Ingat! Jangan Banting Setir Ke Kanan Saat Mobil Keluar Badan jalan Beresiko Terbalik
13/06/2018 | Abdul
Masalah Mobil keluar badan jalan bisa terjadi kapan saja dan tidak dapat diprediksi waktunya dan dimana tempatnya. Yang pasti perlu kewaspadaan dalam berkendara, apalagi musim mudik banyak kendaraan lain. Terjadinya hal tersebut bukan berarti karena konsentrasi atau fokus buyar saja, namun kadang faktor lain seperti tiba-tiba ada kendaraan dari belakang dengan kecepatan tinggi mepet dengan kendaraan Anda. Pada tahapan ini Mobil yang lebih pelan akan kaget karena hal tersebut, sehingga biasanya Mobil akan dibelokkan ke kiri sampai masuk bahu jalan.
Bahu jalan yang tidak rata dengan jalanan dapat beresiko membuat Mobil terbalik
Apabila mengalami masalah yang disebutkan di atas dan Mobil sudah berada di bahu jalan, langkah yang harus diambil adalah dengan menurunkan kecepatan terlebih dahulu dan tidak langsung belok ke kanan. Apabila Mobil terlalu cepat dan dipaksa membelok bisa jadi dapat terbalik, mengingat bahu jalan banyak yang mempunyai ketinggian berbeda dengan jalanan.
Dari pihak Jusri selaku Pendiri Defensive Driving Consulting (JDDC) Jusri Pulubuhu menyebutkan bahwa terdapat 2 potensi bahaya jika pengendara Mobil saat berada di bahu jalan dan membanting setir ke kanan.
>>> Klik di sini untuk mengetahui berita otomotif Mobil terbaru di Mobilmo.com
Yang pertama adalah berpotensi Mobil terbalik yang disebabkan tinggi jalan dan bahu jalan berbeda. "Begitu mobil keluar dari badan jalan yang bahu jalannya belum ideal, artinya selisihnya tinggi sekali, itu gampang sekali terbalik," kata Jusri.
Kurangnya konsentrasi dan fokus saat berkendara bisa membahayakan diri sendiri dan pengendara lain
Jadi ketika adanya perbedaan tinggi jalan dan bahu jalan bisa memicu pergesekan antara dinding jalan dan ban Mobil.
Untuk yang kedua berpotensi menabrak samping. Jadi dari pihak Jusri juga menilai bahwa hal tersebut bisa terjadi apabila setelah keluar bahu jalan langsung membanting setir ke kanan untuk kembali ke jalan, tanpa melihat situasi jalanan yang sedang ramai atau terdapat kendaraan lain yang sedang melintas.
Jadi karena sebab potensi bahaya yang ditimbulkan jika Mobil keluar badan jalan langsung banting setir ke kanan, dari pihak Jusri menyarankan untuk tetap berada di bahu jalan sambil menurunkan kecepatan. Jika ingin kembali ke jalanan sebaiknya melihat sekitar terlebih dahulu apakan aman atau tidak.
>>> Terus ikuti tips & trik seputar otomotif di Mobilmo.com
"Jadi jangan seketika dengan kecepatan semula balik kembali ke badan jalan. Itu bahaya sekali," ucap Jusri.
Sebagai tambahan informasi, kami berikan kegunaan bahu jalan Tol jika dilihat dari aturan hukum. Yang mana pasti memiliki persepsi yang berbeda dengan masyarakat. Terkait masalah tersebut, memang sudah tertulis jelas mengenai masalah bahu jalan tentang apa yang boleh dilakukan dan tidak. Jadi pada Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2005 mengenai Jalan Tol pada pasal 41 ayat 2 menjelaskan.
>>> Mungkin tertarik, Kenali Bahaya Microsleep Saat Mengemudi, Lakukan Ini Untuk Menghindari
Kecelakaan tabrak samping rentan terjadi saat pindah jalur dari bahu jalan ke jalur utama secara mendadak
Penggunaan bahu jalan diatur sebagai berikut:
a. Digunakan bagi arus lalu lintas pada keadaan darurat.
b. Diperuntukkan bagi kendaraan yang berhenti darurat.
c. Tidak digunakan untuk menarik/menderek/mendorong kendaraan.
d. Tidak digunakan untuk keperluan menaikkan atau menurunkan penumpang, dan (atau) barang dan (atau) hewan.
e. Tidak digunakan untuk mendahului kendaraan.
Demikianlah informasi mengenai Mobil keluar badan jalan jangan langsung banting setir ke kanan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel menarik lainnya.
Berita sama topik
-
09/09/2021 | Abdul
Apa Alasan Dilarang Menyalip Di Terowongan Dan Jembatan?
Terdapat larangan menyalip di terowongan dan jembatan yang perlu diperhatikan. Hal tersebut berhubungan dengan keselamatan selama perjalanan dan tidak terjadi kecelakaan.
-
11/08/2021 | Doris Elisa
Kenapa Harga Ban Dunlop Ring 15 Lebih Mahal?
Apakah Anda ingin mengganti ban mobil Dunlop untuk mobil kesayangannya? Anda ingin mencari informasi, daftar harga ban mobil Dunlop khususnya harga ban Dunlop ring 15, dimana jual yang berkualitas dan bergengsi? Ikuti artikel ini, Mobilmo.com akan menjawab semua pertanyaan Anda.
-
06/08/2021 | Doris Elisa
Apakah Anda Sudah Tahu, Inilah Tujuan Ban Mobil Diberi Alur
Banyak orang yang salah pikir bahwa tujuan ban mobil diberi alur dan rambut itu hanya sebagai hiasan saja. Padahal, alur dan rambut berpengaruh besar pada pergerakan, keselamatan kendaraan dan pengemudi. Lantas mengapa ban mobil diberikan alur dan rambut?