Jangan Sampai Terlewat, Layanan Cek Mobil Gratis Dari Auto2000 Sampai 31 Mei 2020
15/05/2020 | Abdul
Bulan Ramadhan merupakan bulan penuh berkah terutama bagi umat muslim. Nah pada bulan ini dari pihak Auto2000 memberikan layanan cek mobil gratis. Promo spesial tersebut diberikan kepada para konsumennya di Indonesia. Di dalam promo yang ditawarkan, pihak Toyota juga memberikan pelanggan jasa servis gratis.
Berkaitan dengan program Toyota tersebut dijelaskan dengan melalui akun instagram resmi nya yakni @auto2000id pada tanggal 12/5/2020. Di dalam instagram menyebutkan bahwa promo Toyota yang diberikan bernama Ramadhan THS Peduli.
Ramadhan THS Peduli menawarkan jasa cek mobil gratis dari Auto2000
>>> Perjalanan Dari Zona Merah dan PSBB Dibatasi, Kecuali Untuk Orang-Orang Ini
"Di dalam mobil yang kuat terdapat mesin yang sehat. Oleh karena itu, jangan lupa untuk tetap cek kondisi mobil melalui Ramadhan THS Peduli. "Check up mobil gratis #dirumahaja tanpa perlu ribet selama PSBB," ujar akun instagram tersebut dalam unggahannya.
Pihak Toyota memberikan kemudahan pada layanan yang diberikan tersebut seperti pemeriksaan mobil yang ditangani oleh para mekanik yang handal dan profesional. Tidak hanya itu saja, para mekanik juga dapat memberikan jaminan rasa aman kepada konsumen dengan tetap memperhatikan soal SOP kesehatan yang diberlakukan pada masa pandemi Covid-19 saat ini. Jadi saat melakukan servis tentunya bisa tenang dan lega.
Dalam layanan cek mobil gratis nantinya para mekanik akan memeriksa 50 komponen dasar yang terdapat di mesin kendaraan. Bagi Sobat yang berniat menggunakan atau tertarik dengan layanan tersebut bisa melakukan booking dengan melalui situs www.auto2000.co.id.
Untuk bisa menikmati layanan pengecekan mesin mobil secara gratis perlu memasukkan kode promo “THS PEDULI”.
>>> Simak dulu deretan harga mobil bekas yang dijual terjangkau berikut ini
Dengan layanan home service semuanya jadi lebih mudah
Soal waktu layanan mobil dari Auto2000 sudah dilakukan sejak tanggal 11 Mei 2020. Untuk batas promo diberlakukan hingga tanggal 31 Mei 2020. Jadi sebaiknya Sobat yang mempunyai mobil Toyota bisa segera melakukan booking dan masukkan kode promo supaya bisa mendapatkan layanan gratis tersebut.
Dengan adanya layanan cek mobil gratis ini diharapkan para konsumen tetap menjaga kondisi mobilnya di bulan Ramadhan kali ini. Apalagi momen saat ini dibarengi dengan pandemi Covid-19 yang membuat perekonomian banyak orang mengalami penurunan.
>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo
Berita sama topik
-
11/09/2021 | Abdul
Program Quick Maintenance Dikembangkan Honda, Layanan Cepat Tanpa Antri
Program Quick Maintenance sedang dikembangkan Honda. Terdapat fasilitas layanan cepat yang memungkinkan pemilik mobil tidak antri saar perawatan berkala. Namun hal tersebut ditujukan pada semua model dengan kilometer 10.000 - 100.000.
-
12/08/2021 | Abdul
Membeli Mobil Baru Honda Bulan Agustus Bisa Bebas Biaya!
Membeli mobil baru Honda di bulan Agustus ini bisa menjadi waktu yang tepat. Karena pihak Honda menawarkan beragam program menarik yang dapat memberikan keuntungan bagi customer. Segera hubungi dealer Honda terdekat.
-
09/03/2021 | Abdul
Jangan Sampai Kelewat, Ada Program Menarik Honda Di Maret 2021
Program menarik Honda ditawarkan pihak Honda untuk masyarakat di Indonesia. Meskipun begitu, program tersebut hanya ditawarkan hanya pada periode Maret 2021 saja. Jadi buruan ikutan mumpung masih di awal bulan.