Lalu Lintas Lancar Selama Asian Games 2018, Kemenhub Puas

27/08/2018 | Fatchur Sag

Salah satu foto Bendera Asian Games di Jakarta

Kemenhub melakukan rekayasa lalu lintas demi mendukung kelancaran Asian Games 2018

Rekayasa lalu lintas selama pagelaran akbar Asian Games 2018 diakui Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub) sangat memuaskan. Tujuan yang direncanakan sejak awal agar waktu tempuh para atlet tidak menemui hambatan terpenuhi dan sesuai target.

"Menurut catatan waktu yang ditetapkan panitia bisa dipenuhi, jadi tidak ada satu hal yang kurang. Saya juga memastikan bahwa bus yang kita siapkan berjalan dengan baik, masyarakat juga telah mendukung kelancaran Asian Games 2018, saya mengapresiasi hal itu," tutur Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dalam keterangan resminya, Kamis (23/8/2018).

>>> Rekayasa Lalu Lintas Selama Asian Games Bukan Hanya Genap Ganjil!

Atas dasar itu, Menhub Budi Karya mengkaji dan berencana mencabut aturan perluasan ganjil genap di ibu kota khusus hari Minggu meski pada akhirnya penitia penyelenggara Asian Games 2018 yang memutuskan.

"Dalam melakukan suatu kendali lalu lintas kami tidak sewang-wenang. Buktinya kami melalukukan beberapa pengurangan, jalan tol yang semula akan ditutup 11 atau tujuh pintu, kita putuskan tidak ada yang ditutup. Untuk hari Minggu akan kita kaji," kata Menhub Budi.

>>> Ada Cabor Marathon Asian Games, Catat Pengalihan Arus Sabtu dan Minggu ini

Gambar denah Pengaturan arus Lalu lintas saat Asian Games 2018

Pengaturan lalu lintas saat lomba lari marathon Asian Games 2018

>>> Berbagai berita terkini lalu lintas hanya ada di sini!

Berita sama topik