Sebuah Kehormatan, World Premiere Datsun Go Cross Bakal Dilakukan Di Indonesia

08/01/2018 | Mobilmo.com

Model baru Datsun Go Cross yang pernah diperkenalkan pada pameran otomotif Tokyo Motor Show 2015 lalu sebentar lagi bakal resmi diluncurkan. Adalah Indonesia yang mendapatkan kehormatan sebagai negara pertama tempat peluncuran model crossover mungil ini, dijadwalkan bakal dilaksanakan tanggal 18 Januari mendatang.

“Datsun Go Cross akan mengawali perjalanan baru dari segmen baru Datsun di Indonesia,” tutur Eiichi Koito selaku Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia dalam keterangan resminya, Selasa 2 Januari 2018 lalu. Koito menambahkan, Datsun Go Cross adalah generasi baru compact crossover yang memiliki desain stylish dan penuh dengan berbagai fitur canggih. “Dengan desainnya yang stylish dan fitur-fitur canggih, Datsun Go Cross akan menjadi partner yang sesuai untuk gaya hidup pelanggan baru kami,” kata Koito. Dilihat dari dekat pada pameran TMS 2015 lalu, tampilan Datsun Go Cross agak mirip dengan Renault Kwid. Jika diukur dari sisi dimensi, model yang menggunakan platform Datsun Go dan Go+ ini paling dekat dengan crossover Suzuki Ignis. Namun dipastikan, Datsun Go Cross berbeda dengan saudaranya yang telah meluncur duluan di Indonesia, apalagi dengan model kompetitor.

Untuk performa, Datsun Go Cross diprediksi bakal menggunakan mesin yang sama digunakan pada Gatsun Go+, yaitu bensin berkapasitas 1.200 cc 3 silinder. Mesin ini bisa menyemburkan tenaga 68,9 PS di 5.000 rpm dan torsi 104 Nm. Soal transmisi, jika saat ini Datsun Go dan Go+ hanya punya satu pilihan yaitu manual 5-speed, Datsun Go Cross kemungkinan besar bakal memiliki dua pilihan transmisi yaitu manual dan otomatis. Meski sudah beredar jadwal peluncurannya, Datsun Indonesia masih enggan membeberkan harga jual resmi dan spesifikasi sebenarnya kepada publik. Seorang tenaga penjual di dealer Datsun di kawasan Jakarta Selatan saat dikonfimasi tidak bisa memberikan jawaban secara pasti. Namun dia sedikit memberik bocoran kalau model baru Datsun tersebut bakal dijual di kisaran Rp 150 juta sampai Rp 170 juta.

Kalau bocoran ini sahih, tentu saja harga ini jauh terpaut dari harga saudara tuanya, Datsun Go dan Go+ yang dipasarkan di Indonesia mulai dari Rp 114.4 juta dan Rp 104 juta. Juga lumayan jauh dari varian termurah Suzuki Ignis yang dijual dengan harga Rp 141.5 juta.