Bangkai Mobil Berkarat Dijual Puluhan Juta, Apakah Layak?

07/10/2019 | Abdul

Bangkai mobil berkarat bisa saja dicari oleh beberapa orang seperti kolektor ataupun orang lain yang kadang hanya membutuhkan partnya saja. Meskipun begitu, tidak sembarangan bangkai mobil  bisa dijual. Bahkan banyak bangkai kendaraan yang terbengkalai, diberikan secara gratis pun kadang tidak mau.

Gambar ini menunjukkan mobil rongsokan yang telah karatan

Bangkai mobil berkarat ini ditawarkan seharga Rp. 28 jutaan

>>> Baca Juga, Kembar, Penjualan MG Hector Lebih Meledak Ketimbang Almaz

Kabar menarik datang dari California, yang mana terdapat bangkai mobil De Tomaso Pantera yang produksinya dahulu dilakukan pada tahun 1971. Kendaraan tersebut bekas terbakar dan kondisinya sudah karatan semua.

Namun ternyata mobil bekas terbakar tersebut dimunculkan oleh pemilik di platform jual beli kendaraan yakni Craigslist. Yang menarik adalah, dengan bodi yang sudah full dengan karat banderol yang dipasang adalah Rp. 28 jutaan. Yang jadi pertanyaan adalah apakah harga tersebut sebanding dengan barang yang dijual, mengingat kondisinya sudah dipenuhi karat dan sulit untuk diperbaiki.

Berdasarkan informasi yang dilansir dari The Drive pada 4 Oktober 2019, bahwasanya banyak orang yang berpikir mengenai mobil tersebut yang tampak seperti rongsokan tidak pantas untuk dijual. Ditambah lagi untuk keempat roda pada mobil bekas terbakar tersebut telah hilang.

Ditambah lagi untuk bangkai mobil berkarat tersebut untuk dilakukan restorasi peluangnya sangatlah kecil. Walaupun jika dilihat masih terdapat beberapa logam yang tampak pada mobil bekas terbakar api tersebut. Jadi suhu tinggi dari api yang membakar mobil tersebut membuat struktur logam berubah jadi kaku dan tergolong berbahaya ketika diperbaiki dan digunakan untuk keseharian.

>>> Ingin membeli mobil bekas terbaik di pasaran? Dapatkan informasinya di sini

Gambar ini menunjukkan mobil rongokan sudah banyak penyokGambar ini menunjukkan bangkai mobil bekas terbakar sampai karatan dan penyok

Mobil penuh karat potensi di restore sangat kecil

Tidak hanya karat saja, mobil tersebut juga terdapat penyok pada beberapa bagian. Apabila memang ingin diperbaiki, disarankan bangkai mobil tersebut lebih aman untuk dipakai sebagai tempat tidur ataupun patung seni. Pada beberapa bagian yang telah penyok dapat diluruskan kembali kemudian dilakukan perbaikan dan dijadikan sebagai barang koleksi dan tidak digunakan di jalanan.

Bagaimana menurut Sobat tentang bangkai mobil berkarat tersebut, apakah layak dijual Rp. 28 jutaan?

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo

Berita sama topik