Cinta Produk Dalam Negeri, Manuel Neuer Pilih Mobil Mewah Audi dan Volkswagen
02/07/2018 | Fat
Manuel Neuer (berlengan panjang) merasa bersalah atas blunder yang dilakukan
Kekalahan Tim Jerman dari Korea Selatan di babak penyisihan Piala Dunia 2018 Rusia memang menyakitkan, terutama bagi para pemain dan umumnya semua fans Der Panzer.
Banyak yang menganggap ini adalah balasan yang lebih buruk dibanding ketika Jerman mengalahkan Korea Selatan di Piala Dunia 2002. Masih bagus bagi Korea Selatan, waktu itu tim dikalahkan Jerman di babak semifinal. Sementara di Piala Dunia 2018 kali ini, Jerman dipaksa pulan lebih awal tanpa pernah lolos ke babak berikutnya.
Seperti biasa, Manuel Neuer yang punya tugas menjaga gawangnya dari kebobolan mengambil keputusan maju ke tengah membantu serangan saat pertandingan mendekati detik-detik akhir.
Malang, bola berhasil dicuri pemain Korea Selatan yang langsung mengirimnya ke depan untuk dikonversi menjadi sebuah gol. Jerman harus angkat kaki karena kalah 0:2.
Timnas Korea Selatan sukses mengantar Timnas Jerman pulang lebih awal dari Piala Dunia 2018 Rusia
>>> Klik disini untuk mengetahui informasi harga mobil lengkap dengan spesifikasinya!
Terlepas dari semua itu, Manuel Neuer akhirnya pulang bersama timnya dan kembali kumpul bersama keluarga dan orang-orang tercinta. Menikmati apa yang telah diperoleh sebelumnya, termasuk deretan mobil mewah miliknya.
Melihat beberapa gambar kamera yang viral di internet, Manuel Neuer sepertinya memang pecinta produk dalam negeri. Hampir semua mobil yang dikendarainya adalah buatan Jerman, seperti Audi RS6 Avant7, Audi RS6, Audi Q7 2014, Audi Q7 2015, dan Volkswagen Toureg 2013. Entah itu dia beli sendiri atau hadiah dari sponsor, yang penting mobil - mobil mewah itu adalah miliknya.
Deretan mobil mewah kiper Jerman, Manuel Neuer
Dalam wawancara dengan The Guardian, Neuer mengaku ia memang penggila kecepatan. Seperti halnya saat dia di lapangan yang enggan berdiam diri dan jago berlari.
Meski demikian, dia tetap memperhatikan faktor keselamatan seperti selalu mengenakan sabuk pengaman dan mengebut hanya jika jalanan lengang.
>>> Deretan Mobil Mewah Mesut Ozil, Punggawa Timnas Jerman Yang Bikin Ngiler
>>> Mau cari mobil buat keluarga? Di cintamobil.com saja, koleksinya banyak harganya juga menguntungkan!
Berita sama topik
-
09/07/2018 | Fat
Kevin De Bruyne, Pahlawan Belgia Bergaji 6,6 Miliar Per Pekan Ini Tak Terobsesi Mobil Mewah
Brazil terhenyak oleh gol kedua yang diceploskan pemain timnas Belgia, Kevin De Bruyne di pertandingan babak perdelapan final Piala Dunia 2018 Russia.
-
09/07/2018 | Padli Nurdin
Autoball, Sejarah 85 Tahun Sepakbola Mobil
Dikenal sebagai autoball atau autobol, permainan yang memadukan sepakbola dan otomotif ini memiliki sejarah yang panjang, dimulai di sebuah lapangan tim sepakbola FC Frankonia di Karlsruhe, Jerman pada tahun 1933.
-
06/07/2018 | Fat
Punya Gaji Fantastis, Harry Kane Tetap Pilih Mobil Produk Dalam Negeri
Kalau ada pemain bola top dunia yang cinta pada produk dalam negeri sendiri, Harry Kane adalah salah satunya. Apa sebab?