikit pelanggaran, lebih sedikit terlibat dalam kecelakaan, dan dengan demikian menghasilkan biaya asuransi lebih sedikit daripada pria.

>>> Mitsubishi Menangkan Kepuasan Pelanggan dalam Studi Terbaru J.D. Power

Surver Confused.com menyebutkan pria 4 kali lebih mungkin melanggar hukum ketika mengemudi, apapun pelanggaran yang dilakukan. Dari 585.000 kasus pelanggaran yang dibawa ke pengadilan di Inggris dan Wales selama tahun 2017, 79% dari pelaku adalah laki-laki.

Gambar yang menunjukan seseorang yang sedang menelpon ketika mengalami kecelakaan mobil

Pengemudi pria lebih sering mengalami kecelakaan (foto: Rijschoolbelang)

Kebanyakan pria bersalah dan ditilang akibat mengemudi melebihi batas kecepatan, mengemudi ketika mabuk, hingga mengemudi tanpa membayar pajak dan asuransi kendaraan. Sebagai perbandingan, persentase perempuan yang melakukan pelanggaran hampir setengah dari laki-laki.

>>> Dapatkan review mobil terbaru hanya ada di Mobilmo

Perbedaan yang sama bisa dilihat ketika menyangkut klaim asuransi. Pada tahun lalu, 65 persen klaim asuransi dibuat oleh laki-laki, dan 17% menyebutkan bahwa penggugat bersalah dalam kecelakaan. Dari 35% klaim yang dibuat oleh perempuan, hanya 9% menjadi pelaku dari insiden yang terjadi.

"Sebagai pembalap wanita, saya tahu wanita bisa menahan diri mereka sendiri dalam hal mengemudi, dan data menunjukkan bahwa mereka sebenarnya lebih aman di jalan," Amanda Stretton, editor otomotif di Confused.com, menjelaskan tentang temuan dari penelitian tersebut.

>>> Berbagai berita terkini lalu lintas hanya ada di sini

Gambar yang menunjukan pengemudi wanita yang sedang mengendarai obil

Pengemudi wanita disebut bisa menahan diri ketika mengemudi (foto: The Cut)

“Ini tercermin dalam fakta bahwa mereka membayar hampir £100 lebih sedikit untuk premi mereka. Dan ini bisa menjadi fakta bahwa lebih banyak pria melakukan pelanggaran yang lebih banyak dibandingkan dengan wanita. Tidak hanya ini, tetapi mereka juga sering memiliki mobil yang lebih mahal, yang berarti klaim cenderung lebih mahal,” tutupnya.

Berita sama topik