Review Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 : Mobil Truk Siap Jadi Partner Bisnis

22/06/2020 | Abdul

1. PENGANTAR ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Review Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 –Tidak banyak yang mengetahui kecuali para pemainnya, bahwasanya dalam kelas MDT (Medium Duty Truck) ternyata juga berdarah-darah dan sangat keras seperti dalam segmen LMPV. Adapun beberapa produsen mobil yang ikut bermain dalam segmen ini seperti Mitsubishi, UD Trucks, Hino dan Isuzu. Pada awal tahun 2019 tepatnya di pertengahan bulan Januari, pihak Isuzu Astra Motor Indonesia menghadirkan mobil New Isuzu Giga.

2. EKSTERIOR ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Review Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 : Bagian Depan

Gambar ini menunjukkan bagian depan mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019

Grill yang digunakan memiliki motif baru

Pada saat melihat tampilan depan, maka terlihat tidak terlalu banyak perubahan yang dilakukan. Mengingat untuk pesaing dekatnya saat ini telah banyak dilakukan perubahan. Meskipun begitu, dengan penggunaan grill yang mempunyai motif baru sehingga tampilannya terlihat segar dipadukan dengan penggunaan warna hitam doff. Memang mobil ini merupakan sebuah truk pekerja, namun soal tampilan pihak Isuzu tetap tidak meninggalkannya. Hal tersebut tampak pada bagian headlamp yang mengandalkan Kristal multi reflektor yang mempunyai tampilan lebih menarik dibanding rivalnya.

Review Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 : Bagian Samping

Gambar ini memnunjukkan sisi samping mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019

Terdapat talang air yang berguna saat musim penghujan

Menuju ke sektor samping, yang mana mobil besutan Isuzu satu ini terlihat biasa seperti pendahulunya. Akan tetapi dari pihak Isuzu tetap memperhatikan fungsinya, apalagi mobil ini akan melakukan persaingan dengan Mitsubishi Fuso Fighter dan Hino Ranger 500. Pada mobil besutan Isuzu satu ini telah diberikan talang air, sehingga saat sedang musim penghujan pengemudi tidak  tetap santai dan bisa merokok meskipun jendela dibuka sedikit dan air juga tidak sampai masuk ke dalam kabin mobil.

Review Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 : Bagian Belakang

Gambar ini menunjukkan bagian belakang mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019

Ban cadangan mudah dijangkau

Mobil truk satu ini tidak terlalu ada yang istimewa karena layaknya kendaraan truk lainnya. Hanya saja terdapat beberapa bagian yang perlu dijadikan apresiasi dan juga dikritik. Salah satu hal yang perlu diberikan apresiasi adalah penempatan ban cadangan mobil karena mudah untuk dijangkau.

Sementara hal yang perlu dikritik adalah tangki additional air tank soal penempatannya. Memang sudah tepat hanya saja perlu membutuhkan perlindungan karena dari segi fungsi terbilang vital. Fungsinya adalah untuk memberikan bantuan saat proses pengereman, bila terjadi masalah seperti benturan atau kebocoran maka pengereman bisa mengalami kegagalan.

>>> Mungkin Anda juga tertarik:

3. INTERIOR ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Review Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 : Bagian Jok Mobil

Gambar ini menunjukkan interior mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019

Terdapat 3 buah kursi yang satu terlihat kecil

Sebagai tempat duduk, pihak Isuzu memberikan 2 buah kursi yang utama. Namun terdapat 1 tambahan kursi lagi sehingga kursinya menjadi 2+1. Yang mana untuk kursinya adalah 1 untuk pengemudi, 1 untuk kondektur dan 1 lagi sebagai tempat penumpang tambahan. Meskipun muat 3 orang, namun untuk kenyamanan hanya dirasakan 2 orang saja. Hal tersebut dikarenakan 2 kursi yang ukurannya cukup besar dengan sistem retractable seat belt yang memberikan pengemudi dan kondektur lebih aman.

Review Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 : Bagian Pedal Gas

Peluncuran mobil ini dilakukan pada pertengahan bulan Januari 2019. Bagian pedal yang dipakai menggunakan model organ seperti kendaraan khas Eropa. Sementara pada pedal rem dan kopling yang dipakai masih model gantung sehingga tampak jadul. Akan tetapi bila dilihat dari segi fungsinya, para pengemudi mobil truk lebih menyukai model tersebut.

Gambar ini menunjukkan blower fan mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019

Jika ingin pasang AC mobil tinggal memasang kompresor AC dan Evaporator saja

Review New Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 : Bagian Blower Fan

Mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 telah dilengkapi dengan blower serta tuas pengatur AC. Namun perlu diketahui bahwa mobil truk satu ini belum dibekali dengan AC atau pendingin udara. Jadi bila pemilik atau perusahaan ingin menambahkan AC maka hanya perlu memasang evaporator dan kompresor AC. Apabila melihat kondisi di Indonesia, seharusnya pemasangan AC mobil perlu dilakukan.

>>> Baca juga:

4. FITUR ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Berlanjut ke bagian fitur Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019. Mobil ini mempunyai kenyamanan yang diunggulkan karena telah dilengkapi dengan penggunaan suspensi udara untuk pengemudi mobil. Sehingga saat melintasi jalanan yang kurang bagus akan tetap terasa lembut. Namun bagi yang kurang suka tidak perlu khawatir, karena sistem suspensi tersebut dapat dinonaktifkan, jadi dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Gambar ini menunjukkan jok pengemudi terlihat dari samping

Suspensi udara pada jok mobil bisa diaktifkan dan nonaktifkan

Selain penggunaan suspensi udara, bagian penerangannya juga maksimal. Bahkan tampilannya juga cukup menarik, hal tersebut berkat penggunaan lampu Kristal multireflektor. Memang tampak sepele, tapi dengan penggunaan lampu model tersebut dapat memberikan pencahayaan yang lebih maksimal. Hanya saja untuk penggunaan Kristal ini tidak dipasangkan pada lampu sein dan lampu kota.

>>> Klik sini untuk membeli mobil Isuzu Giga series dijual dengan harga terbaik di seluruh Indonesia

5. OPERASI ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Sebagai sebuah mobil truk, mesin yang digunakan Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 mempunyai kode 6 NX1-TCS dengan kapasitas 7.790 cc SOHC (Single OverHead Camshaft). Masing-masing silindernya menggunakan katup keluar (ex) dan katup masuk (in). Kemudian pada sistem bahan bakar mengandalkan direct injection yang digadang-gadang telah memenuhi standar emisi dari Euro 4.

Gambar ini menunjukkan mesin mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019

Sistem transmisi menggunakan MEB9 dengan transmisi maju 9 speed dan mundur 1 speed

Sementara untuk sistem transmisi mengandalkan MEB9 dengan 9 speed untuk maju dan 1 speed untuk mundur. Dengan dibebani bobot 46.100 kg mesin tersebut tetap mampu menahannya, yang mana untuk jumlah beban tersebut merupakan beban maksimal yang dapat diangkut mobil truk Isuzu satu ini.

>>> Harga Dan Spesifikasi Isuzu Bison, Pick Up Bertenaga Phanter Irit BB

6. SPESIFIKASI ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Berikut ini merupakan spesifikasi mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 :

DIMENSI

Panjang

6.000 mm

Lebar

2.495 mm

Tinggi

2.925 mm

Jarak Poros Roda

3.265 mm + 1.370 mm

Kapasitas Tangki

200 liter

MESIN

Seri mesin

6 NX1-TCS, SOHC, Direct Injection

Kapasitas Silinder

7.790 cc

Bahan Bakar

Solar

Tenaga Maksimum

342,5 Hp @ 2.000 rpm

Torsi Maksimum

784,6 Nm @ 1.350 - 1.700 rpm

Tipe Transmisi

MEB9 (9 Percepatan Maju - 1 Mundur)

Bore X Stroke

115 mm X 125 mm

KAKI-KAKI

Ban Depan (Tunggal)

Bridgestone R172 11.00-R20-16PR

Ban Belakang (Ganda)

Bridgestone R172 11.00-R20-16PR

Power Steering

Hydraulic Power Booster

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Setiap kendaraan mempunyai kelebihan dan kekurangan, baik itu mobil MPV, SUV dan jenis lainnya. Pada kendaraan jenis truk juga sama, berikut ini merupakan kelebihan dan kekutangan mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 :

KELEBIHAN

KEKURANGAN

Mobil truk dari Isuzu satu ini telah dibekali dengan Full Airbrake System

Dibandingkan dengan rivalnya, jaringan servis yang dimiliki masih belum kuat

Sistem pengereman telah menggunakan ABS dan baut pada roda terdapat 10 buah

Untuk penilaian KPI Driver masih belum ada aplikasinya

Mitsubishi mempunyai jaringan servis yang luas sehingga akan lebih mudah dalam perawatan

 

8. DAFTAR HARGA ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Penasaran dengan harganya, berikut ini merupakan daftar harga mobil Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 off the road :

TIPE

HARGA MOBIL

New Isuzu Giga FVR 34 P TH

Rp. 625.000.000

New Isuzu Giga GVR 34 J HP ABS (N)

Rp. 681.000.000

New Isuzu Giga GVZ 34 K HP ABS (N)

Rp. 916.000.000

New Isuzu Giga GXZ 60 K ABS (N)

Rp. 1.011.000.000

9. VIDEO ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

10. KESIMPULAN ISUZU GIGA TRACTOR HEAD GXZ 60 K ABS 2019

Mobil truk Isuzu Giga Tractor Head GXZ 60 K ABS 2019 sangat cocok untuk dijadikan partner bisnis. Apalagi pemilik atau perusahaan menambahkan sistem pendingin di dalamnya, tentu para supir akan lebih nyaman dan betah saat mengendarainya. Meskipun tidak terlalu nyaman, namun dengan adanya tempat duduk tambahan bisa membuat buat bertiga dalam keadaan tertentu.

>>> Klik sini untuk lanjut membaca artikel review mobil yang menarik lainnya

Review mobil serupa

  • 31/12/2020 | Abdul

    Spesifikasi Mobil Isuzu Bison 2010 : Jago Nanjak Dengan Mesin Tangguh

    Mobil pick up menjadi salah satu jajaran kendaraan pendukung bisnis. Salah satu mobil dalam segmen ini adalah Isuzu Bison. Yang mana dimensi ban nya cukup luas sehingga bisa membawa lebih banyak barang. Lantas apa saja kelebihan yang diberikan pada Bison? mari kita simak ulasannya tentang spesifikasi mobil Isuzu Bison 2010 dan harga bekasnya.

  • 12/11/2019 | Abdul

    Review Isuzu MU-X 2017 : Mobil SUV Fitur Keselamatan Dan Keamanan Lengkap

    Pada ajang Gaikindo International Auto Show (GIIAS) 2017 Isuzu MU-X ikut dihadirkan dalam kategori SUV. Lantas apa saja yang menarik pada mobil tersebut? Mari kita simak ulasannya tentang review Isuzu MU-X 2017.

  • 09/09/2019 | Arfian Alamsyah

    Review Isuzu MU-X 2019 Indonesia

    Inilah amunisi baru PT Isuzu Astra Motor Indonesia untuk melawan Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport bahkan Ford Everest. Berikut ini adalah ulasan kami mengenai Isuzu MU-X 2019 Indonesia yang dua bulan lalu meluncur di GIIAS 2019.