EMI Optimis Jualan Mazda di Indonesia Tembus 6.000 Unit di 2018
16/10/2018 | Fatchur Sag
Eurokars Motor Indonesia agresif pasca resmi menggantikan Mazda Motor Indonesia sebagai APM
Usai ditunjuk menjadi pengganti PT Mazda Motor Indonesia (MMI) sebagai distributor dan Agen Pemegang Merek (APM) Mazda di Indonesia pada Oktober 2016 silam dan resmi beroperasi pada Februari 2017, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) langsung menunjukkan keseriusannya dalam berbisnis mulai dari restrukturisasi manajemen hingga peluncuran model-model terbaru.
Gebrakan pertama dilakukan dengan menghadirkan 5 model baru sekaligus pada pertengahan Maret 2017, yaitu Mazda 6 Estate, Mazda 3, Mazda 5, Mazda CX-5, dan Roadster Mazda MX-5 Soft Top. Peluncuran dilakukan di Grand Ballroom, Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Selasa (14/3/2017). Langkah ini dilakukan demi mengembalikan performa bisnis Mazda di Indonesia yang mengalami kemerosotan pada tahun-tahun sebelumnya. Berlanjut di pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, EMI hadir membawa untuk pertama kalinya. Selain membawa beberapa model yang sudah ada, EMI juga meluncurkan model terbaru All New Mazda CX-5. Dalam waktu 11 hari EMI mencatatkan hasil gemilang dengan membukukan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 743 unit.
>>> Baca: Baru Pertama Ikut Pameran GIIAS, Mobil Mazda Sukses Terjual 743 Unit
SUV All New Mazda CX-5 memberikan kontribusi paling besar terhadap penjualan merek Mazda di Indonesia
Hingga akhir tahun 2017 EMI membukukan pesanan sebanyak 3.861 unit mobil Mazda berbagai model. Memang tidak sesuai target EMI tahun 2017 yang menargetkan menjual sebanyak 5.000 unit, tapi perolehan ini cukup positif mengingat EMI harus membangkitkan performa Mazda di Indonesia dari 'nol' lagi.
Tahun 2018 EMI punya harapan dan target lebih tinggi dibanding tahun lalu yaitu menjual sebanyak 6.000 unit. Melihat data penjualan yang sudah masuk hingga September 2018 sudah mencapai 4.500 unit, EMI sangat optimis bisa mencapai target tersebut.
“Kami harapkan di tahun ini, dengan melihat situasi dan kondisi, kami bisa mencapai angka penjualan 6.000 unit sampai akhir tahun,” kata Ricky Thio, Sales, Marketing & Public Relation Director PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) kepada media pada Jumat (12/10/2018).
Artinya jika target ini tercapai EMI bakal mencatatkan pertumbuhan sebesar 50 persen dibanding tahun 2017 lalu. Hingga saat ini Mazda CX-5 menjadi kontributor paling besar terhadap penjualan merek Mazda di Indonesia sebesar 30 persen, disusul hatchback Mazda2 sebesar 25 persen dan Mazda CX-3 di bawahnya. Menarik untuk dinanti seperti apa pencapaian PT Eurokars Motor Indonesia (AMI) menjual mobil Mazda di Indonesia hingga akhir tahun 2018 nanti.
>>> Baca: Review dan Spesifikasi lengkap All New Mazda6 Sedan 2018
Hadir di GIIAS 2018, EMI luncurkan All New Mazda6 ELITE Sedan, All New Mazda6 ELITE Estate, dan Crossover New Mazda CX-3
>>> Intip informasi terkini dunia otomotif hanya ada di Mobilmo
Berita sama topik
-
16/09/2021 | Abdul
Jadwal Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota, Harap Diperhatikan
Perbaikan Ruas Jalan Tol Dalam Kota dilakukan mulai tanggal 13 - 19 September 2021. Pengendara yang ingin melintasinya diharapkan waspada. Nah kali ini kami berikan lokasi dan waktu pekerjaan yang dilakukan.
-
20/08/2021 | Fatchur Sag
Gaikindo Ingin Diskon PPnBM 100% Diperpanjang Lagi
Diklaim menyelamatkan industri otomotif, Gaikindo ingin Pemerintah memperpanjang lagi diskon PPnBM 100% setelah Agustus. Bila perlu sampai akhir tahun 2021.
-
06/04/2021 | Abdul
Rincian Diskon PPn BM Pada Mobil Dengan Mesin 1.500 cc – 2.500 cc Yang Baru Terbit
Diskon PPn BM untuk mobil dengan mesin berkapasitas 1.500 cc sampai 2.500 cc diberikan. Tentunya hal ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang ingin membeli mobil dengan mesin kapasitas antara 1.500 cc -2.500 cc. Dalam kebijakan tersebut terdapat 2 klasifikasi yang ada perbedaan diskon.