Mobil Crossover Penantang Nissan Juke dan HR-V, Toyota C-HR mulai Uji DiJalanan

05/08/2017 | Mobilmo.com

Perang segmen mobil crossover antara pabrikan mobil besar didunia akan segera dimulai. Seperti halnya pabrikan mobil lain yang sudah mengeluarkan crossover andalanya sekarang giliran Toyota ikut meramaikan pasar di segmen compact crossover yaitu dengan model terbarunya C-HR. setelah resmi diperkenalkan lewat ajang Frankfurt Motor Show 2015 lewat konsep yang belum lama ini berakhir, akhirnya mobil ini mulai di uji coba dijalanan.

Seperti yang dilansir Leftlanenews (28/9/2015), sebuah mobil crossover ini di pacu dijalanan yang sedang diguyur hujan dengan balutan selubung hitam yang menutupi seluruh bagian mobil. Jika melihat dari dari desain velgnya serta lengkungan yang khas mobil ini diyakini kuat sebagai toyota C-HR yang sedang melakukan uji coba dijalanan.

Mobil C-HR rencananya akan diluncurkan pada bulan Maret 2016 mendatang bertepatan dengan ajang Geneva Motor Show 2016. Sebagai informasi tambahan Toyota C-HR di bangun dari platform baru Toyota New Global Architecture yang juga digunakan pada produksi Toyota Prius terbaru. platform tersebut menyuguhkan 2 opsi sumber penggerak yaitu berupa mesin bensin tradisional dan mesin Hibrida. Pada mesin bensinya mobil C-HR diklaim memiliki efisiensi thermal hingga 40 persen. Dan untuk penggerak elektrik mobil ini menggunakan hasil pengembangan motor listrik terbaru serta menggunakan baterai yang ringan serta kompak. Seperti halnya para competitornya seperti Nissan Juke ataupun Honda HR-V mobil C-HR juga hadir dengan desain yang funky dengan bentuk yang berlian yang di topang oleh velg roda berdiameter 21 inci. Berbeda dengan konsepnya yang diperkenalkan seblumnya yang hanya hadir tiga pintu saja pada produksinya mendatang Toyota C-HR akan dilengkapi dengan 5 pintu. Nah penasaran dengan wujud aslinya, tunggu saja kehadirannya bulan maret 2016 mendatang saat ajang Geneva Motor Show 2016 dibuka.