Review Suzuki Karimun Wagon R 2019

24/07/2019 | Fatchur Sag

1. PENGANTAR SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 - Sejarah dari Suzuki Karimun Wagon R ini cukup menarik. Mobil ini pertama kali diproduksi Jepang pada tahun 1993. Saat pertama kali dibuat, mobil ini memiliki bentuk unik yang compact. Dimensi mobil yang tinggi, kap mesin pendek, serta hatchback yang nyaris vertikal adalah ciri khas utama mobil ini.

Foto menunjukkan Suzuki Wagon R - Generasi Pertama yang diproduksi di Jepang tahun 1993

Sejak generasi pertama, Suzuki Wagon R sudah tampak imut

Mobil Suzuki Karimun ini pertama kali masuk ke Indonesia pada tahun 1998 dengan model generasi kedua. Mobil ini dilengkapi dengan mesin F10A 4-silinder 1.000 cc dan diimpor dalam bentuk CBU dari pabrik Jepang. Kelebihan mobil ini pada waktu itu adalah mesinnya yang sama dengan model lain seperti Suzuki Katana, Carry, dan Suzuki Jimny. Hal ini tentu membuat onderdil keperluan Suzuki Karimun jadi lebih murah dan mudah ditemukan bagi penggunanya.

Karena cukup sukses di pasaran Indonesia, perkembangan Karimun tentu tidak berhenti. Pada tahun 2012 di Jepang, Suzuki Karimun ini berubah menjadi mobil Low Cost Green Car (LCGC). Model ini merupakan pertama kalinya Suzuki memeluk konsep ini. Dalam pembuatannya Suzuki Karimun menggunakan sistem hybrid ENE-CHARGE dan juga sistem pendingin ECO-COOL. Sistem ini mengombinasikan mesin motor R06A yang dikombinasikan dengan mesin penggerak listrik bertenaga battery lithium-ion.

Foto menunjukkan Suzuki Karimun Wagon R 2013 saat di pamerkan di IIMS 2013

Pertama kalinya Suzuki Karimun Wagon R hadir di Indonesia tahun 2013

Baru di tahun 2013 Suzuki Karimun Wagon R diluncurkan di Indonesia sebagai LCGC di pameran Jakarta Fair, Juni 2013 dan dipamerkan di Indonesia International Motor Show ke-21, September 2013. Model ini kemudian berkembang dengan datangnya varian-varian baru dan sentuhan perubahan di tahun 2017. Sampai sekarang Suzuki Karimun Wagon R masih dijual dan memberi kontribusi buat PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Suzuki Karimun Wagon R 2019, mobil ini adalah generasi terkini dari Suzuki Karimun Wagon R. Diluncurkan di India pada 23 Januari 2019 sebagai Maruti Wagon R, mobil ini mengalami perubahan total di semua sisi. Mari kita bahas bersama!

2. EKSTERIOR SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Foto menunjukkan Suzuki Wagon R 2019 tampak dari samping depan

Dari tampilannya sekilas sudah cukup menggoda

Hal yang paling menjadi perhatian dalam mobil saat pertama kali melihatnya tentu dari eksterior. Pada bagian ini Suzuki Karimun Wagon R 2019 bisa dibilang cukup menarik. Di mata orang Indonesia, tampilan mobil ini bukan selera banyak orang. Tapi bagi banyak konsumen di Jepang maupun di India eksterior mobil ini jadi bagian yang cukup menarik.

Besar ukuran badan mobil ini secara total adalah panjang 3.655 mm, lebar 1.620 mm, dan tinggi 1.67 mm. Ukuran ini tentu sudah standar seperti banyak mobil LCGC lainnya yang tergolong kecil. Jika Anda ingin bahasan eksterior yang lebih detail, mari melihat dari tampilan pada tiap sisinya berikut ini!

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Bagian Depan

Foto menunjukkan Suzuki Wagon R 2019 tampak dari depan

Masih mempertahankan desain head lamp berukuran besar

Tampilan headlight yang besar dengan kombinasi grill elegan dan logo S di bagian tengah. Ini terkesan serasi dan membuat mobil seakan – akan memiliki sensasi imut. Banyak orang menyukai anak anjing ataupun kucing juga karena matanya yang besar dan tampilan Suzuki Karimun Wagon R 2019 ini juga memiliki efek yang sama. Pada bagian depan ini, Anda juga bisa melihat fog lamp yang posisinya berada di bawah headlight utama.

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Bagian Samping

Foto Suzuki Wagon R 2019 dari arah samping

Dari samping pun lebih enak dipandang

Pada bagian samping pintu, terlihat ada patern cekung di bagian pintu depan belakang serta di fender yang membuat tampilan tidak terlalu flat. Tentu tampilan ini sudah baik, tapi bisa dibilang, eksterior samping masih bisa menjadi lebih baik dengan tambahan desain.

Di bagian kaca jendela samping bisa dilihat pilar C ada aksen warna hitam di bagian atas tersambung hingga belakang memberikan kesan floating roof.

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Bagian Belakang

Foto bagian belakang Suzuki Wagon R 2019

Desain belakang tidak lagi flat vertikal

Tampilan belakang merupakan upgrade dari versi sebelumnya yang flat. Walaupun masih terasa vertikal, namun sudah sedikit cembung ke belakang. Penambahan desain lampu belakang yang lebih modern dan sentuhan crome di atas area plat nomor bertuliskan WAGON R juga menjadi sentuhan yang baik.

>>> Mungkin Anda ingin baca:

3. INTERIOR SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Jika Anda merasa tampilan eksterior sudah lebih menarik dibanding versi sebelumnya, bagian interior Suzuki Karimun Wagon R 2019 bakal lebih menarik lagi.

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Dashboard dan Setir

Foto menunjukkan Interior Suzuki Wagon R 2019 yang nampak lebih mewah

Sederhana, tapi fungsional dan mudah dioperasikan

Tampilan panel pengendara pada mobil ini tidak terlalu mencolok tapi cukup mudah digunakan. Semua informasi penting tentang mobil sudah ada di sini dan tentunya mudah dibaca. Bagi pengendara, Anda tentu perlu informasi ini untuk menggunakan mobil. Selain itu, panel untuk Audio dan AC mudah dijangkau dan jelas indikatornya.

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Kursi dan Jok

Foto interior Suzuki Wagon R 2019, kok tampak bersih

Kombinasi warna kabin yang serasi

Untuk penumpang, mobil ini bisa ditempati 5 orang dengan 2 baris kursi. Kursi ini di desain untuk memberikan kenyamanan untuk perjalanan panjang. Pada bagian luar tiap kursi penumpang, Anda bisa lihat lapisan warna beige yang mendominasi tampilan dalam mobil ini membuat kabin terasa lebih lapang tapi tetap elegan.

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Bagasi

Foto bagasi Suzuki Wagon R 2019, nampak lega dan lapang untuk menampung banyak barang

Cukup lapang buat mengangkut bawaan lima penumpang

Untuk bagasi mobil, Anda bisa membawa lebih banyak barang bawaan. Jika masih kurang, kursi baris kedua bisa dilipat dengan konfigurasi 40:60 sehingga memiliki ruang lebih lapang. Tapi hal yang menarik pada mobil ini adalah adanya fitur compartment, yaitu tempat–tempat kecil untuk menaruh barang – barang lain. Hal seperti tempat botol dan HP, kantong pada kursi untuk menyimpan majalah dan bahkan kantong dekat pintu yang fleksibel untuk menyimpan berbagai barang lain.

>>> Baca juga:

4. FITUR SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Anda akan sedikit terpana dengan fitur yang ada pada Suzuki Karimun Wagon R 2019. Dengan banderol harga di kisaran Rp 100 jutaa fitur mobil ini bisa dibilang cukup baik bahkan lebih dari ekspektasi. Mari melihatnya lebih dekat!

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Fitur Keamanan

Gambar Sistem pengereman ABS dengan EBD Suzuki Wagon R 2019

Ada ABS dan EBD, mengerem lebih aman dan yakin

Dari segi keamanan, Suzuki Karimun Wagon R 2019 sudah menggunakan platform heartect yang terkenal kokoh. Ada juga airbag untuk pengendara dan pengemudi, sabuk pengaman semua titik dengan kualitasnya yang baik. Untuk pengamanan berkendara dari sistem kemudi, Anda akan dimanjakan dengan Anti-Lock Breaking System (ABS) dan Electronic Brakeforce  Distribution (EBD). Kedua sistem ini menjamin keamanan dan kestabilan mobil Anda saat melakukan rem mendadak.

Review Suzuki Karimun Wagon R 2019 : Fitur Hiburan dan Kenyamanan

Foto menunjukkan Tampilan Head Unit Karimun Wagon R 2019

Foto menunjukkan salah satu fitur kenyamanan pada head unit Suzuki Wagon R 2019

Fitur hiburan yang luar biasa bikin hati terpana

Suzuki menyematkan fitur hiburan berteknologi canggih pada Suzuki Karimun Wagon R 2019 bernama Smartplay Studio System yang ditampilkan lewat head unit layar sentuh berukuran 17.78 cm. Didalamnya terdapat bermacam pengaturan Infotainment seperti Bluetooth, Speakers, USB Connectivity/AUX, Steering Mounted Audio Control, Apple Carplay & Android Auto, dan Steering Mounted Voice Control. Layar sentuh ini juga memiliki fungsi lain seperti Navigasi, Vehicle Alerts, Door Open Alert hingga Rear Parking Sensor dan yang lain.

Hal lain yang tersedia pada mobil ini adalah kebutuhan utama bagi para pengendara modern yang berupa socket elektronik. Jadi saat perjalanan jauh, Anda masih bisa charging berbagai gadget yang memiliki akses ke USB.

>>> Gabungkan Kekuatan, Wagon R EV Join-Project Toyota dan Suzuki Diperkenalkan

5. OPERASI SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Foto menunjukkan Mesin Suzuki Karimun Wagon R 2019

Kecil-kecil si cabe rawit, jangan remehkan performanya

Dari segi operasi, mobil ini bisa dibilang cukup tangguh. Mesin yang ditawarkan oleh Suzuki Karimun Wagon R 2019 ada dua jenis, yaitu bensin 998 cc dan bensin 1.197 cc. Jika Anda ingin mobil yang mengeluarkan tenaga lebih, sangat direkomendasikan memilih versi dengan 1,2 liter 4 silinder segaris. Mesin ini bisa memberikan daya hingga 61 KW (82 Hp) pada putaran mesin 6.000 rpm dan memiliki torsi puncak 113 Nm pada putaran mesin 4.200 rpm.

Untuk menambah kenyaman berkendara, Suzuki juga meningkatkan sistem transmisi pada Suzuki Karimun Wagon R 2019. Teknologi yang diaplikasikan untuk mobil ini disebut AGS atau Auto Gear Shift. Teknologi transmisi ini menggabungkan model manual dengan automatic. Sistem ini dipilih karena dinilai lebih irit dibandingkan sistem transmisi yang lain.

6. SPESIFIKASI SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

DIMENSI

Panjang

3655 mm

Lebar

1620 mm

Tinggi

1675 mm

Jarak sumbu roda

2435 mm

Radius putar 4,7 m

MESIN

Jenis/Tipe

K10B

K12M

Isi silinder

998 cc

1197 cc

Daya maksimum

43,5 KW (58 Hp) @ 5500 rpm

61 KW (82 Hp) @ 6000 rpm

Torsi maksimum

78 Nm @ 3500 rpm

113 Nm @ 4200 rpm
Bahan bakar Bensin tanpa timbal

Transmisi

Manual 5 Percepatan, Otomatis AGS

SASIS DAN KAKI-KAKI
Sistem kemudi Rack and Pinion

Suspensi depan

Mac Pherson Strut with coil spring

Suspensi belakang

Torsion Beam with Coil Spring

Rem depan

Cakram

Rem belakang

Tromol

Tipe ban Radial & Tubelles

Ukuran ban

155/80 R13

165/70 R14

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Sebagai sebuah produk Suzuki Karimun Wagon R 2019 memiliki kelebihan dan kekurangan yang bisa Anda jadikan pertimbangan sebelum memutuskan untuk membeli, diantaranya sebagai berikut:

KELEBIHAN

KEKURANGAN

Makin modern dibanding model sebelumnya Transmisi AGS masih terlalu asing di telinga orang Indonesia.
Interior lebih menarik dan lebih kekinian Penampilan yang tidak untuk semua orang
Sangat Irit bahan bakar Kapasitas hanya 5 penumpang kurang cocok untuk keluarga besar
Harga terjangkau  

8. DAFTAR HARGA SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Varian

India Rupee

Rupiah

WAGON R LXI 1.0L

₹4,34,000.00

Rp 88 jutaan

WAGON R LXI 1.0L (O)

₹4,41,000.00

---

WAGON R VXI 1.0L

₹4,79,000.00

---

WAGON R VXI 1.0L (O)

₹4,86,001.00

---

WAGON R LXI CNG

₹4,99,000.00

---

WAGON R LXI(O) CNG

₹5,06,000.00

---

WAGON R VXI 1.2L

₹5,10,000.00

---

WAGON R VXI 1.2L (O)

₹5,17,000.00

---

WAGON R VXI AGS 1.0L

₹5,26,000.00

---

WAGON R VXI AGS 1.0L (O)

₹5,33,000.00

---

WAGON R ZXI 1.2L

₹5,44,001.00

---

WAGON R VXI AGS 1.2L

₹5,57,001.00

---

WAGON R VXI AGS 1.2L (O)

₹5,64,000.00

---

WAGON R ZXI AGS 1.2L

₹5,91,000.00

Rp 120 jutaan

Harga tersebut adalah harga untuk kota Delhi, India pada Juli 2019.

9. VIDEO SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

10. KESIMPULAN SUZUKI KARIMUN WAGON R 2019

Foto Suzuki Wagon R 2019 berlatar belakang pegunungan, sangat menarik

Tinggal tentukan pilihan, ambil atau lewat

Sebagai mobil LCGC, Suzuki Karimun Wagon R 2019 memang tidak setangguh mobil lain yang memiliki kapasitas mesin lebih besar. Namun kalau sekadar untuk menemani aktivitas sehari-hari seperti ke kantor, kampus atau jalan santai keliling kota mobil ini layak untuk dipertimbangkan. Terutama karena adanya beragam fitur modern serta harga yang sangat terjangkau.

Sayang, sampai saat ini (Juli 2019) Suzuki Karimun Wagon R 2019 belum dipasarkan di Indonesia.

>>> Lanjut baca artikel review mobil yang menarik lainnya di sini

Review mobil serupa