Pasar Otomotif Menurun, Ini Strategi Toyota Dongkrak Penjualan

22/02/2020 | Abdul

Di awal tahun 2020, pasar otomotif di Indonesia mengalami penurunan. Tentunya hal tersebut menjadi salah satu hal yang membuat produsen berpikir ekstra untuk menaikkan penjualannya. Produsen mobil yang akan kita bahas adalah Toyota, pasalnya terdapat strategi Toyota dongkrak penjualan produknya di Tanah Air.

Gambar ini menunjukkan salah satu diler Toyota

Terdapat strategi tersendiri Toyota tingkatkan penjualan

>>> Baca Juga, Dapat Penyegaran, Fitur Keselamatan Tinggi Disematkan Pada Toyota Vellfire Dan Alphard

Berkaitan dengan hal tersebut, seperti yang diungkapkan oleh Anton Jimmy Suwandi selaku Direktur Marketing PT TAM dilansir dari laman iNews.id. "Karakter konsumen Indonesia itu senang sekali datang ke pameran otomotif karena bisa gathering, pilihan mobilnya banyak dan bisa langsung dilihat," ujar Anton Jimmy Suwandi saat berada dalam pameran otomotif Astra Auto Fest 2020 di Astra Biz Center, BSD, Tangerang Selatan, Banten.

Selain itu, dari pihak Anton juga menambahkan, bahwasanya tidak hanya mobil yang diproduksi banyak pilihan. Akan tetapi juga berbagai produk jasa dan juga leasing serta insurance. Hal tersebut tentunya penting, mengingat sekarang banyak konsumen sekitar 70% mereka membeli mobil dengan menggunakan sistem cicilan atau kredit.

Tentunya hal tersebut juga merupakan strategi Toyota dongkrak penjualan. Semuanya telah dipertimbangkan dengan sebaik-baiknya, usaha maksimal dikeluarkan agar mendapatkan yang terbaik bagi perusahaan dan para konsumennya.

"Sebanyak 70 persen konsumen Indonesia saat membeli mobil yakni dengan cara kredit. Maka itu, di ajang pameran otomotif juga banyak pilihan perusahaan pembiayaan. Jadi, konsumen bisa lebih cepat mengambil keputusan," katanya.

>>> Dapatkan daftar mobil bekas lainnya hanya di sini

gambar ini menunjukkan banyak orang berada di pameran mobil

70% konsumen membeli mobil dengan sistem kredit

Dengan dasar tersebut dari pihak Toyota ikut ajang pameran. Bahkan beragam program menarik juga diberikan ketika pameran seperti saat diberikan kepada pengunjung di Astra Auto Fest 2020. Sementara itu, untuk penjualan yang dicatatkan oleh pihak Toyota pada Gabungan Industri kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sebanyak 24.151 unit pada bulan Januari 2020. Jika dibandingkan dengan tahun kemarin yakni 2019 dengan bulan yang sama, penjualannya menurun karena sebelumnya adalah 25.090 unit.

Dengan strategi Toyota dongkrak penjualan tentunya harapannya produk-produknya banyak diminati oleh masyarakat di Indonesia. Sebagai informasi, salah satu produknya yang sudah banyak digemari dari dulu sampai varian terbarunya sekarang adalah Toyota Avanza.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik