4 Masalah yang Umum Terjadi Pada Jendela Kaca Elektrik
02/12/2018 | Fatchur Sag
Jendela kaca elektrik memberikan kenyamanan bagi penumpang, meski sebenarnya fitur yang satu ini juga sangat mungkin bermasalah seiring tingginya frekuensi buka tutup yang dilakukan pengendara maupun pemilik mobil. Dan sudah pasti kalau jendela elektrik bermasalah kenyamanan juga bakal terganggu. Dan perlu diketahui juga, masalah pada jendela kaca mobil tak hanya terjadi di jendela kaca elektrik saja, tapi juga jendela manual.
Karenanya masalah pada kaca mobil harus segera diatasi agar bisa berkendara dengan nyaman terutama saat musim hujan. Lalu, apa masalah umum yang terjadi pada jendela kaca elektrik ini? Simak informasinya berikut!
1. Kaca “seret”
Kaca jendela elektrik harusnya bisa dibuka dengan mulus
Kaca mobil yang seret atau gerakan naik turunnya terhambat menjadi permasalahan yang paling umum terjadi. Permasalahan ini biasa terjadi karena adanya tumpukan kotoran di bagian karet kaca sehingga menghambat pergerakan kaca. Di samping itu, kondisi karet kaca yang sudah kering atau getas juga bisa menyebabkan terhambatnya pergerakan kaca.
Jika kondisi ini dibiarkan terus menerus dalam waktu lama, tidak hanya jalur pergerakan kaca saja yang terhambat. Tapi juga bisa merusak power window. Pergerakan kaca yang terhambat membuat kebutuhan power window semakin meningkat. Kondisi ini justru bisa mempersingkat umur motor listrik pada power window. Jadi, Anda harus segera mengatasi permasalahan ini bila tak ingin merambat ke area lainnya.
2. Kaca tak bisa dibuka
Kondisi kaca mobil yang sulit dibuka bisa terjadi pada kaca mobil manual maupun jendela kaca elektrik, meskipun penyebabnya berbeda. Pada kaca mobil manual, kaca mobil yang sulit dibuka disebabkan karena bagian mekanikal macet karena kurang pelumas. Sedangkan pada kaca mobil elektrik, kondisi kaca sulit dibuka biasanya disebabkan karena gigi-gigi rel kaca sudah aus atau rusak.
>>> Klik di sini untuk mengetahui informasi tentang review Mobil terlengkap
Bisa jadi kaca jendela tak bisa dibuka karena kurang pelumas
Selain itu, kaca mobil yang sulit dibuka juga bisa disebabkan karena tombol saklar atau motor power window mati akibat korsleting. Adanya air yang masuk ke dalam door trim melalui sela-sela kaca atau tombol pengunci ditengarai sebagai penyebab korsleting ini. Sepanjang saklar belum terbakar, Anda masih bisa memperbaikinya yakni dengan memperbaiki bagian motor dan dinamonya.
3. Muncul bunyi kasar
Kaca mobil baru biasanya berjalan mulus hampir tanpa suara. Jika kaca samping mobil Anda mengeluarkan bunyi kasar ketika bergerak bisa jadi power windownya bermasalah. Apabila bunyi kasar tersebut berasal dari dalam pintu, kemungkinan bunyi tersebut disebabkan oleh regulator power window yang sudah mulai rusak. Jangan tunggu bunyinya semakin parah, segera bawa kendaraan ke bengkel untuk memastikan apakah gigi penggeraknya mengalami kerusakan atau ada komponen yang lepas.
>>> Muncul Suara Berisik Pada Kaca Mobil! Periksalah Bagian Ini
4. Terdapat lecet pada salah satu sisi kaca jendela mobil
Kaca yang terhambat pergerakan naik turunnya bisa mengakibatkan munculnya baret atau lecet pada salah satu sisi kaca jendela. Pergerakan kaca naik turun yang tidak lancar ini bisa disebabkan karena kaca dalam kondisi kering, keluar jalur atau miring. Perhatikan posisi baretnya, jika baret terjadi di sisi luar atau dalam kaca, bisa jadi posisi kacanya yang miring. Solusinya yakni dengan menyetel kembali posisi kaca jendela dan memberinya pelumas.
Kaca jendela keluar jalur, satu-satunya solusi adalah menyetel ulang
Bila ingin kondisi kaca mobil lebih awet baik pada jendela kaca manual maupun jendela kaca elektrik, sebaiknya segera bawa mobil ke bengkel ketika menemui permasalahan di atas. Pihak bengkel biasanya memahami bagian mana yang rusak sekaligus memberi perawatan khusus terhadap motor power window agar bisa berjalan mulus dan tidak seret. Jangan lupa untuk memeriksa apakah ada air yang merembes ketika berkendara di kondisi hujan sehingga kerusakan pada dinamo maupun motor bisa dideteksi sejak dini.
Berita sama topik
-
27/08/2022 | Hafizh Fauzan
Mau Modifikasi Pelek Datsun Cross Biar Makin Kece? Simak Dulu Pilihan Pelek Aftermarket Menarik ini
Jika Anda memiliki Datsun Cross dan ingin membuat tampilan mobil Anda agar semakin menarik, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah mengganti pelek. Kira-kira pelek apa yang pas untuk mobil ini? Simak rekomendasi pelek aftermarket berikut ini
-
01/05/2022 | Padli
Berapa Lama Ganti Aki Mobil Ertiga? Intip Spesifikasi Sekaligus Harganya
Kembali dari perjalanan jauh, cek aki mobil Ertiga Anda agar tidak ada masalah di kemudian hari. Berikut penjelasan mengenai kapan harus mengganti aki dan harganya.
-
26/04/2022 | Padli
Satu Sasis, Harga Aki Mobil Calya Sama dengan Sigra?
Berapa harga aki mobil Calya? Jika terpaksa, apakah aki mobil MPV 7-seater milik Toyota ini bisa diganti dengan aki kembarannya, Daihatsu Sigra?