Toyota Camry Esport - Camry Sporty Dengan Harga 650 Jutaan
05/08/2017 | Mobilmo.com
Mobil Toyota Camry Esport atau Camry dengan varian Sporty baru saja diluncurkan untuk pasar Thailand. Varian terbaru dari Toyota ini dilabeli dengan harga 1.639.000 baht atau sekitar Rp. 650 jutaan. Sesuai denga nama yang disandangnya, Camry Esport akan hadir dengan penampilan yang agresif, sporty dan tentunya lebih bertenaga.
Toyota kali ini menawarkan desain grille yang menganga pada Camry Esport sehingga memberikan suatu kesan sporty serta agresif. Dua pipa knalpot yang kembar serta spoiler tampak menghiasi pada bagian belakang mobil sehingga menjadikan sedikit berbeda dengan Camry standar. Bahkan suspensi yang dipasangkan juga menjadi perhatian khusus bagi Toyota agar mobil Toyota Camry terbaru ini menjadi lebih nyaman saat dikendarai dalam kecepatan tinggi.
Pada bagian interiornya, khusus untuk varian Camry Esport ini Toyota menghadirkan desain yang sangat eksklusif di bagian dashbordnya, aksen silver baik pada konsol tengah maupun di dinding pintu juga ditambahkan. Agar memiliki kesan sporty pada bagian kabin, Toyota juga mengganti pijakan rem dan juga gas, kemudian perpaduan dua warna pada jok serta lingkar kemudi berpalang tiga.
Untuk Toyota Camry standar hanya dibekali dengan mesin 2,5 liter yang menghasilkan tenaga 181 HP dan torsi 231 Nm. Sedangkan untuk Toyota Camry Esport meskipun masih juga mengusung mesin yang sama namun sudah mengalami upgrade sehingga bisa menghasilkan daya maksimal sebesar 185 HP dan torsi 235 Nm. Mesin tersebut hadir dengan transmisi otomatis dengan 6 percepatan.
CARI BERITA
Berita mobil populer
Review mobil populer
Spesifikasi Mobil Suzuki Karimun Wagon R Blind Van 2015 : Kendaraan Pekerja Keras Dengan Kargo Luas
Review Toyota Avanza 2008 : Mobil MPV Keluarga Dengan Kaki-Kaki Yang Sangat Baik
Spesifikasi Mobil Daihatsu Taft 1996 : Mobil 90-an Bisa Untuk Bernostalgia
Spesifikasi Mobil KIA Sedona 2016 : MPV Premium Temani Perjalanan Bersama Keluarga