Toyota Prius PHEV Bakal Jadi Line Up Pertama Toyota Tahun Depan

04/11/2019 | Fatchur Sag

Mobil ramah lingkungan makin ngetren seiring disahkannya Perpres No 55 Tahun 2019 Tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle) Untuk Transportasi Jalan pada 8 Agustus 2019 lalu. Para produsen mulai membuka diri dengan berbagai model kendaraan listrik yang dimiliki baik yang full electric, hybrid maupun plug ini hybrid.

Foto Toyota Corolla Altis Hybrid tampak dari samping depan

Toyota Prius PHEV segera diluncurkan

Khusus untuk Toyota, saat ini punya 4 model hybrid untuk pasar Indonesia, yaitu Corolla, C-HR, Camry, dan Alphard, dengan model terakhir diluncurkan adalah Corolla Altis Hybrid pada 12 September 2019. Meski demikian itu belum cukup. Toyota kini tengah mempersiapkan Prius PHEV untuk segera diluncurkan. Kabarnya tinggal keputusan dari prinsipal.

>>> Review Toyota Prius 2019: Ikon Hybrid dengan Wajah Baru

"Kami masih diskusi dan mudah-mudahnya bisa mendapatkan jawaban (kepastian peluncuran Prius PHEV) tahun ini," tutur Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy, seperti dikutip dari Liputan6, (3/11/2019). "Ini kan produk PHEV pertama yang bakal diluncurkan, dan prinsipal menunggu kepastian, untuk semuanya dapat dukungan dari berbagai divisi. Tapi, pihak prinsipal sendiri sudah tahu akan kebutuhan kita terkait model ini," lanjutnya.

Foto Toyota Prius PHEV tampak dari belakang

Toyota Prius PHEV sudah diperkenalkan di GIIAS 2019

Untuk waktu peluncuran dan harganya memang belum bisa diinformasikan secara mendetail. Namun dipastikan harga tidak akan sampai Rp 1 miliar. Adapun untuk waktu, diprediksi paling lambat awal tahun depan mobil ini sudah diperkenalkan.

>>> Tingkatkan Daya Jelajah, TMC Uji Coba Panel Surya Pada Toyota Prius

 

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo