Commercial Van, Toyota New Hiace Luxury Tampil Mewah Dengan 11 Seat

18/08/2017 | Mobilmo.com

Even Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 di Tangerang benar-benar dimanfaatkan oleh Toyota. Meski harus bersaing dengan para kompetitor, Toyota tetap percaya diri. Tampak ada banyak sekali mobil yang dipajang di boothnya baik facelift seperti Fortuner TRD Sportivo, Rush TRD, Toyota Limited edition, dan Sienta Limited Edition. Ataupun yang benar-benar baru, yaitu Toyota Voxy dan Toyota C-HR. Salah satu yang tidak dilewatkan adalah peluncuran kendaraan segmen niaga, yaitu commercial van New Hiace Luxury. Mobil ini adalah varian van paling mewah yang cukup menjadi andalan pihak Toyota selama ini. Dengan diperkenalkannya varian terbaru ini, kini Hiace makin komplit. Sebelumnya sudah ada tipe 2.5 Standar, lalu 2.5 Commuter, dan sekarang muncul tipe 2.5 Luxury. Varian ini meluncur sebagai jawaban atas ekspektasi konsumen terhadap segmen commercial van yang lebih mewah, lega sekaligus menyenangkan.

Executive General Manager PT. Toyota Astra Motor Indonesia, Fransiskus Soerjopranoto menjelaskan bahwa harapan utama diluncurkannya New Hiace Luxury adalah menunjang aktifitas usaha khususnya kepada pelanggan yang bergerak di bidang transportasi dan pariwisata. ”Sebagai kendaraan komersial, kehadiran varian ini diharapkan semakin menunjang kegiatan usaha pelanggan terutama yang bergerak di sektor transportasi dan pariwisata yang kian berkembang,” ungkap Fransiskus, kemarin (16/8/2017). Jika melihat dari varian yang sudah ada, Toyota Hiace memang cukup handal. Mobil ini bandel dipakai perjalanan hingga jarak jauh sekalipun. Bisa juga untuk kebutuhan mobilitas dalam kota. Keberadaan konsumen Toyota yang cukup loyal turut menjadi perhatian tersendiri. Termasuk ekspektasi mereka yang menginginkan adanya kendaraan yang mewah, lega tapi juga dilengkapi fitur keselamatan berkendara yang lebih komplit.

Tampilan New Hiace Luxury

Menyandang status Luxury, Hiace terbaru yang dipajang di GIIAS memang langsung terlihat perbedaannya bila dibanding varian sebelumnya, Standar dan Commuter. Desain eksteriornya tampak mewah dengan paket krom di bagian radiator grille dan kaca spion. Melongok di bagian belakang terdapat emblem Luxury di sebelah kanan yang dibuat lebih menonjol. Menambah lagi kesan mewah untuk eksterior, keempat rodanya menggunakan velg alloy ukuran 195/R15 membuat penampakannya lebih gahar dan gagah.

Pada bagian interior juga membuat kagum. Sentuhan kemewahan dan kenyamanan terlihat dari desain seat yang hanya berjumlah 11 dengan formasi 3-2-2-4, dimana bangku pertama dan kedua memakai desain captain seat serta ada meja lipat dan cup holder. Balutan seat dibuat dari bahan kulit lengkap dengan style Ottoman dan sliding 4 arah. Pada bagian head unit digunakan headrest AVX 6” yang lebih mewah dari tipe lain.

Tak lengkap rasanya bila semua kemewahan yang disematkan tidak diimbangi dengan fitur keselamatan yang baik. Karena itu, Toyota Hiace Luxury juga sangat memperhatikan faktor ini. Sistem pengereman ABS, sistem parkir menggunakan sensor, serta memiliki dual SRS Airbags. Untuk bagian mesin tidak ada perubahan dari tipe sebelumnya. New Hiace Luxury yang bertransmisi manual 5-speed ini masih mengusung mesin 2KD-FTV Turbo Charged 4-silinder. Tidak perlu diragukan kemampuan tipe mesin ini. Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 102 PS dengan torsi maksimal 26,6 Kgm.

Potensi pasar New Hiace Luxury

Potensi pasar commercial van masih sangat terbuka lebar. Dalam beberapa tahun terakhir segmen ini mengalami peningkatan yang cukup besar. Menurut data Gaikindo, di tahun 2016 angka penjualan mobil segmen ini tercatat 2.472 unit atau naik 30 persen dibanding tahun sebelumnya yang hanya terjual 1.924 unit. Sedangkan untuk tahun 2017, dari periode Januari hingga Juli sudah tercatat pejualan sebanyak 1.474 unit. Didominasi oleh Toyota Hiace yang menguasai penjualan hingga 94,3 persen. Itu artinya, pangsa pasar New Hiace Luxury tetap optimis akan diminati, terlebih dengan tampilan yang makin mewah serta kehandalan yang sudah terbukti. Bagi Anda yang benar-benar ingin membawa pulang New Hiace Luxury 11 seat ini, siapkan dana yang cukup tebal karena mobil commercial van Toyota ini dibanderol harga sebesar Rp 640 juta.