Nissan Indonesia Bakal Mendatangkan Nissan X-Trail Hibrida di GIIAS

05/08/2017 | Mobilmo.com

PT Nissan Motor Indonesia (NMI) dikabarkan akan membawa salah satu model hibrida pada ajang pagelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada yang akan dilaksanakan pada bulan Agustus mendatang. Seperti yang dilansir liputan6, NMI sengaja mndatangkan Nissan X-Trail hibrida yang diperuntukkan bagi para car enthusiast dalam negeri. Dan NMI tidak mengejar target untuk penjualan tertentu. "Nissan bawa mobil hibrida yang berbeda dan bukan jenis sedan," kata sumber tersebut. Seperti yang telah diketahui, bahwa Nissan sudah secara resmi meluncurkan X-Trail hibrida yang diperuntukkan pasar mobil di Jepang. SUV medium besutan pabrik otomotif Nissan ini di persenjatai dengan mesin 2,0 liter MR20DD dengan intelligent dual clutch controll.

Mesin bensin yang diterapkan pada tipe Nissan X-Trail ini sudah dirancang khusus untuk mobil hibrida. Dengan menggunkan mesin MR20DD mampu mengeluarkan tenaga sebesar 172 Tk pada 6.000 rpm dan torsi 207 Nm pada 4.400 rpm. Kemudian untuk motor listriknya X-Trail menggunakan motor penggerak RM31 dengan output 40 Tk dan torsi 160 Nm. Dengan mengkombinasikan dua penggerak berupa mesin bensin serta motor listrik, pihak Nissan mengklaim bahwa X-trail hibrida nantinya akan memiliki efisiensi dalam penggunaan bahan bakar 20,6 km/l (JC08), serta memiliki kadar Nox dan NMHC (non-ethane hydrocarbon) yang lebih rendah sebanyak 57 persen dari standar emisi 2015 serta sudah mendapatkan sertifikasi SU-LEV (super ultra-low emission vehicle). Adapun untuk mobil terbaru Nissan X-Trail hibrida sudah didukung dengan teknologi Connect Navigation System yang bisa dengan mudah diakses melalui aplikasi yang sudah terinstall di smartphone. Kemudian selain memiliki fitur NCNS pada seluruh tipe mobil ini juga di lengkapi dengan fitur standart Forward Emergency Braking. Di negara jepang sana, Nissan X-Trail hibrida dipasarkan dengan empat varian yang bisa menjadi pilihan, yakni 20X Hybrid 2WD, 20X Hybrid 4WD, 20X Hybrid Xtreamer-X 4WD, dan 20X Hybrid Black Xtreamer-X 4WD.