Efek Kotoran Pada Sistem Sensor Mobil
24/11/2018 | Fatchur Sag
Nyaris seluruh kendaraan beroda empat yang beredar di pasaran saat ini telah mempergunakan sistem Electronic Fuel Injection (EFI). Fungsi sistem tersebut adalah untuk mengendalikan bahan bakar yang masuk ke dalam ruang bakar secara elektronik. Dan terdapat 3 komponen utama di dalam sistem ini: actuator, ECU, dan sensor.
Sistem Engine Control Unit (ECU) mendeteksi kondisi mobil lebih akurat
Fungsi dari sistem sensor pada mobil injeksi adalah untuk mengetahui kondisi mesin sejak bukaan throttle gas, adanya vakum pada intake manifold, mendeteksi suhu mesin, dan sebagainya. Data yang diperoleh oleh sensor pun lantas diolah ECU untuk kemudian diteruskan ke actuator, yang berfungsi menyemprotkan bahan bakar ke dalam ruang bakar. Jadi, secara keseluruhan, informasi yang diperoleh dari sensor akan diteruskan oleh ECU untuk menentukan seberapa besar bahan bakar yang actuator semprotkan.
Dan seperti yang sudah Anda ketahui, sangat penting untuk menjaga agar kotoran yang tak diinginkan masuk ke dalam berbagai komponen mobil yang penting, termasuk sistem injeksinya. Sebab, adanya kotoran tersebut tentu akan mengganggu. Dan salah satu tanda adanya penumpukan kotoran pada mobil injeksi adalah timbulnya suara bising yang biasa disebut dengan brebet. Hal tersebut dikarenakan tumpukan kotoran yang mengganggu pasokan bahan bakar ke dalam ruang bakar kendaraan, terlepas dari RPM-nya.
>>> Begini Cara Mengenali Sensor Oksigen Mobil Rusak
Instalasi Holley Terminator Electronic Fuel Injection System pada Ford Mustang
Lantas, dari mana biasanya kotoran tersebut timbul, dan bagaimana penumpukannya terjadi?
Salah satu penyebab muncul dan menumpuknya kotoran adalah penggunaan bahan bakar yang tidak sesuai. Mesin mobil injeksi biasanya punya perbandingan kompresi yang lebih tinggi, bahkan bisa sampai lebih dari 10:1. Dan dengan semakin tingginya kompresi, maka nilai oktane bahan bakar yang dibutuhkan kendaraan pun ikut makin tinggi.
Jika Anda tetap bersikeras menggunakan bahan bakar beroktane rendah, seperti bensin premium, maka ada potensi terganggunya kinerja mesin kendaraan yang dapat menimbulkan suara brebet tersebut. Perlu Anda ketahui bahwa bahan bakar yang kandungan timbal, parafin, belerang, dan beberapa kotoran lainnya dapat menyebabkan adanya deposit atau kerak pada injektor.
Penumpukan kotoran sebenarnya dapat dihindari dengan satu cara sederhana: memanaskan mesin kendaraan. Meskipun sekarang nyaris semua produsen mobil telah mendesain agar kendaraan yang mereka buat dapat digunakan secara langsung tanpa harus dipanaskan dulu mesinnya, langkah ini tetap sangat dianjurkan. Sebab, memanaskan mesin mobil sebelum digunakan akan membantu Anda melakukan tune up secara instan. Hal ini biasa disebut dengan istilah bernama Italian Tune Up, di mana pedal gas diinjak dalam-dalam beberapa menit berselang setelah mesin sudah panas. Hal tersebut bertujuan untuk meluruhkan kotoran yang ada di beberapa komponen mesin.
>>> Mengenal Lebih Dalam Filter Oli, Peranti Murah Yang Punya Fungsi Vital
Italian Tune Up dilakukan dengan menginjak gas dalam-dalam
Tapi, bagaimana jika masalah sudah terlanjur terjadi? Anda tidak perlu cemas, karena ada solusinya. Meski demikian, sangat dianjurkan untuk menyerahkan pekerjaan ini kepada mereka yang sudah ahli menangani mobil injeksi. Sebab mereka akan menggunakan peralatan khusus untuk membantu atasi masalah Anda.
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi brebet pada mobil injeksi adalah dengan membersihkan injektor menggunakan peralatan khusus. Saat ini, alat yang paling sering digunakan untuk membersihkan injektor adalah injector cleaner ultrasonic yang layanannya sudah tersedia di berbagai bengkel.
Cara lainnya adalah membersihkan injektor menggunakan cairan khusus. Akan tetapi, solusi ini paling efektif jika kotoran yang menumpuk pada injektor mobil Anda belum terlalu banyak. Jenis pembersih injektor ini bervariasi, mulai dari yang berupa cairan langsung tuang atau semprot. Pembersih yang cair dapat dituangkan langsung ke dalam tangki bahan bakar ketika Anda mengisi bahan bakar kendaraan. Sedangkan pembersih semprot dapat digunakan setelah Anda membongkar sistem injektor, sehingga meminta bantuan ahli atau teknisi jelas sangat dianjurkan.
>>> Klik sini untuk simak tulisan review mobil lainnya
Tak bisa tune up sendiri, serahkan kepada ahlinya
>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!
Berita sama topik
-
27/08/2022 | Hafizh Fauzan
Mau Modifikasi Pelek Datsun Cross Biar Makin Kece? Simak Dulu Pilihan Pelek Aftermarket Menarik ini
Jika Anda memiliki Datsun Cross dan ingin membuat tampilan mobil Anda agar semakin menarik, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah mengganti pelek. Kira-kira pelek apa yang pas untuk mobil ini? Simak rekomendasi pelek aftermarket berikut ini
-
01/05/2022 | Padli
Berapa Lama Ganti Aki Mobil Ertiga? Intip Spesifikasi Sekaligus Harganya
Kembali dari perjalanan jauh, cek aki mobil Ertiga Anda agar tidak ada masalah di kemudian hari. Berikut penjelasan mengenai kapan harus mengganti aki dan harganya.
-
26/04/2022 | Padli
Satu Sasis, Harga Aki Mobil Calya Sama dengan Sigra?
Berapa harga aki mobil Calya? Jika terpaksa, apakah aki mobil MPV 7-seater milik Toyota ini bisa diganti dengan aki kembarannya, Daihatsu Sigra?