Ngebut Sambil Bersihkan Ruang Bakar? Asyik Kan? Yuk Kenali Istilah Italian Tune Up

26/04/2019 | Arfian Alamsyah

Anda suka ngebut? Memang sih baiknya kalau mau ngebut, sebaiknya dilakukan di sirkuit resmi. Selain aman, Anda juga lebih bebas dalam mengeksplor tenaga mobil. Lantas, bagaimana jika prosesi ngebut ini dapat dilakukan sambil bersihkan ruang bakar? Tentunya hal ini asyik bukan? Yuk, kita mengenal lebih dalam apa yang dimaksud dengan istilah Italian Tune Up.

>>> Cintamobil.com punya koleksi mobil bekas berbagai merek

Tampak Spidometer Honda Jazz RS CVT 2017

Mobil sering dibawa jalan santai dengan putaran mesin rendah membuat deposit karbon makin banyak

Dinamakan Italian Tune Up sebab memang proses ini dipelopori oleh Ferrari yang merupakan salah satu pabrikan sportscar dan hypercar asal Italia. Jadi, dahulu kala, banyak orang kaya yang kelebihan uang membeli mobil Ferrari hanya untuk dipajang dan tidak digunakan sebagai mana mestinya. Alhasil, para orang kaya ini komplain ke mekanik Ferrari mengapa mobilnya jadi 'batuk-batuk' dan tidak bertenaga layaknya Ferrari.

>>> Biayanya mahal dan waktu tidak sebentar, ini dia yang dilakukan saat tuning mesin

Dari balik kabin mobil All New Honda Brio Satya E CVT 2018

Lalu lintas dalam kota yang padat, tidak memungkinkan mesin berputar di putaran tinggi

Para teknisi dari pabrikan berogo kuda jingkrak ini, melakukan kalkulasi. Jika harus membongkar alias turun mesin guna mesin, tentunya membutuhkan biaya yang mahal serta jam kerja yang tidak sebentar. Untuk itu, mobil-mobil milik konsumen Ferrari tersebut dibawa ke test track di Fiorano, Italia lalu mesinnya digeber sampai batas maksimum. Dengan harapan, deposit karbon yang ada didalam mesin lebih mudah terbakar dan copot.

>>> Ternyata ini alasan mengapa tuning mesin berturbo itu lebih sulit dari mesin naturally aspirated

Spidometer All New Honda Brio E CVT 2018

Menahan diputaran mesin tinggi selama beberapa saat adalah salah satu trik melakukan Italian Tune Up

Dengan suhu kerja yang optimum pada mesin, maka hawa panas dari mesin tersebut membuat kerak atau karbon yang menempel diruang bakar menjadi terbakar. Namun, cara ini harus dilakukan hati-hati karena di jalan raya bukan hanya Anda sendiri yang mengendarai mobil, tapi juga orang lain. Saran kami, jika ingin melakukan proses Italian Tune Up, letakkan tuas transmisi di posisi L atau 1 untuk mobil bertransmisi otomatis, serta gunakan maksimum gigi 2 untuk mobil transmisi manual. Geber di sekitar 5.000 rpm selama 10 menitan saja.

>>> Klik di sini untuk mengupdate tips dan trik otomotif terbaru lainnya!

Berita sama topik