Wuih, Ternyata Harga Spion Lamborgini Rp 15 Juta
05/08/2017 | Mobilmo.com
Spion adalah salah satu komponen mobil yang sering sekali menjadi target para pencuri. Mungkin saja karena komponen ini lumayan kecil sehingga sangatlah mudah bagi para pelaku pencuri mengelabuhi orang orang disekitarnya. Tak seberapa memang nilai kerugian materil yang diderita para korban jika, spion tersebut adalah spion mobil biasa, paling hanya seharga puluhan hingga ratusan ribu rupiah untuk menggantinya.
Namun, bagaimana jadinya jika spion tersebut adalah spion dari mobil mahal Lamborghini Aventador?
Seperti dilaporkan dari Carbuzz, belum lama ini kejadian pencurian tersebut hampir saja terjadi disebuah parkiran Four Seasons Hotel di Paris. Tak tanggung tanggung , karena korbannya adalah seorang diplomat dari Saudi Arabia. Namun untungnya spion tersebut hanya rusak alias tidak hilang. Beberapa kemungkionan pun muncul, bisa jadi kerusakan tersebut karena ulah dari aksi pencurian yang gagal, tangan jahil, ataupun kecerobohan supir Lamborghini Aventador itu sendiri.
Tak perlu dibahas lebih lanjut karena terlepas dari kejadian tersebut yang jelas kerugian yang ditanggung oleh pemilik Lamborghini Aventador sangatlah besar, terlebih lamborgini tersebut bukanlah mobil yang masih standart alias sudah dimodifikasi oleh modifikator asal kota London Oakley Design dengan warna biru dan emas.
Kita bisa membayangkan saja, untuk spion Lamborghini Aventador standart sebagaimana dikutip dari situs jual beli Eurospares, harga satuan spion tersebut bisa mencapai 685 pound sterling atau jika kita rupiahkan bisa mencapai Rp 15 juta. Harga yang setara dengan Honda BeAT eSB CBS ISS ACC yang dijual dengan harga Rp 15,3 juta.
Sebagaimana diketahui, Lamborghini Aventador adalah mobil mewah yang dilengkapi mesin V12 narutally aspirated dengan kapasitas 6,5 liter. Adapun tenaga yang dihasilkan dari mesin tersebut adalah sebesar 690 Tk dan torsi 689 Nm sehingga mampu melesat dijalanan hingga kecepatan tertinggi 350 km/jam. Wuih, Kecepatan yang sangat begitu dahsyat bukan?.
baca juga Solusi cerdas, Cara Memiliki Mobil Mewah dengan harga murah
CARI BERITA
Berita mobil populer
Review mobil populer
Spesifikasi Mobil Suzuki Karimun Wagon R Blind Van 2015 : Kendaraan Pekerja Keras Dengan Kargo Luas
Review Toyota Avanza 2008 : Mobil MPV Keluarga Dengan Kaki-Kaki Yang Sangat Baik
Spesifikasi Mobil Daihatsu Taft 1996 : Mobil 90-an Bisa Untuk Bernostalgia
Spesifikasi Mobil KIA Sedona 2016 : MPV Premium Temani Perjalanan Bersama Keluarga