Akhirnya All New BMW X4 Telah Resmi Diluncurkan, Tapi Hanya Ada 1 Pilihan Varian Saja!

09/02/2019 | Abdul

Adapun perkenalan All New BMW X4 dilakukan di Museum MACAN (The Museum Of Modern and Contemporary Art in Nusantara). Pada acara tersebut dihadiri oleh banyak orang yang memiliki peranan penting pada pabrikan BMW seperti Ramesh Divyanathan yang merupakan President Director of BMW Group Indonesia. Selain itu, ada pula Jodie O'tania yang menjabat sebagai Vice President of Corporate Communications BMW Group Indonesia. Tidak lupa pula Bayu Riyanto selaku Vice President of Sales BMW Indonesia serta Aaron Seeto yang merupakan Director of Museum Macan.

Gambar ini menunjukkan mobil all new BMW X4 2019 warna merah tampak bagian depan

All New BMW X4 merupakan mobil dalam segmen Sports Activity Coupe

Dalam acara tersebut menjadi kesempatan bagi Ramesh Divyanathan yang merupakan President Director of BMW Group Indonesia untuk menjelaskan, bahwa mobil generasi terbarunya ini dihadirkan sebagai pelopor untuk kendaraan dalam kelas premium Sports Activity Coupe dengan ukuran menengah.

"Lebih dari 200.000 unit BMW X4 generasi pertama laris terjual secara global dalam kurun waktu hanya empat tahun. Salah satu alasan untuk popularitasnya yang luar biasa adalah sama seperti semua model BMW X sebelumnya, BMW X4 merupakan trendsetter," ujar Ramesh.

Tentunya hal ini akan memberikan pilihan baru bagi para konsumen BMW untuk memiliki kendaraan generasi terbaru yang lebih canggih dan kekinian.

>>> Mungkin Tertarik Membaca Review BMW X4 2019: Sport Activity Coupé yang Lebih Sporty

"BMW adalah pelopor yang menggabungkan perpaduan karakteristik antara fitur sebuah BMW X dengan keanggunan Coupe," sambung Ramesh.

All New BMW X4 dihadirkan dengan menggunakan desain lebih sporty di bagian eksteriornya. Bahkan pada generasi terbarunya ini dalam menunjukkan jatidiri sebagai seri X terbilang sukses sehingga tampil lebih maskulin dan terlihat sangat dinamis.

Gambar ini menunjukkan layar pada head unit All New BMW X4 2019

Beragam fitur disematkan untuk mendukung keamanan dan kenyamanan berkendara

>>> Klik Di Sini Untuk Mengetahui Tentang Review Mobil Terbaru

"Siluet dinamis tampilan sporty serta performa tangguh, menjadikan All-new BMW X4 sebagai pilihan ideal bagi seluruh penggemar Sports Activity Coupe di Indonesia," tambah Ramesh.

Perlu diketahui, bahwasanya mobil BMW satu ini dihadirkan di pasar Indonesia hanya ditawarkan dalam 1 varian saja. Jadi tidak ada pilihan lain, varian tersebut adalah BMW X4 xDrive 30i M Sport X. Mobil generasi terbarunya dari BMW ini menggunakan mesin yang memiliki kapasitas 2.0 liter yang berpadu dengan 4 silinder. Dengan mengandalkan mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 252 hp dengan torsi puncak yang dimiliki mencapai 350 Nm.

Adapun performa dari All New BMW X4 ini disalurkan dengan mengandalkan sistem penggerak AWD (all-wheel drive) xDrive dengan transmisi steptronic 8 percepatan. Jadi dengan perpaduan antara mesin serta penggunaan transmisi dan juga sistem penggerak tersebut menjadikan mobil BMW X4 xDrive 30i M Sport X mampu melaju sampai 240 km/jam.

>>> Baca Juga, Diklaim Mulai Diterima Masyarakat, Ini Hasil Penjualan DFSK Glory 580

Pada bagian suspense mengandalkan sistem M Sport dengan Variable Sport Steering dan juga Vertical Dynamic Control untuk varian standarnya. Ditambah lagi mobil BMW ini juga diberikan 3 pilihan berkendara yang berupa Eco Pro, Comfort dan juga Sport. Dengan begitu pengendara dapat memilih mode berkendara tersebut sesuai dengan kebutuhan.

Gambar ini menunjukkan mesin All New BMW X4 2019 dengan tulisan agak besar BMW

Mesin All New BMW X4 mempunyai tenaga yang cukup mumpuni

Sementara untuk bagian interior yang dimiliki mempunya tampilan sporty dengan disematkannya fitur yang cukup beragam dan juga sistem infotainment terkini serta modern. Dengan begitu All New BMW X4 sangat cocok untuk dijadikan pilihan dan menjadi kendaraan masa kini dengan fitur mumpuni.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo