Teknologi Baru Tesla, Charging Mobil Cepat Hanya 5 Menit!

13/03/2019 | Abdul

Berkaitan masalah Charging Mobil Cepat tersebut, Tesla yang merupakan salah satu produsen mobil asal Amerika Serikat mengklaim bahwa teknologi yang dimiliki dapat charging mobil dengan cepat. Jadi dalam pengisiannya hanya membutuhkan waktu 5 menit saja, tentunya hal ini menjadi kabar gembira bagi peminat mobil listrik. Informasi tersebut dilansir dari laman Insideev pada tanggal 12 Maret 2019.

Gambar ini menunjukkan logo Tesla demhan warna merah

Tesla merupakan pabrikan mobil asal Amerika Serikat

>>> Temukan berbagai pilihan mobil bekas berkualitas di sini

Adapun teknologi tersebut diberi nama dengan V3 Supercharging yang dapat mengisi daya sangat cepat dan dapat digunakan untuk menempuh jarak 120 km. Namun perlu diketahui, bahwa penggunaan teknologi ini hanya diberikan pada Tesla Model 3 saja.

Untuk model X dan Y dikabarkan dapat memanfaatkan teknologi tersebut pada kuartal kedua di tahun 2019. Pada model Y rencananya baru akan dilakukan perilisan pada kuartal kedua yang bertempat di Amerika Utara, sedangkan untuk kuartal ketiga di Eropa dan pada akhir tahun rencananya menuju Asia Pasific.

>>> Baca Juga, Jadi Jawara Di AS, Penjualan Tesla Model 3 Langsung Ngegas Di Awal 2019

Gambar ini menunjukkan ilustrasi teknologi pada mobil Tesla

Teknologi terbaru Tesla pengisian mobil listrik hanya 5 menit saja

Dengan mengandalkan sistem charging mobil cepat tentunya akan lebih menarik hati masyarakat. Karena tidak perlu waktu lama pengecasan namun dapat digunakan menempuh jarak cukup jauh. Pada akhir tahun 2019 dengan melalui teknologi ini, dari pihak Tesla dapat melayani 3 model kendaraan. Adapun 3 model tersebut berupa model X, model Y dan model 3. Jadi nantinya diharapkan produsen mobil Tesla diharapkan dapat memberikan manfaat lebih bagi para konsumennya di seluruh dunia.

>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo