Program Satria Toyota, Rangkul 600 Atlet Di 3 Kota

02/03/2020 | Abdul

PT TAM (Toyota Astra Motor) baru-baru ini tengah menggelar workshop dengan program Satria (Satukan Bakat Negeri Kita). Untuk pelaksanaan program tersebut dilakukan di 3 kota yakni Makassar, Jakarta dan Solo dan dalam program tersebut tidak kurang 600 atlet muda Indonesia ikut ambil bagian di dalamnya. Yang mana partisipasi dilakukan dan mendapatkan beberapa pengetahuan yang berkaitan dengan soal public speaking dan keatletan.

Gambar ini  menunjukkan informasi mengenai program Satria dari Toyota

Toyota Satria dihadiri oleh beberapa orang ternama sebagai narasumber dan trainer

>>> Baca Juga, Wah, Ternyata Ada Juga Ban Ramah Lingkungan

Berhubungan dengan informasi program dari Toyota ini dilansir dari iNews.id, yang mana untuk kegiatan tersebut dilakukan pada 29/2/2020. Yang mana workshop dihadiri oleh 200 orang yang merupakan atlet muda yang berasal dari SMA dan SMP Negeri Keberbakatan Olahraga Sulawesi Selatan dan juga terdapat beberapa yang berasal dari Sekolah Luar Biasa binaan dari National Paralympic Committee (NPC) Sulawesi Selatan.

“Harapan kami, kegiatan workshop sebagai bagian program Satria dilandasi semangat Start Your Impossible dapat memotivasi para atlet muda untuk senantiasa mengasah bakat, potensi diri dan mental mereka dalam upaya meraih prestasi tertinggi di cabang olahraganya masing-masing, sehingga kelak dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional, ”  kata Anton Jimmi selaku Direktur Marketing PT Toyota-Astra Motor (TAM  dalam keterangan persnya  pada 1/3/2020.

Untuk materi yang disampaikan oleh pihak Toyota dalam program Satria sama halnya saat workshop yang dilakukan di Solo dan Jakarta. Beberapa narasumber yang memberikan materi salah satunya adalah Richard Sambera yang merupakan mantan perenang nasional dan juga ikut ambil bagian menjadi Pembina program dari Toyota tersebut.

Dari pihak Richard ikut membagikan pengalamannya berkaitan dengan perjalanan karirnya pada saat menjadi atlet dan meraih medali dalam mengikuti olahraga internasional. Bahkan diberikan pula beberapa tips kepada atlet untuk melatihnya agar dapat lebih percaya diri dan mental bertanding meningkat.

>>> Ingin membeli mobil bekas terbaik di pasaran? Dapatkan informasinya di sini

Gambar ini menunjukkan bebebrapa orang berdiri sambil menyatukan tangan

Program dari Toyota yaitu Satria diikuti oleh 600 atlet

Tidak hanya Richard saja, 2 orang Pembina juga hadir dalam program menarik dari Toyota tersebut yakni Eko Widodo selaku wartawan senior olahraga dan juga Dr Nino Susanto selaku tokoh penting dalam olahraga disabilitas di Tanah Air.

Selain itu, Intan Erlita yang merupakan seorang psikolog juga hadir sebagai trainer di program Satria dari Toyota. Yang mana untuk pelatihan yang diberikan adalah public speaking dan juga beberapa tips dalam membuat kepercayaan diri meningkat pada saat berbicara di depan kamera dan juga di depan umum. Materi lain yang diberikan adalah bagaimana dalam mengelola social media supaya bisa menjadi social branding bagi para atlet muda tersebut.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik