Airbag Meledak Saat Mobil Parkir, Kok Bisa?

08/02/2020 | Abdul

Airbag adalah fitur keselamatan yang dapat melindungi pengemudi dan penumpang saat terjadi benturan karena kecelakaan. Namun ternyata nasib naas dialami oleh seseorang yang tidak mau disebut namanya (anggap saja X). Kasusnya airbag meledak saat mobil parkir, padahal tidak ada kecelakaan frontal yang terjadi.

Gambar ini menunjukkan kondisi interior setelah airbag mobil meledak

Kejadian yang sangat disayangkan karena dalam kondisi parkir

>>> Baca Juga, Toyota Fortuner Masuk Jurang 15 Meter, Pengendara Selamat Berkat

Berhubungan dengan informasi tersebut dilansir dari laman Medcom, yang mana kejadiannya terjadi pada hari kamis 6 Februari 2020 yang berlokasi di depan Kantor Metro TV Jakarta Barat. Kejadiannya sangat cepat, bahkan pemilik mengaku bahwa airbag yang terdapat pada mobilnya mengembang dan meledak sendiri setelah mesin dimatikan dans elesai diparkirkan di tempatnya.

"Kejadian jam 11 pagi, saya sudah sampai dan parkirkan mobil. Kemudian saya matikan mesin, dan kedua airbag meletus," cerita X kepada Medcom.id.

Selain itu, tanggapan orang yang berada di posisi pengemudi juga sangat terkejut. Jadi pria yang dikenal dengan nama Ibob ini terkena letusan airbag tepat di wajahnya dan membuat kacamatanya rusak.

"Airbag di samping saya dilihat tidak ada dan ternyata meledak sampai ke belakang dan keluar api. Sehingga jok belakang saya terbakar." ungkap Ibob.

 Efek airbag meledak saat mobil parkir tergolong parah karena ada beberapa bagian yang terkena dampaknya seperti kaca depan, interior yang berantakan bahkan head unitnya juga terlepas dari tempatnya.

"Kalau mobil saya sendiri memang beli bekas, dan dulu beli di importir umum. Kalau kondisinya normal, tidak ada riwayat modifikasi atau kecelakaan, semuanya standar," tegasnya.

"Sebelumnya airbag ini sudah saya periksa dan normal-normal saja, tidak ada masalah. Bahkan di cek masa kadaluarsanya pun masih lama, masih bisa dipakai." lanjutnya.

>>> Sedang cari mobil bekas? Temukan pilihan berkualitas di sini

Gambar ini menunjukkan mobil yang arbagnya meledak saat parkir

Dampak yang terjadi pada kaca depan dan interior berantakan

Toyota Voltz adalah mobil Hatchback yang dipasarkan sejak tahun 2002 dan khusus dipasarkan di Jepang. Namun karena penjualannya tidak memuaskan akhirnya di tahun 2004 penjualannya dihentikan.

Berkaitan dengan airbag meledak saat mobil parkir, dari pihak X mempunyai rencana untuk membawanya ke bengkel resmi untuk dilakukan pemeriksaan dalam waktu dekat. Lantas sebenarnya apa sih penyebab terjadinya hal tersebut?

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo