Mobil Terbaik Dari Toyota – Tertarik Membeli?

10/09/2017 | Mobilmo.com

Siapa yang tidak tahu Toyota, sebuah nama produsen mobil asal Jepang yang telah mendunia. Bahkan, beberapa dari mobil merek Toyota telah menjadi mobil termasuk dari deretan mobil terbaik di dunia. Selain itu, mobil-mobil yang dibuat oleh produsen asal Jepang ini memiliki kenyamanan, efisiensi, perawatan, dan performa yang telah mencapai puncak. Namun, tahukah anda mobil-mobil terbaik Toyota? Kalau anda belum mengetahui deretan mobil yang terbaik, kami akan memberikan informasi tentang itu. Sekali lagi, di sini kami akan memberikan mobil-mobil Toyota yang telah menjadi ikon di dunia. Anda tak perlu menanyakan tentang kualitas performa dan kenyamanan-nya, karena mobil-mobil ini telah diakui oleh pengamat mobil di dunia.
  1. Toyota Avalon
Meskipun mobil ini bukan mobil Toyota yang paling laris terjual di pasar dunia, para pengamat mobil telah menjadikan mobil ini sebagai mobil terbaik dari semua karya Toyota. Tak hanya itu, Toyota Avalon juga termasuk mobil ukuran besar yang mempunyai kualitas terbaik. Di sini, ada beberapa alasan yang membuat Toyota Avalon menjadi mobil terbaik Toyota. Mobil ini memiliki interior yang mewah, ruang yang cukup luas, fitur keselamatan yang canggih dan lengkap, dan ke-irit-an bahan bakar yang akan membuat anda kagum. Karena fasilitas dan performa yang terbaik, anda harus mengeluarkan uang sedikit lebih banyak kalau ingin menyimpan Toyota Avalon di garasi rumah anda. Untuk mesinnya, mobil ini dilengkapi dengan mesin V6 3.5 liter yang akan memberikan kecepatan 268 tenaga kuda. Pada sistem penggeraknya, Toyota Avalon ini menggunakan sistem transmisi otomatis 6-speed . Selain itu, mobil ini juga dinilai lincah dan gesit karena kestabilannya ketika melewati tikungan. Terakhir, Toyota Avalon akan memberikan kenyamanan berkendara yang sangat baik.

  1. Toyota Camry
Mobil ini adalah salah satu karya terbaik dari Toyota, siapa yang tidak kenal Toyota Camry? Seperti yang kita ketahui, mobil ini juga dipakai sebagai kendaraan resmi pejabat tinggi di negara kita. Jadi, kualitas performa dan kenyamanan dari mobil ini tak perlu dipertanyakan lagi. Kalau anda belum tahu, tahun depan Toyota Camry akan diluncurkan dengan desain yang terbaru. Masuk ke dalam tipe mobil mid-size terbaik, Toyota Camry dilengkapi fasilitas hiburan yang canggih dan lengkap. Di samping itu, mobil ini memiliki mesin 4 silinder yang bisa memberikan kecepatan 203 tenaga kuda. Sangat cocok untuk penggunan harian, terutama untuk kaum urban. Kalau anda ingin tipe mobil yang lebih mempunyai kapasitas mesin yang besar, anda bisa memilih tipe Toyota Camry yang mempunyai mesin V6 dengan 3.5 liter. Pada tipe ini, anda akan bisa merasakan kecepatan 301 tenaga kuda. Untuk sistem penggeraknya, Toyota Camry menggunakan sistem transmisi otomatis 8-speed.

  1. Toyota Highlander
Untuk pecinta mobil SUV, Toyota Highlander akan sangat cocok untuk anda. Seperti yang kita ketahui, mobil-mobil SUV sudah mulai banyak digunakan oleh masyarakat negara ini. Tapi, kalau anda ingin menggunakan mobil SUV dari Toyota, Highlander adalah jawaban yang paling tepat untuk anda. Di sini, mobil ini telah dilengkapi fitur-fitur yang canggih dan modern. Seperti fitur pengereman otomatis sebelum tabrakan, driver assistance, dsb. Untuk interiornya, Toyota Highlander memberikan desain yang akan memanjakan penumpangnya karena ruangnya yang cukup luas. Untuk mesin yang dipasang di mobil ini, Toyota menggunakan mesin 4 silinder dengan 2.7 liter. Selain itu, ada juga pilihan lain untuk mesin dengan sistem V6 dengan 3.5 liter yang akan memberikan kecepatan 295 tenaga kuda. Jadi, ada dua pilihan yang bisa anda pilih untuk performa mesin pada Toyota Highlander ini. Terlebih lagi, anda akan menikmati kenyamanan yang tidak didapatkan dari mobil SUV lainnya. Kenapa? Karena Toyota Highlander mendapatkan nilai keamanan dan reliabilitas yang memuaskan dari para pengamat mobil.

Setelah mengetahui mobil terbaik dari produsen mobil asal Jepang, anda akan mengetahui kalau mobil Toyota selalu memperhatikan kenyamanan pengendara. Terlebih lagi, performa mesin yang modern dan canggih akan memberikan pengalaman berkendara yang memuaskan. Jadi, mobil Toyota manakah yang akan anda pilih sebagai kendaraan anda?