3 Pertanyaan Untuk Membantu Memilih Membeli Mobil Baru atau Mobil Bekas
19/10/2018 | Padli Nurdin
Dengan banyaknya mobil baru dan bekas tersedia di pasar otomotif saat ini, membeli mobil menjadi lebih mudah. Tapi yang perlu diperhatikan adalah pertanyaan dasar, mesti membeli mobil baru atau mobil bekas? Kebanyakan orang memiliki banyak pertimbangan ketika akan membeli mobil. Mobilmo.com akan membantu Anda memilih mobil yang Anda butuhkan dengan mengajukan pertanyaan berikut sebelum membeli mobil.
1. Apakah Anda memiliki uang muka atau membeli langsung?
Jika kredit Anda bagus, Anda mungkin memiliki sedikit masalah membeli mobil baru dengan sedikit atau tanpa uang muda daripada membeli mobil bekas. Sama halnya ketika Anda ingin memproyeksikan kendaraan untuk dipakai beberapa tahun ke depan dan bertumbuh dengan mobil Anda sambil menyisihkan uang untuk membayar cicilan setiap bulan.
Membeli dengan cara kredit? Perhatikan dulu cicilan Anda
Memilih mobil bekas selalu berkaitan dengan kualitas mobil yang sudah menurun. Memang tidak semua, tetapi jika Anda memiliki masalah (keuangan) dengan cicilan yang semakin banyak, sepertinya membeli mobil bekas merupakan salah satu pemecahan terbaik. Terlebih ketika Anda sedang menabung untuk kebutuhan yang lebih besar, membeli mobil bekas bisa menjadi pilihan.
>>> 6 Hal Ini Bisa Bikin Anda Bingung Saat Membeli Mobil
2. Sudahkah Anda bersiap dengan depresiasi?
Depresiasi atau hilangnya nilai mobil dari waktu ke waktu akan dihadapi oleh pemilik kendaraan, terlebih jika Anda membeli mobil baru. Jika Anda membeli mobil, bersiaplah kehilangan uang seiring berjalannya waktu. Bukan tidak mungkin, hanya dalam dua tahun mobil Anda kehilangan ½ nilainya.
Mobil akan kehilangan sebagian besar nilainya setelah lima tahun
>>> Membeli mobil baru? Cek daftar harga mobil terupdate dan terlengkap di Mobilmo.com
Rata-rata, sebuah mobil akan kehilangan antara 20% hingga 30% nilainya saat ia keluar dari diler. Beberapa mobil dapat terdepresiasi hingga 50% dalam tiga tahun pertama. Untuk depresiasi nilai, Honda memiliki rekam jejak yang lebih baik untuk mempertahankan nilai daripada banyak merek lainnya, sebagaimana diungkapkan oleh Auto Trader.
3. Siapkah memperbaiki dan merawat mobil bekas?
Beberapa pembuat mobil menawarkan perawatan gratis untuk tahun-tahun awal kepemilikan mobil baru. Sangat kontras dengan biaya rata-rata pemeliharaan untuk mobil bekas. Dapat dikatakan jika pembeli bisa saja mengatasi masalah yang dibuat oleh pemilik sebelumnya. Tak peduli seberapa baik mobil dirawat, lebih dari 50.000 km perjalanan, sebagian besar komponen mobil akan mengalami keausan.
>>> Ingin membeli mobil? Dapatkan tips membeli mobil ada di sini
Perawatan mobil bekas seringkali lebih mahal dibandingkan mobil baru
Jika Anda membeli mobil bekas dengan hanya beberapa tahun pemakaian, Anda bisa mendapat sebagian dari garansi mobil baru yang memberikan perlindungan selama beberapa bulan, bahkan beberapa tahun. Banyak perusahaan mobil sekarang menyediakan jaminan powertrain selama lima, enam, bahkan sepuluh tahun.
Ketika membeli mobil, memang masalah harga menjadi salah satu penghalang bagi sebagian besar pembeli. Namun untuk membeli mobil bekas, tentu saja bagaimana cara Anda memilih serta memperhatikan detail mobil menjadi acuan pertama dalam membeli mobil. Jadi, ingin membeli mobil baru atau mobil bekas kali ini?
>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!
Berita sama topik
-
30/03/2023 | Xuân
Harga Mobil Avanza Bekas Dibawah 100 Juta: Temukan Pilihan Terbaik
Toyota Avanza adalah mobil populer di Indonesia dan menjadi salah satu pilihan mobil bekas yang banyak dicari. Dalam artikel ini, kami akan membahas harga mobil Avanza bekas dibawah 100 juta dan memberikan informasi tentang apa yang perlu diperhatikan sebelum membeli mobil bekas.
-
11/01/2022 | Padli
Penghapusan Pajak Mobil Baru Diperpanjang? Ini 11 Mobil yang Jadi Lebih Murah
Kabar terbaru mengenai rencana penghapusan pajak mobil baru sedang digodok. 11 mobil bisa mendapatkan insentif PPnBM, sedangkan 25 lainnya bisa saja menyusul.
-
15/09/2021 | Abdul
Kelebihan Honda City Hatchback RS Yang Buatnya Menarik
Honda City hatchback RS dirilis pada Maret 2021 oleh PT HPM (Honda Prospect Motor). Mobil ini termasuk model baru karena baru mengaspal di Indonesia. Meskipun begitu, dengan adanya model ini dapat membuat segmen hatchback Honda diperkuat eksistensinya. Hal tersebut tidak lepas dari gaya hidup anak muda.