Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019
22/02/2019 | Franky Pratama
1. PENGANTAR MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019 – Pada awal tahun, PT. Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) meluncurkan Line Up baru untuk keluarga E-Class yang dinamai E 350 EQ Boost. Teknologi EQ Boost ini memang sudah dikenal sejak tahun 2018 lalu yang diterapkan pada Mercedes-AMG C350 di Atar Arena.
Acara perkenalan Mercedes-Benz E 350 EQ 2019 di She's Mercedes Cafe, Jakarta
Teknologi EQ Boost ini merupakan Starter-Generator dengan sistem kelistrikan 48 Volt On-Board serta filter partikular. Racikan terbaru ini diklaim mampu memberikan performa mesin bensin yang lebih efisien. Departement Manager Product & Pricing PT. MBDI juga menuturkan bahwa tambahan baterai pada mesinnya akan menambah tenaga di saat akselerasi dan memberi performa halus saat proses Start. Untuk informasi selengkapnya, mari kita simak bersama dalam review Mercedes-Benz E 350 EQ Boost 2019.
2. EKSTERIOR MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Anda yang menyukai desain mobil ala Jerman pasti akan sangat menyukai desain eksterior Mercedes-Benz E 350 EQ 2019. Seluruh sisinya dibalur dengan nuansa elegan serta Premium yang tentu saja menunjang prespektif orang melihat Anda sebagai sosok kelas atas.
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Eksterior Depan
Grille depan dirancang dengan ukuran besar dilengkapi logo kebanggaan Mercedes-Benz. Belum lagi, desain lampu utama dikemas cukup tegas nan tajam, memberi tampilan yang mengesankan sebagai mobil sedan Premium. Hal menarik terletak pada lampu kabut yang dikemas dalam satu rangkaian dengan lampu utamanya. Sebuah tatanan cerdas yang semakin menguatkan tampilan wajah depannya.
Wajah depannya dihias apik dengan logo kebanggaan Mercedes
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Eksterior Samping
Entah mengapa, sosoknya terlihat menggoda jika diamati dari samping. Terlihat proporsional dengan dimensi panjang 4.923 mm dengan tinggi 1.460 mm. Moncong depannya yang panjang serta lekuk atap yang tegas, memberi tampilan sungguh menawan pada E 350 EQ Boost. Hal tersebut juga diperkuat dengan desain Velg besutan AMG yang dikenal memberi aura sporty.
Sisi sampingnya juga dihias apik menggunakan Velg AMG
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Eksterior Belakang
Sektor buritannya juga tak kalah menarik dengan disematkannya beberapa aksen krom khususnya pada sisi knalpot serta pada bukaan bagasinya. Terasa sukses memberi kesan elegan nan mewah sebagai mobil kelas atas. Namun kami menemui desain lampu belakang terlihat begitu sederhana, seandainya dikemas dengan konsep 3D bisa tambah menarik lagi. Terlepas dari itu, ini hanya masalah selera saja.
Bodi belakangnya menonjolkan kesan mewah lewat beberapa aksen krom
>>> Baca juga:
- Review Mercedes-Benz C200 EQ Boost Avantgrade 2019
- Review BMW i8 Roadster 2018: Mobil Mewah Dengan Dua Mesin
- Review Toyota Avanza Veloz 2019: Perubahan 'Sang Raja' Mengikuti Zaman
3. INTERIOR MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Jika mengamati sekilas ruang interior Mercedes-Benz E 350 EQ 2019 tampilannya terlihat agak Old-Fashioned. Namun jangan salah, hal sepertinya memang disengaja untuk menciptakan atmosfer Retro pada kabinnya. Semua teknologi yang disematkan sudah terbilang mutakhir dan mumpuni untuk menjamin kenyamanan pengendara berada dalam kabinnya.
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Dashboard
Anda bisa melihat bahwa lini dashboard dikemas cukup minimalis yang mana setiap fitur sudah tertata sangat rapi. Adapun penguat esensi minimalis juga ditemui pada penggunaan warna hitam sebagai warna pokok dashboard-nya. Di sisi lain, beberapa panel juga diberikan sentuhan warna Brushed Aluminium sebagai pemanis kesan mewah.
Dashboard-nya didesain dengan gaya Retro serta minimalis
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Setir
Kemudi setir sendiri sudah dilengkapi logo Mercedes yang dibuat timbul dengan latar bulat di sisi tengah, sukses memberi kesan Premium bagi pengendara. Tak kalah menarik, tombol-tombol multifungi juga disematkan yang mempermudah pengemudi mengatur fitur Multimedia MBUX. Di sisi lain, kami juga menyukai sensasi saat menggenggam setirnya, terkesan responsif dan tak terlupakan.
Setirnya dikemas dengan berbagai tombol multifungsi
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Kursi
Salah satu hal yang membuat kami tak lupa akan mobil ini adalah kursinya. Bisa Anda amati bahwa kontur kursinya dibuat sangat pas dengan tubuh penumpang maupun pengendara. Dengan kata lain, kursinya siap menjadi tempat sandaran yang sempurna, menyanggah seluruh tubuh. Hal menarik lainnya adalah pengaturan kursi sudah mendukung fungsi elektrik dengan tiga buah memori pengaturan. Sebuah penawaran yang spesial dari Mercedes-Benz E 350 EQ 2019.
Kursinya sendiri dapat menampung hingga lima orang
>>> Artikel terkait:
- Klik di sini untuk mengetahui daftar harga Mitsubishi terbaru dan terlengkap
- Review Hyundai Santa Fe 2019: Mobil SUV Baru Dengan Fitur Lebih Lengkap
- Review Honda HR-V Sport Turbo 2019: Gabungan Desain Elegan dan Performa Tinggi
4. FITUR MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Apakah mobil satu ini hanya menekankan tampilan elegan saja? Sebelum menerka lebih jauh, ada baiknya kita mulai membedah fitur Mercedes-Benz E 350 EQ 2019.
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Fitur Keselamatan
Jika Anda menginginkan sensasi berkendara High-End, mobil ini menjadi salah satu rekomendasi terbaik. Pengunaan ban Michelin Primacy menjadikan Grip ban ke arah aspal menjadi lebih terasa sehingga tak perlu mempertanyakan kemampuan Handling-nya di jalanan perkotaan. Tenaga dari mesinnya yang cukup mengesankan serasa bisa diimbangi oleh ban satu ini, memberi kenyamanan tiada tara dalam hal manuver.
Selain dari sisi ban, kami juga menemui hal menarik dari segi suspensi. E 350 EQ menerapkan Four-Link Independent pada sisi depan dan Multi-Link Independent pada suspensi belakangnya. Hal tersebut juga ditunjang oleh Damper Agility Control dipadu Selective Damping System yang berhasil memberi rasa lembut dan nyaman ketika melaju di area perkotaan.
Teknologi keselamatan paling menarik adalah Active Lane Keeping Assist, Active Parking Assist dan Blind Spot Assist. Ketiga teknologi tersebut mampu memberikan rasa berkendara yang lebih aman khususnya ketika melakukan proses parkir serta melaju di area tol.
Lane Keeping Assist menjaga mobil Anda untuk tetap berada di jalur yang benar
Review Mercedes-Benz E 350 EQ 2019: Fitur Hiburan
Mobil ini bukan saja menawarkan kenyamanan berkendara yang luar biasa namun juga instensitas hiburan ciamik. Pasalnya, tersedia speaker Burmester yang menunjang kualitas audionya sehingga terasa sangat jernih dan lembut untuk didengar. Belum lagi, format audionya sudah mendukung berbagai hal kekinian sebut saja dari Bluetooth hingga USB. Hal menarik juga diamati pada pengoperasian audionya yang bisa diatur langsung dari tombol kemudi setir ataupun tuas Touchpad di samping kursi pengendara.
>>> Bagi Anda yang ingin model terbaru Mercedes, simak di sini ulasan lengkapnya
5. OPERASI MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Hal paling spesial dari mobil ini adalah mesinnya. Ya, operasi mesin Mercedes-Benz E 350 EQ 2019 menawarkan performa mesin yang garang namun irit bahan bakar. Teknologi EQ menjadi jawaban dari hal ini. Pergerakan mesinnya ditunjang oleh baterai 48 Volt yang membantu proses pembakaran. Hal tersebut bukan saja menawarkan akselerasi yang lebih menggigit namun juga mengurangi beban kerja dari mesin utama. Alhasil, mesin juga akan mengurangi konsumsi bahan bakar sehingga menjadi lebih irit. Hal ini yang menjadi salah satu unsur masa depan dari Mercedes.
Mesinnya sudah didukung teknologi EQ Boost yang diklaim memberi performa lebih efisien
Berbicara spesifikasi, mesin E 350 EQ menggunakan kapasitas 1.991 cc dipadu konfigurasi Boost. Tak heran, kami merasakan mobil ini memiliki lonjakan daya sekelas mobil bermesin 3.000 cc V6. Dari catatan resminya, mobil sedan satu ini mampu mengeluarkan daya maksimum sebesar 299 HP di kisaran 5.800 Rpm hingga 6.100 Rpm. Nantinya tenaga tersebut akan disalurkan ke dua roda belakang menggunakan transmisi 9 tingkat percepatan otomatis (9G-TRONIC).
>>> Apabila Anda ingin mobil menarik lainnya, Anda bisa klik di sini untuk mengetahui model terbaru
6. SPESIFIKASI MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Untuk informasi selengkapnya, Anda bisa melihat tabel spesifikasi Mercedes-Benz E 350 EQ 2019 di bawah ini.
SPESIFIKASI MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019 |
|
DIMENSI |
|
Panjang x Lebar x Tinggi |
4.923 mm x 1.852 mm x 1.460 mm |
Wheelbase |
2.939 mm |
Radius Putar Minimum |
4,9 m |
MESIN |
|
Tipe Mesin |
2.0 Liter M264 DEH LA Turbo |
Kapasitas Silinder |
1.991 cc |
Daya Maksimum |
299 HP / 5.800 – 6.100 Rpm |
Torsi Maksimum |
400 Nm / 3.000 – 4.000 Rpm |
Sistem Transmisi |
9G-Tronic |
Mode Penggerak |
Rear Wheel Drive (RWD) |
HANDLING |
|
Suspensi Depan |
Four-Link Independent |
Suspensi Belakang |
Multi-Link Independent |
Ukuran Ban |
275/35 R19 |
BAHAN BAKAR |
|
Tipe Bahan Bakar |
Bensin |
Kapasitas Tangki Bahan Bakar |
66 Liter |
7. KELEBIHAN & KEKURANGAN MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Lantas apa saja kelebihan dan kekurangan Mercedes-Benz E 350 EQ 2019? Berikut Mobilmo.com akan memberikan beberapa opini.
KELEBIHAN |
KEKURANGAN |
Teknologi EQ berhasil menyuguhkan performa mesin bertenaga dengan tingkat efisiensi yang mumpuni |
Harganya relatif mahal |
Fitur keselamatan lengkap |
Teknologi EQ adalah hal baru yang mana membutuhkan waktu bagi masyarakat untuk mengenalnya |
Sangat nyaman untuk dikendarai |
Desain eksterior kurang begitu ikonik |
8. DAFTAR HARGA MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Bagi kami, harganya memang relatif mahal dikarenakan banyak hal menyenangkan yang disuguhkan pada mobil ini. Berikut daftar harga Mercedes-Benz E 350 EQ 2019 yang dijual di Indonesia.
TIPE MOBIL |
HARGA MERCEDES-BENZ E-CLASS BARU (OFF THE ROAD) |
Mercedes-Benz E 200 Avantgarde Line |
IDR. 1.009.000.000 |
Mercedes-Benz E 250 Avantgarde Line |
IDR. 1.235.000.000 |
Mercedes-Benz E 350 AMG Line |
IDR. 1.499.000.000 |
Mercedes-Benz E 300 Coupe AMG Line |
IDR. 1.625.000.000 |
9. VIDEO MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
10. KESIMPULAN MERCEDES-BENZ E 350 EQ 2019
Sejatinya teknologi EQ bagi kami tidak begitu sejalan dengan harganya yang mahal. Bisa dibayangkan bukan, mereka yang memilih mobil ini tentu sudah tak lagi mempermasalahkan dana. Begitu juga ketika membeli bahan bakar. Dalam hal ini, kami berpendapat bahwa Mercedes cenderung ingin menunjukkan bahwa pihaknya berkompeten dalam menghadirkan teknologi baru dalam dunia otomotif. Bukan saja, performa mesin bertenaga namun juga irit bahan bakar, terlepas dari selera konsumen nantinya. Apabila Anda menyukai desain yang elegan serta performa mesin buas, Mercedes-Benz E 350 EQ 2019 menjadi salah satu rekomendasi terbaik dari kami. Lantas, apa pendapat Anda melihat mobil satu ini?
>>> Ingin membeli mobil dengan harga lebih murah dan kualitas terjamin? Klik sini saja
Review mobil serupa
-
05/04/2019 | Arfian Alamsyah
Review dan Test Drive Mercedes-Benz A 200 Progressive Line 2019
Siapa bilang Mercedes-Benz identik dengan kaum bapak-bapak? Konsep NGCC atau New Generation Compact Car memang sengaja dibuat Mercedes-Benz untuk kawula muda alias millenials. Inilah ulasan salah satu Mercedes-Benz yang paling cocok dipakai oleh millenials, Mercedes-Benz A 200 Progressive Line 2019.
-
28/12/2018 | Padli Nurdin
Review Mercedes-Benz B-Class 2019: Teknologi A-Class versi MPV
Mengusung tema dan desain layaknya versi A-Class, namun dengan tampilan yang lebih fleksibel dan lebih tinggi, generasi MPV baru Mercedes-Benz B-Class 2019 menawarkan sejumlah besar fitur serta teknologi layaknya hatchback lima pintu, tetapi dibuat untuk minivan.
-
22/12/2018 | Padli Nurdin
Review Mercedes-Benz C200 EQ Boost Avantgrade 2019
Menjadi andalan lini sedan Mercedes, khususnya di Indonesia, peningkatan desain Mercedes-Benz C200 EQ Boost Avantgrade 2019 diperkenalkan tahun ini. Tak perlu menunggu lama lagi, peningkatan teknologi dan fitur berkendara sudah bisa Anda pesan Januari 2019.