Program Suzuki Bikin Hoki, Beli Mobil Dapat Asuransi Banjir Gratis
25/02/2021 | Abdul
Kabar baik dari Suzuki, yang mana pihak PT SFI (Suzuki Finance Indonesia) dan PT SIS (Suzuki indomobil Sales) memberikan penawaran menarik kepada calon konsumen mobil Suzuki dengan melalui program Suzuki Bikin Hoki.
Suzuki jadi pabrikan mobil ternama di dunia salah satunya Indonesia
>>> Baca Juga, Ada Variasi Baru Pada Layanan Kinto, Tenor Di Bawah 1 Tahun
Calon konsumen dengan mengandalkan program tersebut akan ditawarkan hal menarik pada saat melakukan pembelian mobil penumpang yakni asuransi banjir gratis dalam kurun waktu 1 tahun. Penawaran tersebut pada tahun pertama dengan melalui Suzuki Finance.
Berhubungan dengan hal tersebut dari pihak Sukma Dewi selaku Asst. to Sales Dept. Head PT SIS menyebutkan, bahwasanya pada saat musim penghujan dapat membuat pemilik kendaraan seringkali merasa khawatir akan kendaraan yang dimiliki dapat terkena banjir. Jika mengalaminya tentunya perlu melakukan perbaikan dan juga perlu mengeluarkan biaya tambahan.
Dewi menambahkan bahwasanya saat mobil terendam oleh banjir bukanlah persoalan yang bisa dianggap sepele. Karena biaya yang perlu dikeluarkan cukup besar. Oleh sebab itu hal tersebut menjadi perhatian dari pihak Suzuki sehingga konsumen saat banjir melanda dapat merasa lebih tenang.
>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap
Ada program Suzuki Bikin Hoki dengan asuransi banjir gratis
>>> Baca Juga, Peningkatan Transaksi Terjadi Di Aplikasi My Suzuki, Sampai 57%
“Oleh karena itu, kami bekerja sama dengan Suzuki Finance memberikan asuransi banjir secara cuma-cuma untuk setiap pembelian mobil Suzuki selama periode promo,” ucap Dewi.
Soal penerapan program Suzuki Bikin Hoki tidak perlu khawatir. Karena untuk program tersebut ditawarkan dan diberlakukan dalam skala nasional serta telah mendapatkan dukungan dari para mitra asuransi. Adapun mitra-mitra asuransi yang memberikan dukungan terhadap program Suzuki tersebut adalah Tokio Marine, SOMPO Insurance, MSIG, Asuransi Jasindo, Asuransi ACA dan Autocillin.
“Suzuki terus berupaya menghadirkan program yang tidak hanya menguntungkan tapi juga memberi ketenangan bagi konsumen,” tutup Sukma Dewi.
Apabila masih belum jelas terkait program Suzuki Bikin Hoki, Sobat bisa langsung datang atau menghubungi dealer Suzuki yang berada di kota Sobat. Dengan begitu rincian tentang program yang menguntungkan tersebut akan didapatkan. Sehingga saat mobil terendam banjir akan terasa lebih tenang.
>>> Sedang cari mobil bekas dengan harga bersaing? Cintamobil punya solusinya
Program Suzuki Bikin Hoki hanya untuk kendaraan penumpang
Disamping hal tersebut, jangan lupakan untuk selalu menjaga diri dalam masa pandemi Covid-19 yang masih belum hilang. Selalu pakai masker saat keluar rumah atau bepergian, cuci tangan di air mengalir dan menjaga jarak dengan orang lain. Jangan lupakan merawat kendaraan yang dimiliki, apalagi saat musim penghujan yang rawan terjadi banjir. Sebelum bepergian sebaiknya cari tahu rutenya, apakah rawan banjir atau tidak. Hal tersebut bertujuan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
>>> Klik Di Sini Untuk Mengetahui Berita Otomotif Terbaru Lainnya
Berita sama topik
-
11/09/2021 | Abdul
Program Quick Maintenance Dikembangkan Honda, Layanan Cepat Tanpa Antri
Program Quick Maintenance sedang dikembangkan Honda. Terdapat fasilitas layanan cepat yang memungkinkan pemilik mobil tidak antri saar perawatan berkala. Namun hal tersebut ditujukan pada semua model dengan kilometer 10.000 - 100.000.
-
12/08/2021 | Abdul
Membeli Mobil Baru Honda Bulan Agustus Bisa Bebas Biaya!
Membeli mobil baru Honda di bulan Agustus ini bisa menjadi waktu yang tepat. Karena pihak Honda menawarkan beragam program menarik yang dapat memberikan keuntungan bagi customer. Segera hubungi dealer Honda terdekat.
-
09/03/2021 | Abdul
Jangan Sampai Kelewat, Ada Program Menarik Honda Di Maret 2021
Program menarik Honda ditawarkan pihak Honda untuk masyarakat di Indonesia. Meskipun begitu, program tersebut hanya ditawarkan hanya pada periode Maret 2021 saja. Jadi buruan ikutan mumpung masih di awal bulan.